M O M S M O N E Y I D
Bugar

9 Macam Makanan yang Membantu Menurunkan Asam Lambung Naik

9 Macam Makanan yang Membantu Menurunkan Asam Lambung Naik
Reporter: Rezki Wening Hayuningtyas  |  Editor: Rezki Wening Hayuningtyas


MOMSMONEY.ID - Tahukah bahwa ada beberapa macam makanan yang membantu menurunkan asam lambung naik, lo. Apa saja?

Asam lambung yang naik adalah masalah pencernaan yang bisa sangat mengganggu. Penyakit ini terjadi ketika asam lambung naik ke kerongkongan, sehingga menyebabkan gejala seperti sensasi terbakar di dada, rasa asam di mulut, dan bahkan kesulitan bernapas.

Meskipun pengobatan medis dan perubahan gaya hidup penting dalam mengatasi kondisi ini, ternyata pola makan juga memegang peranan yang sangat besar dalam mengontrol asam lambung.

Salah satu cara terbaik untuk mencegah atau mengurangi gejala asam lambung adalah dengan memilih makanan yang dapat menenangkan perut dan mengurangi produksi asam.

Baca Juga: 8 Makanan yang Menetralisir Asam Lambung dengan Cepat

Beberapa jenis makanan terbukti bisa membantu menurunkan risiko refluks asam dan meningkatkan kenyamanan pencernaan

Melansir dari Kompas, Web MD, dan Healthline, di bawah ini adalah beberapa macam makanan yang membantu menurunkan asam lambung naik:

1. Oatmeal

Oatmeal adalah makanan yang kaya serat, yang terbukti dapat membantu mengurangi risiko masalah asam lambung. Makanan tinggi serat seperti oatmeal, roti gandum, dan nasi gandum sangat bermanfaat untuk pencernaan.

2. Pisang

Pisang adalah buah non-sitrus yang bisa membantu menurunkan asam lambung. Pisang mengandung pektin, jenis serat larut yang membantu memperlancar pencernaan, yang dapat mencegah peningkatan asam lambung.

3. Melon

Melon mengandung banyak magnesium, yang sering digunakan dalam obat untuk menurunkan asam lambung. Dengan pH sekitar 6,1, melon bisa membantu menyeimbangkan kadar asam dalam tubuh.

Baca Juga: 8 Makanan yang Menetralisir Asam Lambung dengan Cepat

4. Sayuran

Sayuran pada umumnya rendah lemak dan gula, yang dapat membantu mengurangi produksi asam lambung. Beberapa sayuran yang baik untuk penderita asam lambung adalah brokoli, asparagus, kembang kol, sayuran hijau, kentang, mentimun, dan kacang hijau.

5. Jahe

Jahe dikenal memiliki sifat anti-inflamasi dan dapat digunakan sebagai obat alami untuk masalah pencernaan, termasuk asam lambung. Menambahkan jahe yang diparut atau diiris ke dalam makanan dapat membantu menurunkan asam lambung.

6. Daging dan seafood tanpa lemak

Daging tanpa lemak seperti ayam, kalkun, ikan, dan seafood adalah pilihan yang baik untuk penderita asam lambung, karena lebih sedikit meningkatkan produksi asam lambung dibandingkan dengan makanan berlemak tinggi.

Baca Juga: Asam Lambung Tidak Boleh Makan Apa Saja, ya? Ini 13 Daftarnya

7. Lidah buaya

Lidah buaya bermanfaat untuk kesehatan pencernaan. Menurut penelitian, jus lidah buaya dapat membantu mencegah lonjakan asam lambung berkat sifat anti-inflamasinya.

8. Yogurt

Meskipun rasanya asam, yogurt yang sudah difermentasi mengandung bakteri asam laktat yang menenangkan lambung. Namun, pastikan untuk mengonsumsi yogurt dalam jumlah yang moderat dan tidak saat perut kosong.

9. Putih telur

Putih telur adalah pilihan yang baik untuk penderita asam lambung karena rendah lemak. Sebaliknya, kuning telur yang tinggi lemak dapat memicu gejala refluks asam lambung.

Itu tadi beberapa macam makanan yang membantu menurunkan asam lambung naik. Semoga bermanfaat, ya.

Baca Juga: Apakah Asam Lambung Bisa Menyebabkan Kematian atau Tidak? Ini Jawabannya

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

TERBARU

Peringatan Dini BMKG Cuaca Besok (29/11), Siaga Hujan Sangat Lebat di Provinsi Ini

BMKG mengeluarkan peringatan dini cuaca besok Sabtu 29 November 2025 dan Minggu 30 November 2025 status Siaga hujan sangat lebat di provinsi ini.

Kesulitan Navigasi atau Barang Hilang Saat Berlibur, Hey Bali Hadirkan Layanan Ini

Membantu wisatawan dalam menjalani liburan agar nyaman, Hey Bali menghadirkan layanan pendampingan wisatawan.  

13 Menu Diet Turunkan Berat Badan yang Mengenyangkan dan Rendah Kalori

Apa saja menu diet turunkan berat badan yang mengenyangkan dan rendah kalori, ya? Intip di sini, yuk.

10 Rekomendasi Jus Buah yang Aman Dikonsumsi Penderita Asam Lambung

Intip rekomendasi jus buah yang aman dikonsumsi penderita asam lambung berikut ini, yuk. Mau coba?  

10 Daftar Makanan yang Bisa Memicu Asam Lambung Naik

Yuk, intip daftar makanan yang bisa memicu asam lambung naik berikut ini. Batasi konsumsinya, ya.    

10 Obat Tradisional yang Efektif untuk Tekanan Darah Tinggi

Mari intip daftar obat tradisional yang efektif untuk tekanan darah tinggi Anda. Ada apa sajakah itu?       

Asam Lambung Bisa Menyebabkan Kematian atau Tidak? Ini Jawabannya

Banyak ditanyakan, apakah asam lambung bisa menyebabkan kematian atau tidak? Cari tahu di sini.      

10 Buah yang Aman Dikonsumsi oleh Penderita Asam Lambung

Ini dia buah yang aman dikonsumsi penderita asam lambung ya. Ada apa saja?                          

5 Cara Efektif Atasi Asam Lambung Naik di Malam Hari

Adakah cara efektif atasi asam lambung naik di malam hari atau tidak? Mari intip pembahasannya di sini.              

15 Tips Diet Tetap Makan Nasi dan Tanpa Olahraga yang Dapat Anda Coba

Ada beberapa tips diet tetap makan nasi dan tanpa olahraga, lo. Yuk, intip selengkapnya di sini.