M O M S M O N E Y I D
InvesYuk

Dilanda Profit Taking, Harga Emas Hari Ini Tergelincir dari Rekor Tertinggi

Dilanda Profit Taking, Harga Emas Hari Ini Tergelincir dari Rekor Tertinggi
Reporter: Dupla Kartini  |  Editor: Dupla Kartini


MOMSMONEY.ID - Harga emas hari ini di pasar global tergelincir dari rekor tertinggi di atas US$ 4.000 per troi ons yang dicapai pada Rabu. Menyusul reli hebat membuat emas rentan terhadap aksi ambil untung alias profit taking.

Mengutip Bloomberg, Kamis (9/10), harga emas diperdagangkan di US$ 4.016,88 per troi ons pukul 09.41 WIB. Harga emas hari ini terkoreksi setelah kemarin naik 1,4% hingga mencapai level penutupan all time high US$ 4.042,03 per troi ons.

Indikator teknikal menunjukkan emas telah diperdagangkan di wilayah jenuh beli atau overbought selama sebulan terakhir, yang kemungkinan memicu aksi ambil untung oleh investor.

Baca Juga: Rekor Anyar, Harga Emas Tembus US$ 4.000 per troi ons untuk Pertama Kalinya

Melansir Bloomberg, daya tarik emas sebagai aset safe haven sedikit berkurang setelah Presiden AS Donald Trump mengatakan kesepakatan damai di Timur Tengah sangat dekat, setelah pejabat dari Israel dan Hamas bersikap positif dan hati-hati mengenai prospek perundingan yang sedang berlangsug di Mesir akan mengakhiri perang dua tahun di Gaza.

Tahun ini, harga emas masih naik 50%, didorong oleh banyaknya ketidakpastian atas perdagangan global, kebijakan Federal Reserves dan stabilitas fiskal AS. Meningkatnya ketegangan geopolitik juga telah meningkatkan permintaan aset safe haven tahun ini, sementara bank sentral juga terus membeli emas.

Baca Juga: Rekor Lagi, Harga Emas Antam Hari Ini Kamis 9 Oktober 2025 Naik

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

TERBARU

Performa Baterai Xiaomi 14 Dibanding Rival: Skor ViserMark 48/100

Temukan manajemen baterai Xiaomi 14 yang lebih efisien dari pesaingnya di kelas flagship, meski kalah dalam durasi daya tahan dari Pixel 9 Pro XL.

5 Renovasi Dapur Ini Sebaiknya Dihindari Jika Ingin Rumah Cepat Laku saat Dijual

Cek yuk, 5 jenis renovasi dapur yang terlihat bagus tapi justru bikin harga rumah turun saat dijual, simak penjelasan pakarnya di sini.  

Resep Roti Daging China Viral: Sensasi Gurih Renyah Langsung dari Dapur

NIkmati sensasi gurih renyah roti daging China yang viral di Malaysia dan Singapura. Coba resep autentiknya untuk camilan spesial di rumah.  

Inspirasi 25 Ucapan Hari Terima Kasih Sedunia, Cocok untuk Media Sosial

Hari Terima Kasih Sedunia jatuh pada 11 Januari. Gunakan ucapan ini untuk mengungkapkan rasa syukur kepada orang-orang terdekat Anda.

Selamat Hari Tuli Nasional! Ini Ucapan Terbaik Dukung Komunitas Tunarungu

Kumpulan ucapan Hari Tuli Nasional 2026 inspiratif untuk membangun lingkungan yang ramah dan aksesibel bagi komunitas tuli.

40 Pedagang Jam Tangan Mewah Kumpul, Jual Beli Langsung di Sini

Memburu Richard Mille bekas atau Rolex langka? Pameran JWX-7 di Gandaria City dibuka 15-18 Januari. Cek detail cicilan dan tukar tambah.

11 Jus untuk Menambah Berat Badan yang Bisa Anda Coba

Intip daftar jus untuk menambah berat badan yang bisa Anda coba berikut, yuk!                       

Terungkap! Ini 7 Bumbu Dapur China Penuh Khasiat Kesehatan, Coba yuk

Ingin masakan lebih sehat? Temukan 7 rempah China yang bisa jadi penambah rasa sekaligus peningkat daya tahan tubuh Anda.

Skema Rent to Own Properti Digital: Kunci Harga Rumah Sekarang

BeliRumah.co rilis Rent to Own (RTO), cara baru beli rumah tanpa KPR. Harga properti dikunci dari awal, uang muka dicicil. Cek skema fleksibelnya!

7 Khasiat Konsumsi Seledri untuk Kesehatan Tubuh yang Jarang Diketahui

Apa saja khasiat konsumsi seledri untuk kesehatan tubuh yang jarang diketahui, ya? Cari tahu di sini, yuk!