M O M S M O N E Y I D
Santai

6 Rekomendasi Drama Korea dengan Kasus Berbeda di Tiap Episode

6 Rekomendasi Drama Korea dengan Kasus Berbeda di Tiap Episode
Reporter: Christ Penthatesia  |  Editor: Christ Penthatesia


MOMSMONEY.ID - Bagi yang ingin menonton drama Korea secara acak dan cerita berbeda di setiap episodenya, berikut ada beberapa rekomendasinya.

Walaupun banyak drakor dengan cerita bagus, ada juga terkadang yang menyajikan cerita membosankan dengan seiring munculnya episode baru.

Tapi tak perlu khawatir, ada drakor yang menyajikan cerita tidak membosankan di setiap episode.

Bisa ditonton secara acak, ini daftar drama Korea atawa drakor yang punya cerita beragam dalam setiap episodenya.

Baca Juga: 6 Tontonan Film dan Drakor Claudia Kim, Pemeran Bok Dong Hee di The Atypical Family

Criminal Minds

Criminal Minds juga merupakan drama Korea yang bisa ditonton secara acak di tiap episodenya. Drakor ini di remake dari serial asal Amerika dengan judul yang sama.

Drama ini menceritakan tentang kehidupan seorang profiler dan juga National Criminal Investigation (NCI) yang bekerja sama menyelesaikan kasus kriminal.

Drama dengan total 20 episode ini merupakan drama menegangkan dan menarik untuk ditonton. Drama ini juga dibintangi oleh bintang papan atas terkenal Korea seperti Lee Joon Gi, Son Hyun Joo, Moon Chae Won, dan Yoo Sun.

Extraordinary Attorney Woo

Drakor yang menjadi drakor populer di Netflix ini menampilkan Park Eun Bin menjadi pemeran utama yang memerankan karakter pengacara bernama Woo Young Woo.

Bukan sembarang pengacara, ia merupakan seorang pengacara yang memiliki spektrum autis dengan IQ tinggi yaitu 164 dan memiliki ingatan yang tajam. Ia banyak menciptakan perspektif unik untuk memecahkan masalah dan memenangkan kliennya.

Baca Juga: Rekomendasi 5 Drama Korea Tentang Hidup Setelah Kematian

Taxi Driver

Taxi Driver adalah drama Korea yang juga sempat viral saat masa perilisan di Netflix. Drama Korea ini menceritakan tentang orang-orang dalam sebuah geng yang memiliki tugas untuk memberikan jasa balas dendam.

Rainbow Taxi Company adalah sebuah perusahaan yang menyediakan jasa membalas dendam sesuai dengan permintaan dari kliennya. Segala cara unik dan penuh tipuan harus dilakukan untuk bisa menjalankan aksi balas dendamnya.

Hospital Playlist

Bukan cuma drakor kriminal, ada juga drama Korea medis yang menyajikan cerita berbeda di tiap episodenya.

Menjadi salah satu drakor persahabatan yang populer, drama ini menceritakan tentang kisah persahabatan para dokter yang memiliki satu hobi sama yaitu bermusik.

Kelimanya bahkan selalu menyempatkan waktu untuk bermain musik di sela-sela kesibukannya menjadi dokter yang melayani beragam jenis pasien.

Baca Juga: Suka Drakor Jadul? Ini 6 Rekomendasi Drama dengan Setting Tahun 80-90an

Move to Heaven

Merupakan salah satu drakor yang populer di Netflix, Move to Heaven memiliki karakter yang berprofesi unik. Drama ini mengangkat cerita gangguan autisme, yaitu sindrom Asperger.

Karakter utama yang bernama Han Geu Ru adalah seorang remaja laki-laki yang terlahir dengan sindrom Asperger dan tinggal bersama ayahnya. Ia membantu ayahnya yang bekerja sebagai pembersih TKP yang lekat dengan hal-hal dan cerita mengharukan.

Missing: The Other Side

Merupakan drakor yang tayang dengan dua musim, drakor Missing: The Other Side menceritakan tentang kisah penduduk desa yang berusaha untuk menyelesaikan sebuah kasus misterius.

Desa tersebut dikenal dengan nama Duon, di mana desa tersebut adalah tempat tinggal orang-orang hilang yang menunggu untuk ditemukan kembali di dunia nyata. Dalam drama ini selain Ahn So Hee juga dibintangi oleh Ko Soo, Heo Jun Ho, dan Ha Joon.

Memiliki cerita yang berbeda di tiap episodenya, itulah tadi rekomendasi drakor yang bisa ditonton acak.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

TERBARU

5 Olahraga untuk Mengencangkan Payudara Kendur, Bisa Dilakukan di Rumah!

Payudara mulai kendur? Ini 5 olahraga untuk mengencangkan payudara kendur yang bisa Anda coba di rumah.

Hasil Malaysia Open 2026, 3 Ganda Indonesia Melaju ke Babak 16 Besar

Hasil Malaysia Open 2026 Babak 32 Besar hari kedua Rabu (7/1), tiga ganda Indonesia melaju ke ronde 16 besar.

Tayang 5 Februari, Film Check Out Sekarang, Pay Later Rilis Official Poster & Trailer

Scovi Films dan RAPI Films segera merilis film Check Out Sekarang, Pay Later (CAPER) di layar lebar pada 5 Februari 2026.​

Promo Alfamart Body Care Fair 1-15 Januari 2026, Body Lotion-Sampo Diskon hingga 30%

Manfaatkan promo Alfamart Body Care Fair periode 1-15 Januari 2026 untuk belanja produk perawatan tubuh.

Promo Holland Bakery Diskon Spesial 20% untuk Menu Baru

Promo Holland Bakery menawarkan diskon spesial sebesar 20% untuk dua menu baru, Snow White Milk Bund dan Korean Salt Bread.

Daftar 6 Film China Paling Sedih dengan Cerita Mengharukan

Jika suka film-film melodrama dengan cerita sedih dan menyentuh, maka film asal China bisa dipilih sebagai alternatifnya.

8 Promo Minuman dan Makanan Hari Ini 7 Januari 2026, Starbucks sampai McD Lebih Hemat

Sederet promo minuman dan makanan favorit hadir dengan penawaran spesial pada 7 Januari 2026. Dari Starbucks hingga McD berikan harga lebih hemat.

Promo Alfamart Noodle Fair Periode 1-15 Januari 2026, Paldo Bibimmen Beli 1 Gratis 1

Manfaatkan promo Alfamart Noodle Fair periode 1-15 Januari 2026 untuk belanja kebutuhan mi instan lebih untung.

Promo Indomaret Harga Spesial 1-12 Januari 2026, Mama Lemon-Autan Diskon hingga 55%

Promo Indomaret Harga Spesial Periode 30 Desember 2025-12 Januari 2026. Cek dan manfaatkan untuk belanja hemat.

7 Aktor Korea Ini Bintangi Film Dewasa dan Beradegan Panas dengan Lawan Main

Ini dia daftar nama aktor Korea yang dengan berani membintangi film dewasa dan beradegan panas dengan lawan main.