HOME, Santai

Bayar Zakat dan Infak Bisa Lewat OCTO Mobile CIMB Niaga

Bayar Zakat dan Infak Bisa Lewat OCTO Mobile CIMB Niaga

MOMSMONEY.ID – Tak terasa Ramadan akan segera berakhir. Agar ibadah semakin optimal, moms tentu ingin berbagai donasi kepada sesama lewat zakat, infak dan sedekah (ZIS). Untuk memfasilitasi kebutuhan masyarakat dalam menunaikan ZIS tersebut, unit usaha syariah (UUS) PT Bank CIMB Niaga Tbk melayani ZIS lewat super apps OCTO Mobile.

Moms melalui OCTO Mobile, nasabah yang ingin berdonasi ZIS tidak perlu datang ke kantor Lembaga Amil Zakat (LAZ) maupun kantor cabang CIMB Niaga Syariah, karena dapat dilakukan langsung dari ponsel. Dengan jaringan CIMB Niaga Syariah yang luas, nasabah bisa memilih hingga 17 LAZ yang terhubung di OCTO Mobile untuk menyalurkan donasi kepada para mustahik.

Baca Juga: CIMB Niaga dan GoPlay Garap Serial Pendek Tentang Literasi Keuangan dan Bisnis

Adapun LAZ mitra CIMB Niaga Syariah yang memiliki layanan pembayaran ZIS di OCTO Mobile yaitu Daarut Tauhid Peduli, Badan Amil Zakat Nasional (BAZNAS), Dompet Dhuafa, Rumah Zakat, Aksi Cepat Tanggap (ACT), Baitul Mal Hidayatullah (BMH), PPPA Daarul Qur'an, Inisiatif Zakat Indonesia (IZI), Al-Azhar, Rumah Yatim, Griya Yatim Dhuafa, Nurul Hayat, BAZIS DKI, Yayasan Kesejahteraan Madani (Yakesma), Dompet Sosial Madani, ESQ, dan Human Initiative PKPU.

Nasabah yang ingin berdonasi ZIS melalui OCTO Mobile dapat memilih beragam sumber dana seperti Rekening Tabungan, Rekening Ponsel, dan Poin Xtra. Adapun langkah mudah untuk berdonasi sebagai berikut :

Baca Juga: Waspada Modus Penipuan Mengaku Telemarketing BCA

  1. Pertama, login ke aplikasi OCTO Mobile dan pilih menu Pembayaran Tagihan.
  2. Kedua, pilih Zakat dan Kebajikan. Ketiga, lengkapi detail termasuk nama yayasan/lembaga, jenis donasi (Zakat/Infak/Sedekah), serta nominal donasi.
  3. Terakhir, selesaikan dengan konfirmasi PIN OCTO Mobile.

Bagi masyarakat yang tertarik untuk memanfaatkan OCTO Mobile lainnya, namun belum memiliki rekening CIMB Niaga Syariah, maka bisa membuka rekening untuk pertama kali melalui OCTO Mobile. Seluruh proses verifikasi akan dilakukan pada aplikasi, sehingga bisa dilakukan dari rumah.

Baca Juga: Promo Australia Virtual Travel Fair, Terbang ke Australia Dapat Diskon s.d Rp 3 Juta

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News