M O M S M O N E Y I D
BisnisYuk

Dari Warung Rumahan ke Usaha Lebih Rapi, Begini Cara WRP Dukung Ibu Pelaku UMKM

Dari Warung Rumahan ke Usaha Lebih Rapi, Begini Cara WRP Dukung Ibu Pelaku UMKM
Reporter: Francisca Bertha Vistika  |  Editor: Francisca bertha


MOMSMONEY.ID - Hari Ibu bukan cuma soal bunga dan ucapan manis. ​Bagi WRP, pemberdayaan perempuan tak cukup dengan semangat, tapi juga perlu pendampingan nyata yang membantu ibu pelaku UMKM berkembang.

Momen ini jadi pengingat bahwa dukungan paling bermakna bagi perempuan adalah yang bisa membuat mereka lebih berdaya, mandiri, dan percaya diri, termasuk dalam urusan ekonomi keluarga.

Lewat kolaborasi bersama Habitat for Humanity Indonesia (HFHI), WRP mendampingi ibu-ibu pemilik warung di kawasan Cilegon, Banten, agar usahanya bisa berkembang lebih rapi, sehat, dan berkelanjutan.

Bukan sekadar direnovasi, para ibu juga dibekali keterampilan agar usahanya benar-benar naik kelas.

Berikut cara WRP membantu ibu pelaku usaha mikro agar makin percaya diri menjalankan bisnisnya:

Baca Juga: Bingung Mau Promosi Bisnis Anda? Begini Cara Biar Iklan Digital Lebih Tepat Sasaran

Pertama, bikin warung lebih nyaman dan menarik pelanggan

WRP bersama HFHI memulai pendampingan dengan merombak tampilan warung agar lebih bersih, higienis, dan tertata.

Renovasi ini menyasar warung makan hingga warung sembako yang selama ini dijalankan dari rumah. Warung yang lebih nyaman tak hanya menarik pelanggan, tapi juga menambah semangat pemiliknya untuk berjualan setiap hari.

Kedua, dampingi ibu-ibu mengelola usaha dengan lebih rapi

Tak berhenti di tampilan fisik, pendampingan berlanjut ke penguatan keterampilan usaha.

Para ibu mendapat pelatihan sesuai kebutuhan masing-masing, mulai dari pengelolaan stok, penataan etalase, hingga pencatatan keuangan sederhana.

Pendampingan ini sudah berjalan sejak November 2025 dan akan terus dipantau hingga beberapa bulan ke depan.

Baca Juga: Ingin Berdaya Saing? Ini Cara Membuat QRIS Sendiri dengan Mudah untuk UMKM

CEO WRP Indonesia Kwik Wan Tien menyebutkan, kepercayaan diri sebagai modal penting perempuan untuk berkembang.

“Apresiasi terbaik bagi seorang perempuan adalah dukungan yang memberdayakan. Sebagai teman terbaik perempuan, kami memahami bahwa kepercayaan diri merupakan salah satu modal utama bagi mereka untuk bisa terus berkembang,” ujarnya dalam keterangan resmi Rabu (24/12). 

Ketiga, bangun kepercayaan diri agar ibu berani berkembang

Pendekatan yang dilakukan WRP tidak hanya soal bisnis, tapi juga soal rasa percaya diri. Dengan warung yang lebih layak dan pemahaman usaha yang lebih baik, para ibu merasa lebih yakin menjalankan perannya sebagai pelaku usaha sekaligus penggerak ekonomi keluarga.

Hal ini dirasakan langsung oleh Jumyati Dewi (46), pemilik warung bakso di Cilegon. “Dulu warung saya ala kadarnya. Sekarang setelah direnovasi, pelanggan bisa jadi lebih nyaman dan saya juga lebih semangat untuk buka warung setiap pagi,” katanya.

Baca Juga: Intip Inspirasi Renovasi Rumah Kilat yang Bikin Hunian Lebih Rapi dan Modern

Sementara Faujihah (43), pemilik warung sembako, merasa lebih tenang mengatur usaha.

“Sekarang saya tahu cara mencatat stok dan keuangan yang benar. Jadi jelas mana barang yang harus ditambah dan mana uang yang bisa ditabung,” tuturnya.

Menurut Wan Tien, pendampingan memang jadi kunci agar perempuan bisa benar-benar berdaya.

“Program ini tidak hanya memperbaiki fisik warung, tetapi juga membangun kapasitas dan kepercayaan diri para ibu sebagai pelaku usaha,” tambahnya.

Lewat langkah ini, WRP ingin menunjukkan bahwa mendukung perempuan bisa dimulai dari hal paling dekat dengan keseharian mereka.

Di momen Hari Ibu, WRP mengajak perempuan Indonesia untuk terus melangkah, percaya pada potensinya, dan berkembang sesuai versinya masing-masing.

Selanjutnya: BMKG: Prakiraan Cuaca Yogyakarta, Solo, Semarang 24 Desember 2025

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

TERBARU

Diskon Starbucks Terbatas: Promo 2 Minuman Grande Hemat 55% Pakai BCA Hari Ini Saja

Promo Starbucks x BCA Treat a Friend hadir 14 Januari dengan diskon 55%. Segera ke gerai terdekat dan nikmati kopi favorit berdua, ya.

Hubungan Intim Renggang? Coba Sex Toys Untuk Bantu Tingkatkan Kepuasan Seksual

Keintiman memburuk tanpa disadari? Sex toys dapat membantu pasangan mencapai kepuasan seksual bersama.  

5 Reality Show Korea Terbaik untuk Healing, Dijamin Pikiran Tenang

Daftar reality show Korea ini akan menenangkan pikiran Anda dengan visual alam yang indah dan bertabur bintang besar.

7 Promo Ayam Goreng Populer, Wingstop hingga McD Diskon Gila di Januari 2026

Beli ayam goreng Januari ini bisa lebih hemat! Cek daftar 7 promo dari Wingstop, McD, hingga HokBen yang tawarkan paket mulai Rp 17 ribuan.

Jabodetabek Siaga Hujan Sangat Lebat, Cek Peringatan Dini BMKG Cuaca Hari Ini (14/1)

Status Siaga hujan sangat lebat di wilayah berikut ini, simak peringatan dini BMKG cuaca hari ini Rabu (13/1) di Jabodetabek ya.

Simak Rekomendasi Teknikal Mirae Sekuritas Saham EMTK, BUMI & DEWA, Rabu (14/1)

Dibuka menguat pada perdagangan Rabu (14/1/2026). Pada pukul 09.02 wib, indeks naik 0,60% atau setara 53,39 poin ke level 9.001,70.

Belum Berhenti Cetak Rekor, Harga Emas Antam Hari Ini Rabu 14 Januari 2026 Melonjak

Harga emas Antam hari ini ukuran 1 gram dibanderol Rp 2.665.000 Rabu (14/1/2026), naik Rp 13.000 dibanding harga Selasa (13/1/2026).

Infinix GT 30: HP Rp 3 Jutaan Rasa Konsol, Siap Sikat Genshin Impact

HP Rp 3 jutaan dengan layar 144Hz dan Dimensity 7400? Infinix GT 30 jadi sorotan utama. Simak hasil benchmark dan performa gaming di sini.

Peringatan Dini BMKG Curah Hujan Tinggi 11-20 Januari, Waspada Banjir di Provinsi Ini

BMKG mengeluarkan peringatan dini curah hujan tinggi periode 11-20 Januari 2026 yang bisa menyebabkan banjir di sejumlah provinsi ini.

Promo Paket Sushi Hemat untuk Rame-Rame di Sushi Mate & Genki Sushi Harga Spesial

Promo Sushi Mate dan Genki Sushi cocok untuk pesta hemat tanpa menguras kantong. Pemesanan via GoFood/GrabFood dan raih diskon terbaiknya.