MOMSMONEY.ID - Ibu hamil tak boleh makan sembarangan. Ini dia beberapa jenis makanan yang sebaiknya dihindari ibu hamil.
Memilah makanan yang akan dikonsumsi adalah hal penting untuk diperhatikan di masa kehamilan.
Sebab, kesehatan bayi dalam kandungan dapat terpengaruh oleh makanan yang dikonsumsi sang ibu saat mengandung.
Untuk menjaga kesehatan ibu dan janin dalam kandungan, ada beberapa jenis makanan yang sebaiknya dijauhi dan tidak dikonsumsi oleh ibu hamil di masa kehamilan.
Jangan lupa dicatat, ini dia daftar jenis makanan yang sebaiknya dihindari ibu hamil saat sedang mengandung:
Baca Juga: Cegah Stretch Marks Saat Hamil dengan 5 Cara Ini Yuk, Moms
Makanan mentah
Makanan mentah yang belum diproses biasanya masih mengandung banyak bakteri dan virus. Hal tersebut tentunya dapat mengganggu kesehatan bayi dan kandungan.
Jauhi makanan mentah seperti sushi, sashimi, daging mentah, telur setengah matang, dan juga seafood mentah. Karena biasanya reaksi alergi hingga terinfeksi bakteri akan lebih mudah terserang saat dalam masa kehamilan.
Seafood
Meskipun seafood merupakan sumber makanan yang mengandung banyak protein yang baik bagi kesehatan janin, namun beberapa makanan laut mengandung banyak merkuri yang berbahaya bagi ibu hamil.
Laman Mayo Clinic menyebutkan, terlalu banyak memakan makanan yang mengandung merkuri bisa mengganggu perkembangan sistem saraf bayi.
Jadi sebaiknya hindari untuk mengonsumsi hidangan laut yang memiliki ukuran besar karena semakin besar ukuran ikan maka kandungan merkurinya akan lebih banyak.
Baca Juga: Bumil Wajib Catat! Ini Kandungan Skincare yang Harus Dihindari saat Hamil
Produk makanan yang belum dicuci
Saat dalam masa kehamilan, ada baiknya untuk menghindari makanan yang dikonsumsi tanpa mencuci terlebih dahulu.
Mengonsumi buah dan sayur yang belum dicuci juga sebaiknya dijauhi saat sedang dalam masa kehamilan.
Cuci bersih terlebih dahulu semua makanan yang akan dikonsumsi pada masa kehamilan agar makanan dapat terhindar dari bakteri dan kontaminasi produk-produk yang digunakan saat memproduksi makanan tersebut.
Makanan proses atau junk food
Makanan proses atau junk food juga merupakan makanan yang sebaiknya tidak dikonsumsi ibu hamil di masa kehamilan.
Menurut laman Health Line, makanan junk food merupakan makanan yang rendah nutrisi dan tinggi dalam kandungan gula, kalori, dan lemak.
Tentu saja hal tersebut merupakan hal yang mempengaruhi kenaikan berat badan ibu hamil. Kenaikan berat badan yang berlebih dan disebabkan karena makanan yang tidak sehat dapat memicu komplikasi dan penyakit yang bisa terjadi semasa hamil atau masa kelahiran.
Itulah Moms, jenis-jenis makanan yang sebaiknya dihindari dan tidak boleh dimakan oleh ibu hamil di masa kehamilan. Mulai perhatikan, ya.
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News