M O M S M O N E Y I D
BisnisYuk

Grup MIND ID Gelar Safari Ramadan 2024

Grup MIND ID Gelar Safari Ramadan 2024
Reporter: Jane Aprilyani  |  Editor: Jane Aprilyani


MOMSMONEY.ID - Menyemarakkan Ramadan kali ini, BUMN Holding Industri Pertambangan MIND ID atau Mining Industry Indonesia menggelar Safari Ramadan 2024.

Holding Industri Pertambangan yang beranggotakan PT Antam Tbk, PT Bukit Asam Tbk, PT Freeport Indonesia, PT Inalum, dan PT Timah Tbk menggelar Safari Ramadan di seluruh wilayah operasional mereka dalam rangka merayakan kebaikan di bulan suci 1445 Hijriaj/2024.

"Program ini merupakan salah satu pelaksanaan tanggungjawab sosial perusahaan yang sesuai dengan peta jalan keberlanjutan MIND ID khususnya pilar Komunitas & Masyarakat," kata Sekretaris Perusahaan MIND ID Heri Yusuf dalam keterangan tertulis, Selasa (19/3).

Yang bertujuan salah satunya untuk meningkatkan hubungan yang harmonis antara perusahaan dan pemangku kepentingan di sekitar wilayah operasional," ujar dia.

PT Timah Tbk rutin melaksanakan kegiatan Safari Ramadan setiap tahunnya. Selain sebagai momen untuk bersilaturahmi dalam kegiatan safari Ramadan, juga digelar kegiatan sosial.

Baca Juga: Deretan Local Heroes Grup MIND ID yang Sukseskan Beragam Program

Pada Ramadan 1445, kegiatan Safari Ramadan Timah juga menyalurkan bantuan bagi masyarakat di wilayah operasional perusahaan. Salah satu bantuan yang diberikan seperti santunan kepada anak yatim dan piatu.

Tak hanya itu, Timah juga memberikan bantuan kepada rumah ibadah dalam kegiatan bertajuk bedah rumah ibadah/pesantren, bantuan pendidikan bagi para tahfidz Quran, dan bantuan biaya pengobatan bagi masyarakat.

Kegiatan Safari Ramadan ini rencananya akan dilaksanakan di Provinsi Kepulauan Bangka Belitung dan Provinsi Kepulauan Riau. Dalam momen ini juga akan digelar tausiah keagamaan. 

Safari Ramadhan merupakan program rutin yang dilaksanakan PT Timah sebagai salah satu wadah silaturahmi dan berbagi dengan masyarakat di wilayah operasional perusahaan.

Pada Ramadan 2023 lalu, Timah juga melaksanakan kegiatan sosial seperti memberikan sebanyak 14.400 paket sembako bagi masyarakat berpenghasilan renah, memberikan santunan kepada marbot masjid, santunan kepada anak yatim dan piatu.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

TERBARU

5 Sayuran Penurun Tekanan Darah Alami yang Terbukti Efektif

Ini dia daftar sayuran penurun tekanan darah alami yang terbukti efektif. Mau coba?                 

Ramalan Zodiak Karier dan Keuangan Besok Kamis 6 November 2025: Ada Peluang Besar!

Berikut ramalan zodiak besok Kamis 6 November 2025 yang menunjukkan peluang besar dalam urusan karier serta keuangan Anda kedepan.

Manfaat Makan Oatmeal untuk Menurunkan Tekanan Darah yang Jarang Diketahui

Inilah manfaat makan oatmeal untuk menurunkan tekanan darah yang jarang diketahui. Apa saja?          

Ini Cara Mencegah Penyakit Retina Degenerasi Makula yang Jadi Penyebab Kebutaan

Berikut ini cara mencegah penyakit retina degenerasi makula dan edema makula yang jadi penyebab kebutaan.

6 Susu yang Paling Sehat untuk Diminum, Baik untuk Kesehatan Tubuh

Apa susu yang paling sehat untuk diminum, ya? Yuk, intip beberapa daftarnya berikut ini!                 

Bolehkah Penderita Darah Tinggi Minum Kopi? Ini Jawabannya

Sebenarnya, bolehkah penderita darah tinggi minum kopi atau tidak? Mari cari tahu jawabannya di sini!

4 Cara Membersihkan Maskara Waterproof Tanpa Merusak Bulu Mata

Kali ini MomsMoney akan membagikan 4 cara membersihkan maskara waterproof tanpa merusak bulu mata. Simak, ya.

Promo Alfamart Beauty Fair 1-15 November 2025, Facetology-Cetaphil Diskon hingga 45%

Promo Alfamart Beauty Fair periode 1-15 November 2025, cek katalognya di sini sebelum belanja di Alfamart terdekat.

Promo Indomaret Spesial Ulang Tahun 1-12 November 2025, Diskon 50% dan Extra Cashback

Promo Indomaret Spesial Ulang Tahun Periode 30 Oktober-12 November 2025. Cek dan manfaatkan untuk belanja hemat.

Aster Bertengger di Puncak Kripto Top Gainers, Decred Terdepak ke Top Losers

Kripto Aster yang naik hampir 25% menjadi salah satu top gainers 24 jam terakhir. Simak para jawara lainnya!