MOMSMONEY.ID - Tahukah bahwa ada sejumlah sayuran penurun darah tinggi dengan cepat dan alami, lo. Intip di sini rekomendasinya.
Darah tinggi atau hipertensi adalah salah satu masalah kesehatan yang semakin umum di dunia modern. Penyebabnya beragam, mulai dari pola makan yang tidak sehat, stres, hingga gaya hidup yang kurang aktif.
Namun, tahukah Anda bahwa salah satu cara alami dan efektif untuk menurunkan tekanan darah tinggi adalah dengan mengonsumsi sayuran tertentu secara rutin?
Baca Juga: 15 Penyebab Darah Tinggi pada Wanita yang Penting Diketahui
Sayuran tidak hanya kaya serat dan nutrisi, tapi juga mengandung senyawa bioaktif yang membantu mengontrol tekanan darah secara alami tanpa efek samping berbahaya.
Melansir dari laman Doctor NDTV, ini dia rekomendasi sayuran penurun darah tinggi dengan cepat dan alami:
1. Bayam
Bayam mengandung banyak kalium, magnesium, dan kalsium — mineral penting yang membantu menjaga tekanan darah tetap normal. Kandungan nitrat di bayam juga membantu melancarkan aliran darah dengan melebarkan pembuluh darah.
2. Bit
Bit merupakan sumber nitrat alami yang diubah tubuh menjadi oksida nitrat, zat yang membantu menurunkan tekanan darah. Penelitian menunjukkan jus bit bisa langsung menurunkan tekanan darah atas dan bawah.
3. Brokoli
Brokoli kaya antioksidan dan kalium, sangat baik untuk jantung. Serat dan senyawa sulforaphane di brokoli membantu mengurangi stres pada tubuh dan peradangan yang berhubungan dengan tekanan darah tinggi.
Baca Juga: 9 Herbal Penurun Darah Tinggi Alami yang Terbaik, Ini Daftarnya
4. Wortel
Wortel mengandung kalium dan beta-karoten yang mendukung kesehatan jantung. Wortel mentah khususnya membantu mengontrol tekanan darah karena kandungan kalium lebih tinggi dibanding natriumnya.
5. Seledri
Seledri punya zat fitokimia bernama phthalides yang bisa mengendurkan dinding pembuluh darah dan meningkatkan aliran darah. Konsumsi seledri secara rutin dapat menurunkan tekanan darah atas.
6. Kale
Kale kaya akan kalium dan magnesium, rendah kalori, dan banyak serat. Kandungan tersebut membuat kale pilihan sehat untuk jantung dan membantu menurunkan kolesterol serta tekanan darah.
Baca Juga: 12 Rekomendasi Buah untuk Meredakan Darah Tinggi, Cek di Sini
7. Ubi Jalar
Ubi jalar mengandung kalium dan magnesium yang membantu menyeimbangkan garam dalam tubuh. Seratnya juga menjaga kesehatan jantung dan tekanan darah.
8. Tomat
Tomat mengandung kalium dan likopen, antioksidan yang bisa menurunkan risiko tekanan darah tinggi. Produk olahan tomat seperti saus atau jus juga baik untuk jantung.
9. Kacang Hijau
Kacang hijau rendah garam dan tinggi kalium, cocok untuk menjaga tekanan darah tetap sehat. Kandungan serat dan antioksidannya juga mendukung kesehatan jantung.
Baca Juga: Apa Saja Rekomendasi Jus Penurun Darah Tinggi Paling Cepat?
Itulah rekomendasi sayuran penurun darah tinggi dengan cepat dan alami. Dengan rutin memasukkan sayuran ini ke dalam menu harian, Anda bisa membantu mengontrol tekanan darah secara alami sekaligus mendapatkan manfaat kesehatan lainnya.
Selanjutnya: Kode Redeem Tokyo Ghoul Awakening Mei 2025 Update Terbaru, Begini Cara Redeemnya
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News