M O M S M O N E Y I D
AturUang

Begini Cara Menyiapkan Anggaran untuk Renovasi Dapur

Begini Cara Menyiapkan Anggaran untuk Renovasi Dapur
Reporter: Benedicta Prima  |  Editor: Benedicta Alvinta


MOMSMONEY.ID - Jika berencana merenovasi dapur Anda, simak tips cara menyiapkan anggaran renovasi berikut ini, yuk.

Ada banyak alasan kenapa Anda ingin merenovasi dapur. Mungkin dapur Anda sudah usang atau Anda akan menjual rumah Anda.

Apapun alasannya, tentu Anda ingin hasil yang paling baik untuk renovasi dapur. Namun, sebelum Anda melakukan renovasi dapur, tentu perlu menyiapkan anggaran dananya. 

Melansir Home and Decor, berikut tips cara menyiapkan angagran untuk renovasi dapur:

Baca Juga: Begini Cara Mengatur Dapur yang Sempit supaya Tetap Lega

Buat anggaran dengan detil!

Jika Anda berencana merenovasi dapur dengan anggaran terbatas, maka Anda harus menyiapkan dengan detil daftar belanjaan yang akan Anda keluarkan. Berikut beberapa hal yang perlu Anda riset dan catat biayanya:

Tenaga kerja atau tukang bangunan. Menurut beberapa sumber gaji tukang bangunan mulai dari Rp 150.000 per hari.

Cat dinding memiliki harga yang beragam dan tentu Anda akan membutuhkan banyak cat.

  • Keramik 
  • Lemari baru
  • Batu bata atau bata ringan
  • Instalasi listrik
  • Perlengkapan wastafel dan saluran air
  • Semen

Memiliki anggaran yang detail akan membantu Anda sebelum berbicara dengan desainer interior, jika Anda menggunakan jasa ini. Selain itu, untuk proyek renovasi total, sebaiknya menggunakan desainer profesional karena seringkali lebih bisa menghemat biaya. 

 

Baca Juga: 6 Ide Desain Dapur Kecil yang bakal Tren di Tahun 2025

Siapkan material sebelum dimulai

Saat menentukan anggaran, Anda tentunya sudah tahu apa saja material yang akan dibeli. Nah jika Anda berencana hanya menggunakan jasa tukang bangunan, maka pastikan mempertimbangkan untuk membeli material sebelum mulai membongkar dapur. 

Meski Anda tergoda untuk membeli material secara bertahap, biasanya metode ini bisa membuat pekerjaan tertunda karena maalah pasokan. Sehingga, membuat Anda bisa membeli material lain yang jauh lebih awal atau menerima sesuatu yang awalnya tidak diinginkan. 

Pertimbangkan untuk memperbaiki yang memang sudah rusak

Cara menyiapkan anggaran renovasi dapur saat dana yang dimiliki terbatas selanjutnya adalah mempertimbangkan apa saja yang paling penting untuk direnovasi.

Misalnya, pertimbangkan untuk memoles ulang lantai atau lemari dari pada membeli yang baru. Mengecat ulang jauh lebih murah dari pada mengganti secara keseluruhan. 

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

TERBARU

Hujan Lebat Guyur Jabodetabek hingga 23 Januari, Kata BMKG Ini yang Jadi Penyebab

Hujan lebat mengguyur wilayah Jabodetabek dan menyebabkan banjir di sejumlah daerah. Ini yang menjadi penyebab menurut BMKG.

Peringatan Dini BMKG Cuaca Besok (19/1) Jabodetabek Hujan Sangat Lebat di Daerah Ini

Peringatan dini BMKG cuaca besok Senin (19/1) dan Selasa (20/1) di Jabodetabek dengan status Siaga hujan sangat lebat dan Waspada hujan lebat 

10 Manfaat Konsumsi Tape Singkong untuk Kesehatan Tubuh yang Jarang Diketahui

Ini dia manfaat konsumsi tape singkong untuk kesehatan tubuh yang jarang diketahui. Apa saja?               

Perencana Keuangan: Ini 3 Keunggulan Manusia yang Tak Dimiliki Teknologi AI

Cek perbandingan pakar keuangan dan AI, ini kelebihan, risiko, serta solusi paling aman untuk mengelola keuangan kamu kedepan.

Kartu Kredit Ditolak Lagi? Cek 5 Risiko Ini Sebelum Moms Ajukan Ulang

Pengajuan kartu kredit Moms sering ditolak? Cek penyebab paling umum dan solusi logis agar peluang disetujui bank makin besar, yuk.

Bikin Kulit Glowing, Ini 4 Manfaat Buah Kiwi Jika Dikonsumsi Setiap Hari

Suka buah kiwi? Ada 4 manfaat buah kiwi jika dikonsumsi setiap hari. Simak sampai akhir, berikut informasi selengkapnya.  

7 Makanan yang Kandungan Lemak Sehatnya Tinggi, Apa Saja?

Ternyata ini, lho, beberapa makanan yang kandungan lemak sehatnya tinggi. Intip selengkapnya di sini!

Harga Emas Galeri 24 dan UBS di Pegadaian Minggu (18/1/2026) Kompak Turun

Harga emas Galeri 24 dan UBS di Pegadaian Minggu (18/1) kompak turun. Emas Galeri 24 1 gram (gr) jadi Rp 2.688.000, emas UBS 1 gr Rp 2.739.000

Android 17 Rilis Fitur App Lock, Bisa Sembunyikan Detail Chat Saat HP Dipinjam

Terobosan privasi terbaru! Android 17 bakal otomatis sensor isi chat di bilah notifikasi. Tak perlu lagi takut pesan pribadi diintip orang.

Sudut Belajar Minim Distraksi Jadi Fokus Utama Kamar Anak di Tahun 2026

Simak tren desain kamar anak 2026, mulai dari warna alami, furnitur fleksibel, hingga konsep aman yang mendukung tumbuh kembang anak.