M O M S M O N E Y I D
Keluarga

Bisa Bikin Iritasi, Ini 4 Cara Pakai Body Scrub yang Salah dan Harus Dihindari

Bisa Bikin Iritasi, Ini 4 Cara Pakai Body Scrub yang Salah dan Harus Dihindari
Reporter: Ana Risma  |  Editor: Ana Risma


MOMSMONEY.ID - Ada 4 cara pakai body scrub yang salah. Cari tahu selengkapnya di sini.

Body scrub atau lulur merupakan salah satu produk perawatan tubuh yang paling populer. Adapun fungsi utama dari penggunaan body scrub yaitu untuk mengeksfoliasi sel-sel kulit mati yang menumpuk di permukaan kulit tubuh.

Dengan pemakaian yang tepat dan teratur, body scrub akan membuat kulit menjadi jauh lebih halus dan tentunya cerah.

Namun, jika cara pemakaiannya salah, bukan tidak mungkin kulit akan mengalami berbagai permasalahan seperti iritasi hingga kekeringan.

Untuk mencegah masalah yang tidak diinginkan menyerang kulit Anda, hindari 4 cara pakai body scrub yang salah sebagaimana dilansir dari NSS G-Club berikut ini ya.

Baca Juga: 5 Alternatif Salicylic Acid yang Sama Bagusnya dalam Mengatasi Jerawat

1. Terlalu sering menggunakannya

Cara pakai body scrub yang salah pertama yaitu terlalu sering menggunakannya. Anda tidak boleh sering-sering mengoleskan body scrub ke kulit karena bisa memicu iritasi.

Alih-alih kulit menjadi halus, terlalu sering menggunakan body scrub hanya akan menyebabkan kemerahan dan rasa tidak nyaman pada kulit.

Sebaiknya, pakailah body scrub 1-2 kali saja dalam seminggu. Bagi Anda yang memiliki kulit lebih halus, Anda boleh menggunakan body scrub 1-2 kali dalam sebulan.

2. Menerapkan body scrub pada area tubuh yang sensitif

Cara pakai body scrub yang salah kedua yaitu menerapkan body scrub pada area tubuh yang sensitif.

Selain wajah, tubuh juga memiliki area tertentu yang harus dikecualikan dari penggunaan body scrub karena terlalu sensitif.

Area tubuh yang sebaiknya tidak Anda pakaikan body scrub meliputi bagian bawah ketiak dan bikini line (sekitar lipatan paha atau tepi celana dalam). Pasalnya, area ini cenderung mudah mengalami iritasi.

Baca Juga: 4 Rekomendasi Serum yang Ampuh Memudarkan Stretch Mark, Aman untuk Ibu Hamil

3. Menggunakan body scrub sebelum berjemur

Cara pakai body scrub yang salah ketiga yaitu menggunakan body scrub sebelum berjemur.

Hindarilah untuk mengoleskan body scrub sebelum pergi berjemur. Karena, body scrub dapat menghilangkan lapisan permukaan kulit sehingga meningkatkan risiko sunburn (terbakar sinar matahari).

Apabila Anda ingin memakai body scrub, pastikan untuk melakukannya pada malam hari setelah seharian di pantai atau kolam renang.

4. Tidak mengoleskan pelembab setelah memakai body scrub

Cara pakai body scrub yang salah terakhir yaitu tidak mengoleskan pelembab setelah memakai body scrub.

Setelah menggunakan body scrub, kulit rentan mengalami stres. Sehingga, sangat penting untuk segera melembabkannya kembali dengan produk pelembab seperti body lotion, body butter, atau body serum.

Jika Anda melewatkan penggunaan pelembab setelah memakai body scrub, siap-siap saja kulit Anda akan menjadi kering dan kekurangan nutrisi.

Demikian 4 cara pakai body scrub yang salah. Apabila Anda sering melakukan kesalahan-kesalahan di atas, segera perbaiki ya Moms.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

TERBARU

GENTLY Baby Hadirkan Multipurpose Balm untuk Bantu Atasi Masalah Kulit Anak

Telah teruji dermatologi, GENTLY Baby Multipurpose Balm diklaim aman untuk kulit bayi. Ketahui manfaat lengkapnya sekarang!

Peringatan Dini Cuaca Besok (30/1), Hujan Amat Deras Guyur Provinsi Ini

BMKG memberikan peringatan dini cuaca besok Jumat 30 Januari 2026 dengan status Siaga hujan sangat lebat di provinsi berikut ini.

Hujan Sangat Lebat di Daerah Ini, Peringatan Dini BMKG Cuaca Besok (30/1) Jabodetabek

Peringatan dini BMKG cuaca besok Jumat (30/1) dan Sabtu (31/1) di Jabodetabek dengan status Siaga hujan sangat lebat di wilayah berikut ini.

Ramalan Zodiak Keuangan dan Karier Besok Jumat 30 Januari 2026, Waktunya Bergerak

Berikut ramalan 12 zodiak keuangan dan karier besok Jumat 30 Januari 2026 mulai dari peluang kerja, strategi tim, dan arah karier terbaru.

6 Risiko Konsumsi Minuman Elektrolit Terlalu Banyak, Bikin Tekanan Darah Tinggi!

Ada beberapa risiko konsumsi minuman elektrolit terlalu banyak, lo. Apa sajakah itu? Cek di sini, yuk!

Hasil Thailand Masters 2026, 3 Ganda Putri Indonesia Tembus Babak 8 Besar

Hasil Thailand Masters 2026 Babak 16 Besar Kamis (29/1), tiga ganda putri Indonesia susul tiga tunggal putra ke perempatfinal.

Promo Es Krim Indomaret sampai 4 Februari 2026, Haku Almond Beli 2 Hemat Banyak!

Promo Ice Cream Fair Indomaret cuma sampai 4 Februari 2026. Berbagai merek es krim diskon besar. Jangan lewatkan kesempatan ini!

Naik Fantastis, Harga Emas Hari Ini Rekor Tertinggi di atas US$ 5.500

Harga emas memperpanjang reli sembilan hari, yang dipicu pelemahan dollar dan pelarian investor dari obligasi pemerintah dan mata uang.

Kebutuhan Ramadan Aman! Indomaret Banjir Diskon Sirup dan Biskuit sampai 4 Februari

Promo Indomaret Sambut Ramadan tawarkan biskuit dan sirup diskon besar. Jangan lewatkan kesempatan belanja hemat hingga 4 Februari 2026!

Hasil Thailand Masters 2026, 3 Tunggal Putra Indonesia Melaju ke Perempatfinal

Hasil Thailand Masters 2026 Babak 16 Besar Kamis (29/1), 3 tunggal putra Indonesia melaju ke perempatfinal.