InvesYuk

Harga Emas Spot Masih Rebound

Harga Emas Spot Masih Rebound

MOMSMONEY.ID - Selasa (14/5), harga emas spot naik 0,19% ke US$ 2.348 per pukul 13.31 berdasarkan data Bloomberg. 

Sentimen yang mempengaruhi pergerakan emas adalah pidato Gubernur The Fed Jerome Powell dan rilis data inflasi produsen Amerika Serikat (AS). Ternyata, rilis tersebut keluar harga emas rebound siang hari ini. 

Baca Juga: Harga Emas Antam Turun Rp 9.000 Hari Ini 14 Mei

Sebelumnya, di Senin (13/5), harga emas ditutup turun. Riset Monex Investindo Futures, Selasa (14/5) mengatakan aksi profit taking menyebabkan harga emas kemarin menurun.

Namun, beberapa event dan rilis data ekonomi penting di pekan depan bisa mempengaruhi ekspektasi pemangkasan suku bunga The Fed sehingga memicu aksi profit taking, setelah harga emas naik tajam di sepanjang pekan lalu. 

Baca Juga: Harga Emas Pegadaian Kompak Berbalik Melemah Siang Ini, Selasa (14/5)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News