M O M S M O N E Y I D
Santai

Apple iOS 18.4 Hadir dengan Pembaruan Keren, Apa Saja yang Baru?

Apple iOS 18.4 Hadir dengan Pembaruan Keren, Apa Saja yang Baru?
Reporter: Pinky Annisa  |  Editor: Pinky Annisa


MOMSMONEY.ID - Pada iOS 18.4, Apple menghadirkan berbagai pembaruan untuk aplikasi bawaan seperti Mail, Pesan, dan Safari. Tak hanya itu, iOS 18.4 juga memperkenalkan fitur baru terkait privasi dan keamanan. 

Dengan berbagai pembaruan dan peningkatan tersebut, iOS 18.4 semakin menegaskan komitmen Apple untuk terus meningkatkan kualitas pengalaman pengguna. 

Apple selalu berkomitmen untuk melindungi data pribadi penggunanya dengan menyediakan fitur-fitur baru yang memperkuat enkripsi dan kontrol akses.

Dengan berbagai perubahan ini, iOS 18.4 menjadikan perangkat Apple sebagai pilihan utama bagi pengguna yang mengutamakan kenyamanan, performa, serta keamanan.

Baca Juga: Harga iPhone 16 di Indonesia Paling Update, Tersedia mulai 11 April 2025

Dilansir dari Zdnet, berikut ini 9 pembaruan pada Apple iOS 18.4:

1. Priority notifications

Apple intelligence kini akan menampilkan notifikasi penting di bagian terpisah pada layar terkunci. Dengan begitu, Anda lebih mudah melihat semua notifikasi, cukup geser layar ke atas. Untuk mengontrol fitur ini, buka setelan dan pilih notifikasi. 

Setelah itu, Anda bisa mengaktifkan atau menonaktifkannya dan memilih aplikasi mana yang ingin disertakan.

2. Visual intelligence 

Visual intelligence didukung oleh AI dan bisa menjangkau lebih banyak pengguna iPhone. Fitur ini menyajikan informasi mengenai objek yang Anda lihat melalui kamera. 

Kemampuan ini sebelumnya hanya tersedia pada iPhone 16 melalui kontrol Kamera. Namun, saat ini fitur visual intelligence sudah bisa diakses pengguna iPhone 15 Pro, iPhone 15 Pro Max, dan iPhone 16e.

3. Update AI 

Pembaruan pada Apple iOS 18.4 lainnya yaitu update AI. Aplikasi Image Playground kini menawarkan sketsa, animasi dan Ilustrasi. Selain itu, Apple juga menambahkan kata "Genmoj" ke ikon Genmoji pada papan ketik, sehingga Anda bisa mengenalinya dengan mudah.

4. Update aplikasi foto

Tak hanya pembaruan Apple intelligence, aplikasi foto kini bisa menampilkan dan menyembunyikan foto yang tidak ada dalam album atau yang tidak disinkronkan dari komputer. Anda juga bisa menyusun ulang kategori yang berbeda dalam koleksi jenis media dan utilitas.

Baca Juga: 8 iPhone dengan Kamera Terbaik yang cocok untuk Menemani Libur Lebaran 2025!

Mengurutkan foto berdasarkan waktu terlama atau terbaru kini bisa Anda lakukan di semua jenis koleksi. Selain itu, Anda bisa memilih untuk tidak menampilkan foto yang baru saja dilihat dan yang baru saja Anda bagikan.

5. Fitur resep apple news+

Para pecinta kuliner yang berlangganan Apple news+ akan menemukan beberapa item baru. Aplikasi ini sekarang menyediakan resep dan petunjuk untuk membuat makanan lezat. 

Katalog resep terbaru akan membantu menemukan dan menyimpan resep favorit Anda. Anda juga bisa menambahkan berita, informasi tentang restoran, makanan sehat, dan sebagainya.

6. Aplikasi podcast  

Widget library menampilkan semua episode yang tersimpan dari library Anda, sementara widget shows akan menampilkan semua episode dari acara tertentu. CarPlay kini akan menampilkan baris ikon tambahan di layar jika layar Anda cukup besar. 

Baca Juga: Harga iPhone Maret 2025 Paling Update, Lihat Daftar Lengkapnya

7. Security patches

iOS 18.4 juga menyertakan sejumlah patch keamanan. Patch tersebut akan memperbaiki bug pada aplikasi dan fitur seperti kalender, jurnal, peta, foto, safari, dan siri.

8. Pembaruan lainnya

Aplikasi Mail menawarkan tampilan ringkasan yang akan menempatkan semua email dari satu pengirim ke dalam satu file. Anda juga bisa menonaktifkan fitur ini dengan mudah.

Itulah fitur-fitur terbaru dari Apple iOS 18.4 yang wajib Anda ketahui.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

TERBARU

Hujan Lebat Guyur Jabodetabek hingga 23 Januari, Kata BMKG Ini yang Jadi Penyebab

Hujan lebat mengguyur wilayah Jabodetabek dan menyebabkan banjir di sejumlah daerah. Ini yang menjadi penyebab menurut BMKG.

Peringatan Dini BMKG Cuaca Besok (19/1) Jabodetabek Hujan Sangat Lebat di Daerah Ini

Peringatan dini BMKG cuaca besok Senin (19/1) dan Selasa (20/1) di Jabodetabek dengan status Siaga hujan sangat lebat dan Waspada hujan lebat 

10 Manfaat Konsumsi Tape Singkong untuk Kesehatan Tubuh yang Jarang Diketahui

Ini dia manfaat konsumsi tape singkong untuk kesehatan tubuh yang jarang diketahui. Apa saja?               

Perencana Keuangan: Ini 3 Keunggulan Manusia yang Tak Dimiliki Teknologi AI

Cek perbandingan pakar keuangan dan AI, ini kelebihan, risiko, serta solusi paling aman untuk mengelola keuangan kamu kedepan.

Kartu Kredit Ditolak Lagi? Cek 5 Risiko Ini Sebelum Moms Ajukan Ulang

Pengajuan kartu kredit Moms sering ditolak? Cek penyebab paling umum dan solusi logis agar peluang disetujui bank makin besar, yuk.

Bikin Kulit Glowing, Ini 4 Manfaat Buah Kiwi Jika Dikonsumsi Setiap Hari

Suka buah kiwi? Ada 4 manfaat buah kiwi jika dikonsumsi setiap hari. Simak sampai akhir, berikut informasi selengkapnya.  

7 Makanan yang Kandungan Lemak Sehatnya Tinggi, Apa Saja?

Ternyata ini, lho, beberapa makanan yang kandungan lemak sehatnya tinggi. Intip selengkapnya di sini!

Harga Emas Galeri 24 dan UBS di Pegadaian Minggu (18/1/2026) Kompak Turun

Harga emas Galeri 24 dan UBS di Pegadaian Minggu (18/1) kompak turun. Emas Galeri 24 1 gram (gr) jadi Rp 2.688.000, emas UBS 1 gr Rp 2.739.000

Android 17 Rilis Fitur App Lock, Bisa Sembunyikan Detail Chat Saat HP Dipinjam

Terobosan privasi terbaru! Android 17 bakal otomatis sensor isi chat di bilah notifikasi. Tak perlu lagi takut pesan pribadi diintip orang.

Sudut Belajar Minim Distraksi Jadi Fokus Utama Kamar Anak di Tahun 2026

Simak tren desain kamar anak 2026, mulai dari warna alami, furnitur fleksibel, hingga konsep aman yang mendukung tumbuh kembang anak.