M O M S M O N E Y I D
Santai

Coba 4 Aplikasi Kencan Ini Yuk, Biar Dapat Pasangan Untuk Valentine

Coba 4 Aplikasi Kencan Ini Yuk, Biar Dapat Pasangan Untuk Valentine
Reporter: Christ Penthatesia  |  Editor: Christ Penthatesia


MOMSMONEY.ID - Ingin cari pasangan menjelang Valentine? Coba gunakan rekomendasi aplikasi kencan berikut ini.

Valentine yang sudah di depan mata terkadang membuat frustrasi beberapa jomblo untuk menemukan pasangan.

Mencari pasangan melalui dating app atau aplikasi kencan sudah banyak digunakan dalam masa kini.

Baca Juga: Ternyata Bisa Terjadi di Mana Saja, Ini 5 Fakta Menarik tentang Orgasme Perempuan

Hingga tak jarang biasanya seseorang bisa menemukan pasangan yang serius melalui aplikasi kencan.

Simak yuk beberapa rekomendasi aplikasi kencan yang bisa digunakan untuk mencari pasangan Valentine kali ini.

Tinder

Aplikasi Tinder bisa dibilang menjadi salah satu aplikasi kencan populer dan memiliki banyak pengguna. Tinder sendiri hanya bisa digunakan bagi Anda yang menginginkan memiliki pasangan dari daerah lokal Anda jika tidak memiliki akun premium.

Tinder juga merupakan aplikasi yang mudah digunakan dan simple, karena penggunanya bisa mencari pasangan atau koneksi tanpa adanya filter seperti tinggi badan, ras, pendidikan, atau pun agama.

Bumblee

Bumblee adalah salah satu aplikasi kencan atau dating app yang aman digunakan bagi perempuan. Pada aplikasi ini, yang bisa melakukan interaksi terlebih dahulu adalah perempuan ketika match atau cocok dengan seorang pria.

Akan diberikan waktu 24 jam untuk melakukan chat yang nantinya akan hilang jika tidak digunakan. Selain itu, Bumblee bahkan juga menyediakan pilihan untuk mencari teman baru jika merasa sedang ingin menambah koneksi saja.

Baca Juga: 5 Kebiasaan Ini Wajib Dihentikan Jika Ingin Segera Punya Pacar

OkCupid

OkCupid merupakan salah satu dating app yang tepat jika Anda ingin mencari pasangan dari seluruh penjuru dunia. Aplikasi ini menyediakan fitur pencarian yang bisa disesuaikan dengan keinginan penggunanya.

Termasuk dalam hal Negara, etnis, umur, dan juga agama. Aplikasi OkCupid juga memiliki fitur yang hampir sama dengan aplikasi kencan lainnya, dimana penggunanya harus menggeser ke kanan agar bisa match atau cocok dengan pengguna lainnya.

Hinge

Hinge merupakan aplikasi kencan yang menyediakan fitur untuk mengenali personality orang lain lebih dalam. Dalam aplikasi ini penggunanya akan diberikan beberapa pertanyaan cepat yang harus dijawab dan dapat digunakan sebagai bahan obrolan.

Aplikasi Hinge bisa membantu memberikan layanan untuk membangun chemistry dengan pasangan yang cocok dari aplikasi tersebut yang tentunya menjadi bagian penting dalam menjalin sebuah hubungan.

Nah, itulah tadi beberapa rekomendasi aplikasi kencan yang bisa digunakan untuk mencari pasangan Valentine tahun ini. Tertarik coba?

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

TERBARU

Promo Member Day Marugame Udon Spesial 14 Januari, Fuji-san Mabo Udon Hanya Rp 50.000

Promo Marugame Udon hanya hari ini! Fuji-san Mabo Udon yang pedas medok turun harga dari Rp 60.000 jadi Rp 50.000. Cek syarat membernya.

Diskon Starbucks Terbatas: Promo 2 Minuman Grande Hemat 55% Pakai BCA Hari Ini Saja

Promo Starbucks x BCA Treat a Friend hadir 14 Januari dengan diskon 55%. Segera ke gerai terdekat dan nikmati kopi favorit berdua, ya.

Hubungan Intim Renggang? Coba Sex Toys Untuk Bantu Tingkatkan Kepuasan Seksual

Keintiman memburuk tanpa disadari? Sex toys dapat membantu pasangan mencapai kepuasan seksual bersama.  

5 Reality Show Korea Terbaik untuk Healing, Dijamin Pikiran Tenang

Daftar reality show Korea ini akan menenangkan pikiran Anda dengan visual alam yang indah dan bertabur bintang besar.

7 Promo Ayam Goreng Populer, Wingstop hingga McD Diskon Gila di Januari 2026

Beli ayam goreng Januari ini bisa lebih hemat! Cek daftar 7 promo dari Wingstop, McD, hingga HokBen yang tawarkan paket mulai Rp 17 ribuan.

Jabodetabek Siaga Hujan Sangat Lebat, Cek Peringatan Dini BMKG Cuaca Hari Ini (14/1)

Status Siaga hujan sangat lebat di wilayah berikut ini, simak peringatan dini BMKG cuaca hari ini Rabu (13/1) di Jabodetabek ya.

Simak Rekomendasi Teknikal Mirae Sekuritas Saham EMTK, BUMI & DEWA, Rabu (14/1)

Dibuka menguat pada perdagangan Rabu (14/1/2026). Pada pukul 09.02 wib, indeks naik 0,60% atau setara 53,39 poin ke level 9.001,70.

Belum Berhenti Cetak Rekor, Harga Emas Antam Hari Ini Rabu 14 Januari 2026 Melonjak

Harga emas Antam hari ini ukuran 1 gram dibanderol Rp 2.665.000 Rabu (14/1/2026), naik Rp 13.000 dibanding harga Selasa (13/1/2026).

Infinix GT 30: HP Rp 3 Jutaan Rasa Konsol, Siap Sikat Genshin Impact

HP Rp 3 jutaan dengan layar 144Hz dan Dimensity 7400? Infinix GT 30 jadi sorotan utama. Simak hasil benchmark dan performa gaming di sini.

Peringatan Dini BMKG Curah Hujan Tinggi 11-20 Januari, Waspada Banjir di Provinsi Ini

BMKG mengeluarkan peringatan dini curah hujan tinggi periode 11-20 Januari 2026 yang bisa menyebabkan banjir di sejumlah provinsi ini.