M O M S M O N E Y I D
Santai

6 Rekomendasi Film Serupa Anyone But You, Romcom Manis Bikin Baper

6 Rekomendasi Film Serupa Anyone But You, Romcom Manis Bikin Baper
Reporter: Christ Penthatesia  |  Editor: Christ Penthatesia


MOMSMONEY.ID - Jika suka dengan kisah romantis komedi seperti film Anyone But You, berikut ada rekomendasi film serupa yang bisa ditonton.

Film rom-com Anyone But You yang dibintangi Sydney Sweeney dan Glenn Powell membawa efek tak terlupakan bagi penontonnya.

Kisah romansa yang manis dari musuh jadi cinta dan elemen romantis lainnya, membuat penonton film ini punya keinginan untuk menonton film lain yang serupa dengan Anyone But You.

Bagi yang penasaran, langsung tonton beberapa rekomendasi film yang serupa dengan film Anyone But You ini, ya.

Baca Juga: Tonton 5 Rekomendasi Film Bertema Road Trip Penuh Petualangan dan Cerita Seru Ini

Set It Up

Dua asisten di sebuah perusahaan yang jenuh dan bosan memiliki sebuah rencana ketika mengetahui kedua atasannya merupakan seorang single.

Dua asisten tersebut berencana untuk menjodohkan kedua atasannya yang tanpa disadari membuat mereka juga menjadi semakin dekat satu sama lain.

Film rom-com bertema perkantoran yang tayang di Netflix ini dibintangi oleh Zoey Deutch, Glen Powell, Lucy Tiu, dan Taye Diggs.

Ticket to Paradise

Ticket to Paradise adalah film yang dibintangi Maxime Bouttier bersama dengan George Clooney dan Julia Roberts. Ia menjadi satu-satunya aktor pria Indonesia yang membintangi film romcom Hollywood ini.

Sepasang mantan suami istri harus terbang ke Bali untuk menghentikan sang anak dari rencananya untuk menikahi seorang pria yang ia temui saat berlibur.

Baca Juga: 6 Rekomendasi Film Animasi Romantis, Bukan buat Anak-Anak ya Moms

The Proposal

Dibintangi oleh Sandra Bullock dan Ryan Reynolds, film romcom ini tayang di tahun 2009 silam. Ketika editor New York, Margaret, harus dideportasi, dia meyakinkan asistennya Andrew untuk menikahinya dengan imbalan promosi.

Namun, ketika dia mengunjungi kampung halaman Andrew, banyak hal yang kemudian mengubah dirinya.

Little Italy

Nikki dan Leo tumbuh bersama di sebuah tempat bernama Little Italy. Karena pertengkaran antara kedua orang tuanya, mereka terpaksa berpisah namun bertemu lagi setelah sekian lama.

Setelah menjalin hubungan dan bersama setiap saat, tanpa disadari mereka pun mulai jatuh cinta satu sama lain. Film romcom ini dibintangi oleh Emma Roberts dan Hayden Christensen.

Baca Juga: Masih Manis, 5 Film Horor Ini Juga Bergenre Romantis lo

The Hating Game

Rekomendasi film lain yang punya cerita mirip dengan Anyone But You adalah film berjudul The Hating Game. Genre romcom dari film ini dihidupkan oleh Lucy Hale dan Austin Stowell dengan baik. Lucy adalah seorang asisten eksekutif.

Ia harus terlibat pertengkaran dengan rekannya, Joshua di kantor. Sebab keduanya sama-sama ingin mencuri peluang promosi. Namun, permusuhan mereka mulai memudar ketika mereka tertarik satu sama lain.

How To Lose Guy in 10 Days

Film romcom ikonik dari tahun 2003 ini juga punya cerita yang serupa dengan Anyone But You. Dibintangi oleh Kate Hudson dan Matthew McConaughey, film ini mengikuti kisah Andie yang merupakan seorang penulis majalah.

Ia bertemu teman kencannya Benjamin, seorang eksekutif pemasaran, setelah dia memutuskan untuk menulis kolom khusus saat dia bertaruh. Tidak menyadari niat sebenarnya, mereka malah jatuh cinta.

Itulah tadi beragam rekomendasi film yang serupa dengan Anyone But You. Jangan lupa ditonton, ya.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

TERBARU

Hasil Thailand Masters 2026, 12 Wakil Indonesia Melaju ke Perempatfinal

Hasil Thailand Masters 2026 Babak 16 Besar Kamis (29/1), 12 wakil Indonesia menembus partai perempatfinal turnamen BWF Super 300 ini.

4 Tips Parenting Anak Gen Alpha, Bantu Anak Tumbuh Seimbang di Era Digital

Membesarkan anak Gen Alpha menghadirkan tantangan unik yang belum pernah dihadapi generasi orang tua sebelumnya.

Estetika Ruangan Semakin Meningkat Drastis, Ini Rekomendasi Model Tirai Modern

Cek tren tirai jendela yang sudah usang dan temukan solusi modern agar rumah terasa lebih terang, nyaman, dan relevan dengan gaya hidup sekarang.

Beberapa Kesalahan Fatal Ini Akan Hancurkan Keuangan Pengantin Baru, Catat Sekarang

Kesalahan mengatur keuangan sering dialami pengantin baru. Simak panduan ini agar finansial rumah tangga kamu lebih stabil sejak awal.  

Hujan Turun Sejak Subuh, Ini Prakiraan Cuaca Besok (30/1) di Jakarta dari BMKG

Cek prakiraan BMKG cuaca besok Jumat (30/1) di Jakarta dengan hujan intensitas sedang berpotensi kembali turun di subuh dan pagi hari.

Data Pribadi Kamu Terancam? Hindari 7 Kebiasaan Buruk saat Pakai Mobile Banking

Simak yuk, panduan agar transaksi mobile banking Anda tetap aman dari penipuan digital dan kebocoran data di era serba online.

Rumah Terlihat Kuno Tanpa Disadari? Ini 7 Detail Interior yang Perlu Segera Diganti

Rumah terasa jadul padahal tak direnovasi? Ini solusi cerdas mengganti detail interior yang bikin tampilan terlihat tua, yuk simak.

Kebutuhan Mendesak: KTA atau Multiguna, Mana yang Paling Tepat untuk Anda?

Punya aset tapi bingung mau jaminan atau tidak? Kredit multiguna tawarkan plafon besar. Hitung keuntungannya sebelum mengajukan.

Tren Warna Cat Rumah 2026 yang Diprediksi Mendominasi, Lebih Cozy dan Menonjol

Tren warna cat rumah 2026 hadir lebih hangat dan berani, yuk, cek inspirasi lengkapnya agar hunian Anda terasa hidup dan kekinian.

4 Fakta Menarik Tentang Gen Z, Generasi Blak-Blakan yang Peduli Kesehatan Mental

Gen Z punya 4 fakta menarik yang tak banyak diketahui. Pelajari cara mereka mengubah tren pasar dan komunikasi global.