M O M S M O N E Y I D
HOME, Keluarga

Awas! Jangan Beri Anjing 6 Jenis Makanan Ini Karena Beracun

Awas! Jangan Beri Anjing 6 Jenis Makanan Ini Karena Beracun
Reporter: Anggi Miftasha  |  Editor: Anggi Miftasha


MOMSMONEY.ID - Anjing bukanlah karnivora sejati. Meski umumnya mereka memakan daging, tetapi beberapa makanan lain dapat dicerna dengan baik dan bahkan memiliki manfaat untuk kesehatan mereka.

Misalnya, buah dan sayuran. Namun, ada juga makanan yang berbahaya dikonsumsi anjing. Inilah yang harus pemilik ketahui.

Beberapa makanan manusia ternyata mengandung toksisitas yang dapat berakibat fatal untuk anjing. Maka, penting bagi Anda untuk selalu mengecek dan mempelajari makanan apa yang aman dan berbahaya untuk anjing Anda.

Untuk membantu Anda, dilansir dari ASPCA, berikut 6 makanan manusia yang sangat beracun untuk anjing.

Baca Juga: Mengenal Kondisi Megakolon yang Dialami Kucing

Cokelat

Cokelat mengandung zat yang disebut methylxanthines, yang ditemukan di dalam biji buah kakao.

Ketika tertelan oleh hewan peliharaan, methylxanthines dapat menyebabkan muntah dan diare, terengah-engah, serta rasa haus berlebihan.

Selain itu, buang air kecil tidak normal, hiperaktif, irama jantung abnormal, tremor, kejang, dan paling serius adalah kematian.

Cokelat yang mengandung zat methylxanthines adalah cokelat yang lebih gelap (murni) daripada cokelat susu. Akan tetapi, cokelat kue juga mengandung methylxanthines paling tinggi.

Bawang

Semua jenis bawang tidak hanya beracun bagi kucing, tetapi juga anjing. Ini termasuk bawang putih, bawang merah, daun bawang, bawang bombai, dan segala masakan olahan yang mengandung bawang.

Bawang putih dapat menyebabka anemia pada anjing, menyebabkan efek samping seperti gusi pucat, peningkatan denyut jantung, kelemahan, dan kolaps. Ini juga dapat menyebabkan iritasi gastrointestinal dan kerusakan sel darah merah.

Kacang Macadamia

Kacang macadamia paling beracun untuk anjing. Ini dapat menyebabkannya muntah, peningkatan suhu tubuh, ketidakmampuan berjalan, lesu, pembengkakan, dan paling parah dapat memengaruhi sistem saraf.

 Tanda-tanda ini biasanya muncul dalam waktu 12 jam setelah konsumsi dan dapat berlangsung sekitar 24 hingga 48 jam.

Baca Juga: Anda Harus Tahu, Ini Dia Daftar Buah-buahan yang Aman Dikonsumsi Hamster

Garam dan Makanan Ringan Asin Lainnya

Mengonsumsi garam dan makanan asin lainnya dalam jumlah besar, dapat menyebabkan anjing merasa haus dan buang air kecil berlebihan. Mereka bahkan dapat mengalami keracunan ion natrium.  

Tanda-tandanya termasuk munta, diare, depresi, tremor, suhu tubuh meningkat, kejang, hingga kematian.

Hindari untuk memberi anjing makanan-makanan seperti keripik, popcorn, dan makanan masakan dengan perasa garam.

Zat Xylitol

Xylitol merupakan pengganti gula yang terdapat dalam produk makanan, seperti permen, permen karet, makanan yang dipanggang, dan bahkan selai kacang.

Hal ini yang harus Anda perhatikan saat memilihkan produk selai kacang untuk dikonsumsi anjing karena mereka menyukainya.

Jika Anda tidak mengecek kandungan selai kacang yang mengandung xylitol, ini dapat menyebabkan pelepasan insulin pada sebagian besar spesies, yang dapat menyebabkan gagal hati.

Pelepasan isulin juga dapat menyebabkan hipoglikemia (menurunkan kadar gula). Tanda-tanda keracunannya adalah muntah, lesu, kejang, peningkatan enzim hati, dan gagal hati dalam beberapa hari.

Anggur dan Kismis

Belum diketahui bahan aktif apa yang menyebabkan anggur dan kismis beracun untuk anjing.

Namun, keduanya dapat menyebabkan gagal ginjal. Hindari untuk memberikannya kepada anjing Anda, bahkan dalam produk makanan campuran seperti biskuit dan sereal.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

TERBARU

Nyamar Jadi Anak 20 Tahun, Ini Drakor Park Shin Hye Bintang Undercover Miss Hong

Dikenal sebagai aktris drama Korea, berikut daftar rekomendasi drakor yang dibintangi oleh Park Shin Hye.​  

Katalog Promo Superindo Weekday Diskon hingga 40% Periode 19-22 Januari 2026

Cek promo Superindo Weekday hari ini periode 19-22 Januari 2026 untuk belanja hemat di Superindo terdekat awal pekan ini.

Prakiraan BMKG Cuaca Besok (20/1) di Jakarta Hujan Petir di Daerah Ini

Simak prakiraan BMKG cuaca besok Selasa (20/1) di Jakarta berawan tebal hingga hujan petir.                  

Awas Hujan Ekstrem di Provinsi Ini, Cek Peringatan Dini Cuaca Besok (20/1) dari BMKG

BMKG merilis peringatan dini cuaca besok Selasa 20 Januari 2026 dan Rabu 21 Januari 2026 dengan status Awas hujan ekstrem di provinsi berikut ini.

5 Ciri-Ciri Tas Charles & Keith Palsu, Jangan Tergiur Harga Murah!

Kali ini MomsMoney akan membagikan informasi tentang 5 ciri-ciri tas Charles & Keith palsu. Simak sampai akhir.  

Paylater Vs Kartu Kredit: Bunganya Jauh Beda, Kok Banyak yang Salah Pilih?

Moms pilih paylater atau kartu kredit? ini panduan santai memahami perbedaan, risiko, dan cara memilihnya agar keuangan tetap aman.  

6 Trik Cerdas Ini Bisa Maksimalkan Ruang, Rumah Moms Auto Rapi dan Nyaman

Yuk, cek trik santai menambah ruang penyimpanan rumah agar lebih rapi dan lega tanpa renovasi mahal, cocok untuk hunian modern.  

Aksesori Ruang Tamu Ini Jangan Dibeli Baru, Simak Kata Desainer Interior!

Cek yuk, alasan desainer interior menyarankan beberapa aksesori ruang tamu tidak dibeli baru agar rumah terasa lebih hidup.  

Terapkan Pola 50/30/20: Cara Simpel Buat Keuangan Moms Rapi dan Anti-Boros

Yuk simak, cara menabung yang simpel dan realistis agar keuangan lebih rapi, tidak boros, dan cocok dengan gaya hidup Moms sekarang.  

Moms Sudah Kerja Keras Tapi Uang Cepat Habis? Ini Cara Menghentikannya

Yuk simak, cara reset keuangan 2026 agar pengeluaran Moms lebih rapi, utang terkendali, dan tabungan makin aman untuk masa depan nyaman.