M O M S M O N E Y I D
Santai

ENHYPEN Gelar Konser Perdana di Jakarta, Catat Harga dan Cara Beli Tiket

ENHYPEN Gelar Konser Perdana di Jakarta, Catat Harga dan Cara Beli Tiket
Reporter: Lidya Yuniartha  |  Editor: Lidya Yuniartha


MOMSMONEY.ID - Konser ENHYPEN World Tour Fate Plus akan digelar di Jakarta pada 17-18 Agustus 2024. Berikut ini harga dan cara beli tiket konsernya

Ini merupakan konser perdana ENHYPEN di Indonesia. Konser yang digelar selama dua hari tersebut akan berlangsung di  Indonesia Convention Exhibition (ICE) BSD Hall 1-2.

Bagi Anda yang ingin menyaksikan konser ini, tiket konser akan tersedia secara eksklusif di Tiket.com mulai Senin, 3 Juni 2024.

"Sebagai mitra eksklusif penjualan tiket konser ENHYPEN World Tour Fate Plus in Jakarta, Tiket.com berkomitmen memberikan pengalaman pembelian tiket yang aman, nyaman, dan terpercaya bagi para ENGENE di Indonesia," ujar Maria Risa Puspitasari, SVP Brand Marketing Tiket.com, dalam keterangan pers, Jumat (31/5).

Dia berharap, acara ini bisa berkontribusi pada pertumbuhan pariwisata tanah air, khususnya melalui industri hiburan. Menurutnya, konser ENHYPEN di Jakarta tidak hanya akan memberikan hiburan berkualitas tetapi juga menarik minat wisatawan mancanegara.

Baca Juga: MALIQ & D’Essentials Gelar Konser Virtual di 40 Titik, Catat Waktu & Lokasinya

Lantas berapa harga tiket konser ENHYPEN di Jakarta?

Berikut adalah kategori dan harga tiket yang tersedia:

  • PINK SOUNDCHECK: Rp 3.600.000 (Festival/Standing)
  • BLUE: Rp 3.300.000 (Festival/Standing)
  • GREEN: Rp 2.900.000 (Numbered seating)
  • ORANGE: Rp 2.200.000 (Festival/Standing)
  • YELLOW: Rp 2.600.000 (Festival/Standing)
  • GRAY: Rp 1.400.000 (Numbered Seating)

Perlu diingat, harga tersebut termasuk pajak, tetapi belum termasuk biaya admin/ticket processing dan biaya platform.

Untuk kategori PINK SOUNDCHECK Package menawarkan kesempatan untuk menyaksikan sesi rehearsal secara langsung, lengkap dengan Exclusive Laminated Pass dan snack box. Paket ini hanya dapat ditukarkan dan digunakan oleh nama pemilik tiket yang terdaftar.

Baca Juga: Dua Lipa bakal Gelar Konser di Jakarta, Catat Tanggalnya

Nah, cara pembelian tiket ini pun terdiri dari tiga jalur pembelian tiket:

  1. ENGENE MEMBER Presale yang dimulai pada Senin, 3 Juni 2024 pukul 15.00-20.00 WIB. Ini khusus untuk anggota ENGENE MEMBERSHIP di Tiket.com
  2. MCP Presale yakni dimulai pada Selasa, 4 Juni 2024 pukul 15.00-20.00 WIB, ini khusus untuk anggota MCP Membership 2024 melalui tautan khusus
  3. General Sales yang dimulai pada Rabu, 5 Juni 2024 pukul 15.00 WIB, tersedia di tiket.com untuk seluruh kategori tiket kecuali PINK SOUNDCHECK Package.

Lebih lanjut, Maria mengimbau agar para penggemar melakukan pembelian tiket hanya melalui platform resmi tiket.com demi menjaga keamanan dan kelancaran transaksi.

Untuk memudahkan proses pembelian, Tiket.com menghadirkan fitur Waiting Room yang terintegrasi, sehingga memberikan transparansi dan estimasi waktu antrean bagi Sobat Tiket.

Tiket.com juga mengingatkan, mereka merupakan mitra resmi penjualan tiket konser ENHYPEN, sedangkan keberlangsungan dan pelaksanaan konser merupakan tanggungjawab promotor acara.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

TERBARU

Cek Bunga Deposito OCBC NISP November 2025

Temukan bunga deposito OCBC NISP terbaru November 2025. Raih imbal hasil stabil hingga 3,50% untuk investasi aman Anda. 

Susu Penurun Berat Badan Terbaik Menurut Ahli Gizi

Ada beberapa susu penurun berat badan terbaik menurut ahli gizi. Mari intip daftarnya di sini!           

Apa yang Terjadi pada Kulit Jika Rutin Konsumsi Biji Chia

Sebenarnya, apa yang terjadi pada kulit jika rutin konsumsi biji chia ya? Cari tahu di sini, yuk.   

10 Rekomendasi Merek Dressing Salad untuk Diet yang Layak Dicoba

Ini dia beberapa rekomendasi merek dressing salad untuk diet yang layak dicoba. Ada apa saja, ya?   

Catat! Pameran Makanan dan Minuman SIAL Interfood 2025 Siap Digelar 12 November

​Buat pencinta kuliner, ini saatnya lihat langsung tren dan inovasi makanan dunia di satu tempat di SIAL Interfood 2025

5 Zodiak Istri Idaman, Sosoknya Penuh Cinta dan Sangat Setia

Kali ini MomsMoney akan membagikan daftar zodiak istri idaman. Cari tahu selengkapnya di sini.      

Ramalan Zodiak Keuangan dan Karier Besok, Selasa 4 November 2025: Siapa Untung?

Yuk, cek ralaman zodiak besok Selasa 4 November 2025 yang melihat semangat kolaboratif dalam urusan karier maupun keuangan Anda.

Promo Superindo Hari Ini 3-6 November 2025, Anggur Muscat-Bawang Bombay Diskon 40%

Cek promo Superindo hari ini periode 3-6 November 2025 untuk belanja hemat selama weekday di gerai Superindo terdekat.

Promo Alfamart Paling Murah Sejagat 1-7 November 2025, Kecap + Toples Harga Spesial

Manfaatkan promo Alfamart Paling Murah Sejagat periode 1-7 November 2025 untuk belanja lebih untung.

Ekonomi RI Tumbuh Stabil, Ini Empat Hal yang Perlu Diperhatikan

​Di tengah ketidakpastian global, pertumbuhan ekonomi Indonesia diprediksi tetap stabil di kisaran 5%