M O M S M O N E Y I D
Bugar

Berapa Batas Konsumsi Telur Per Hari yang Aman?

Berapa Batas Konsumsi Telur Per Hari yang Aman?
Reporter: Rezki Wening Hayuningtyas  |  Editor: Rezki Wening Hayuningtyas


MOMSMONEY.ID - Termasuk dalam makanan sehat yang terjangkau. Berapa batas konsumsi telur per hari yang aman?

Telur kaya gizi seperti protein berkualitas tinggi, vitamin, mineral, serta lemak sehat.

Namun, beberapa orang khawatir bahwa terlalu banyak makan telur dapat meningkatkan kadar kolesterol dalam tubuh dan meningkatkan risiko penyakit jantung.

Baca Juga: Bagaimana Ciri-Ciri Terkena Kolesterol Tinggi? Ini Dia 11 Cirinya

Lalu, berapa batas konsumsi telur per hari yang aman sebenarnya?

Jika Anda sehat dan tidak memiliki masalah dengan kolesterol atau penyakit jantung, makan satu telur utuh setiap hari, termasuk kuning telurnya, tidak menjadi masalah karena banyak manfaat kesehatannya.

Tapi, jika ingin lebih banyak protein, Anda bisa mencampurkan dua putih telur dengan satu kuning telur.

Melansir dari Cleveland Clinic, bagi mereka yang memiliki masalah kardiovaskular atau kolesterol tinggi, disarankan untuk membatasi konsumsi telur hingga tiga atau empat butir per minggu.

Aturan ini juga baik untuk orang yang ingin makan lebih dari satu telur dalam sehari. Alasannya adalah karena kuning telur mengandung lemak jenuh yang bisa meningkatkan kadar kolesterol jahat (LDL).

Baca Juga: Segarkan Dahaga! Ini Pilihan Jus Buah untuk Penderita Asam Lambung yang Aman

Meskipun makanan bukan satu-satunya penyebab kolesterol tinggi, penting untuk memperhatikan asupan makanan yang dapat mempengaruhi kadar kolesterol.

Saat memasak telur, sebaiknya hindari menggunakan lemak hewani tambahan seperti mentega atau minyak dari bacon karena mengandung lemak jenuh. Sebagai alternatif yang lebih sehat, Anda bisa menggunakan minyak zaitun atau minyak nabati lainnya.

Untuk menambah rasa pada putih telur, Anda bisa menumisnya dengan sayuran atau rempah-rempah tanpa harus menambahkan lemak hewani.

Baca Juga: Masih Bisa Minum Kopi, Ini Pilihan Kopi yang Aman untuk Penderita Asam Lambung

Karena kuning telur mengandung kolesterol yang cukup tinggi, sebaiknya Anda menguranginya jika memiliki kondisi seperti penyakit jantung, kolesterol tinggi (hiperlipidemia), atau diabetes tipe 2.

Jika memungkinkan, pilihlah telur organik atau telur dari ayam yang dipelihara di padang rumput, karena kuning telur dari telur ini biasanya mengandung kolesterol lebih rendah dan lebih banyak lutein.

Penelitian menunjukkan bahwa makan satu telur sehari dapat meningkatkan kadar lutein tanpa memengaruhi kolesterol.

Baca Juga: 9 Efek Samping Terlalu Banyak Minum Teh yang Bisa Picu Stres

Beberapa orang yang berusia di atas 65 tahun mungkin khawatir tentang kolesterol tinggi akibat makan telur setiap hari. Namun, penelitian menunjukkan bahwa pada usia ini, kadar kolesterol tidak terlalu dipengaruhi oleh makanan dibandingkan orang yang lebih muda.

Oleh karena itu, orang yang lebih tua dengan kadar kolesterol normal dapat mengonsumsi hingga dua telur utuh per hari. Faktanya, bagi manula, telur bisa menjadi sumber protein yang penting.

Demikianlah ulasan terkait berapa batas konsumsi telur per hari yang aman. Semoga bermanfaat.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

TERBARU

Hasil India Open 2026, 2 Pemain Tunggal Indonesia Tembus Perempat Final

Hasil India Open 2026 Babak 16 Besar Kamis (15/1), tunggal putra Jonatan Christie dan tunggal putri Putri Kusuma Wardan menembus perempat final.

Menopause Bukan Cuma Milik Wanita, Ini yang Terjadi pada Pria

Tak hanya perempuan, pria juga dapat mengalami penurunan hormon yang kerap disebut sebagai menopause pria.

Bedah Robotik Makin Banyak Diterapkan, Ini Manfaatnya bagi Pasien

​RS MMC menghadirkan layanan bedah robotik generasi baru untuk menangani kasus medis kompleks secara lebih presisi.

Wings Food Luncurkan Ramen YES, Ramen Instan Premium Harga Rp 3.000-an

Wings Food meluncurkan Ramen YES, kategori baru dari Mie Sedaap yang menawarkan pengalaman ramen Jepang dalam format instan.

Membeli Rumah untuk Keluarga Muda, Tak Sekadar Soal Harga

​LippoLand memperkenalkan 5enses Collection sebagai bagian dari pengembangan kawasan Lippo Cikarang Cosmopolis untuk keluarga muda.

Tren Affiliate Kian Ngetren Jadi Sumber Penghasilan Tambahan

Tren affiliate kian ramai dalam beberapa tahun terakhir. Fitur ini menjadi salah satu cara favorit masyarakat untuk mencari cuan tambahan.

YLKI Catat Lonjakan Pengaduan Konsumen Sepanjang 2025, Jasa Keuangan Terbanyak

YLKI mencatat lonjakan pengaduan konsumen sepanjang 2025 dengan total 1.977 pengaduan dan paling banyak berasal dari jasa keuangan.

Promo Alfamart Long Weekend 15-18 Januari 2026, Cek Beli 1 Gratis 1 & Beli 2 Gratis 1

Manfaatkan promo Alfamart Long Weekend periode 15-18 Januari 2026 untuk belanja lebih untung di momen libur panjang.

Promo Hypermart Dua Mingguan 15-28 Januari 2026, Kimchi-Telur Organik Diskon 10%

Cermati promo Hypermart Dua Mingguan periode 15-28 Januari 2026 untuk belanja dua minggu ke depan. Cek di sini.

Katalog Promo JSM Alfamidi Periode 15-18 Januari 2026, Lebih Hemat Hanya 4 Hari!

Cek dan manfaatkan promo JSM Alfamidi periode 15-18 Januari 2026 untuk belanja hemat selama akhir pekan ini.