M O M S M O N E Y I D
Keluarga

Bisakah Meng-update Tampilan Rumah Tanpa Renovasi? Ini Caranya!

Bisakah Meng-update Tampilan Rumah Tanpa Renovasi? Ini Caranya!
Reporter: Kania Paramahita  |  Editor: Kania Paramahita


MOMSMONEY.ID - Bagi Anda yang tinggal di rumah yang sama selama bertahun-tahun, mungkin pernah merasa jenuh atau bosan dengan tampilan rumah yang itu-itu saja.

Namun, tidak semua orang ingin repot-repot merenovasi atau merombak rumahnya karena berbagai pertimbangan, misalnya biaya atau waktu.

Jika Anda punya masalah yang sama, jangan khawatir. Sebab, ada beragam cara untuk memperbarui tampilan rumah tanpa harus melakukan renovasi.

Ingin tahu bagaimana caranya? Dikutip dari MyMove dan Homedit, berikut trik-triknya.

Baca Juga: 7 Warna yang Cocok Dikombinasi Dengan Kuning Mustard untuk Rumah

Gunakan lampu dengan desain modern

Lampu dengan desain yang menarik dan pencahayaan yang tepat bisa membantu menghadirkan suasana baru di rumah Anda.

Oleh karena itu, cobalah untuk mengganti lampu-lampu yang sudah terlihat kuno di rumah dengan lampu yang lebih modern. Atau, tambahkan jenis lampu lainnya, seperti floor lamp, lampu meja, bahkan lampu Tumblr yang estetik.

Perbarui pegangan pintu kabinet dan lemari

Jangan salah, hal sesimpel pegangan pintu kabinet dan lemari ternyata dapat memberikan kesan berbeda di rumah, lo.

Anda bisa berfokus pada dapur yang memiliki banyak kabinet dan lemari. Tergantung selera, pilihlah gaya pegangan pintu yang diinginkan, misalnya gaya minimalis untuk dapur yang tadinya terlihat kuno, atau gaya vintage untuk dapur yang minimalis.

Ganti gorden

Tanpa disadari, gorden bisa memberikan kesan baru dan menyegarkan di rumah Anda karena aksesoris ruangan yang satu ini memakan cukup banyak ruang di dinding rumah.

Hampir sama seperti poin di atas, Anda tinggal memilih gorden seperti apa yang diinginkan. Ada yang menyukai gorden dengan warna dan motif mencolok, tapi ada juga yang lebih menyukai gorden tipis yang minimalis.

Baca Juga: Cara Mendekorasi Rumah dengan Tanaman Hias, Ini Tipsnya!

Gunakan dekorasi yang mencolok

Suka dekorasi ruangan yang berwarna-warni dan hidup dibandingkan dekorasi bergaya minimalis yang simpel? Jika ya, coba pertimbangkan untuk menambahkan berbagai macam dekorasi yang unik dan sesuai dengan selera Anda.

Misalnya, tambahkan karpet dengan warna yang mencolok, lukisan atau wall art berukuran besar, atau tanaman hias yang tinggi di sudut ruangan. Karena tampilannya yang mencuri perhatian, rumah Anda pun akan langsung tampil beda.

Gunakan wallpaper pada dinding

Bagi Anda yang tidak ingin mengecat ulang dinding rumah, wallpaper bisa menjadi solusi yang lebih praktis dan mudah didapatkan.

Saat ini, ada banyak sekali jenis wallpaper dengan berbagai desain dan warna yang bisa dipilih sesuai selera. Ada wallpaper yang bisa ditempel seperti stiker, wallpaper tahan air, hingga wallpaper bertekstur yang menyerupai batu bata hingga keramik. Jadi, dengan wallpaper, dinding rumah Anda akan tampil menarik.

Itulah beberapa cara untuk memperbarui tampilan rumah tanpa harus melakukan renovasi. Semoga bermanfaat!

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

TERBARU

10 Daftar Minuman yang Baik untuk Jantung Anda, Coba Konsumsi yuk!

Mari intip daftar minuman yang baik untuk jantung Anda berikut ini. Ada apa saja, ya?               

11 Alasan Gula Tidak Bagus untuk Kesehatan Tubuh Jika Dikonsumsi Berlebihan

Ternyata ini, lho, beberapa alasan gula tidak bagus untuk tubuh jika dikonsumsi berlebihan!         

13 Cara Kurangi Konsumsi Gula yang Mudah dan Efektif, Yuk Terapkan!

Begini, lho, cara kurangi konsumsi gula yang mudah dan efektif. Yuk, terapkan dari sekarang!             

Promo PSM Alfamart 15 November 2025, Attack Detergent Jumbo Hemat Banyak!

Manfaatkan promo PSM Alfamart periode 8-15 November 2025 untuk belanja lebih untung. Cari tahu produk-produk yang termasuk di sini.

Prediksi Laga Polandia vs Belanda di Kualifikasi Piala Dunia 2026, Siapa Puncak Grup?

Laga Polandia vs Belanda di Kualifikasi Piala Dunia 2026 digelar di Stadion Narodowy Warsawa, kick-off 15 November 2025 pukul 02.45 WIB.

Macam Kebutuhan Mendesak yang Sering Muncul dan Cara Menyikapinya Secara Cerdas

Berikut berbagai jenis kebutuhan mendadak yang sering muncul dan bagaimana cara mengatasinya tanpa membuat keuangan berantakan.​

Cara Simpel Isi Saldo, Transfer, dan Tarik Tunai LinkAja Tanpa Kartu di BRI

Begini kemudahan isi saldo, transfer, dan tarik tunai LinkAja lewat BRI tanpa kartu biar transaksi harian Anda makin lancar. Berikut ulasannya.

Mau Tidur Lebih Nyenyak? Kata Desainer, Ganti Warna Cat Kamar Ini Sekarang

Sering merasa gelisah atau susah rileks saat mau tidur? Jangan-jangan, biang keladinya adalah warna cat dindingnya. Yuk, cek warna kamar tidurmu.

Lactacyd Hadirkan Pameran “Museum of Speaking Skin” di Bintaro Jaya Xchange Mall 2

​Lactacyd hadirkan pameran perawatan kulit "Museum of Speaking Skin” di Bintaro Jaya Xchange Mall 2 yang digelar mulai tanggal 14-16 November 2025

Investasi Cerdas 2026: Ini 6 Fitur Rumah Paling Dicari Pembeli Saat Ini, Kata Zillow

Cek tren perumahan masa depan, jika Anda berencana menjual atau merenovasi rumah, fitur-fitur ini wajib Anda tahu. Simak ulasannya di sini.