M O M S M O N E Y I D
Santai

6 Ciri Seseorang yang Kecanduan Seks dengan Perhatikan Tanda-Tanda Berikut

6 Ciri Seseorang yang Kecanduan Seks dengan Perhatikan Tanda-Tanda Berikut
Reporter: Christ Penthatesia  |  Editor: Christ Penthatesia


MOMSMONEY.ID - Patut menjadi perhatian, sebaiknya kenali ciri dan tanda-tanda seseorang yang kecanduan seks berikut ini.

Kecanduan seks dapat diartikan pada situasi di mana seseorang kehilangan kendali atas pikiran dan dorongan seksualnya.

Meskipun dorongan seksual adalah hal yang normal, kecanduan seks menggambarkan perilaku yang dapat menimbulkan masalah dalam kehidupan seseorang.

Sebab, kecanduan seks juga sama dengan jenis kecanduan lainnya yang membuat orang memiliki keinginan lebih untuk melakukan hal tersebut dengan cara apa pun.

Lalu, apa saja tanda orang yang kecanduan seks? Berikut adalah beberapa di antaranya.

Baca Juga: 4 Tanda Anda Terlalu Sering Berhubungan Seks dengan Pasangan, Ada Iritasi?

Selalu sibuk dengan seks

Saat kecanduan seks, Anda mungkin akan menjadi terlalu fokus menghabiskan waktu pada hal-hal berbau seks.

Di mana hal tersebut bisa memicu pengabaian atas aktivitas lain, seperti sekolah, pekerjaan, tanggung jawab pribadi lainnya hingga menarik diri dari aktivitas sosial.

Seseorang yang kecanduan seks akan memilih untuk menghabiskan lebih banyak waktu berhubungan seks daripada melakukan hal-hal yang menenangkan lainnya.

Terikat pada pornografi

Menurut Cleveland Clinic, seseorang yang kecanduan seks akan memiliki ikatan besar pada aktivitas pornografi. Sumbernya antara lain video, majalah dewasa, dan internet (website, webcam).

Hal ini disebabkan karena orang-orang yang kecanduan seks terus-menerus memikirkan tentang seks. Pikiran-pikiran ini mungkin menjadi obsesi atau mengganggu dan kemudian dilampiaskan melalui aktivitas pornografi.

Baca Juga: 6 Cara Agar Seks Tahan Lama dengan Pasangan, Perhatikan Posisi

Melakukan hubungan seks berisiko

Kecanduan seks dapat menyebabkan perilaku seksual yang berisiko. Artinya, orang-orang yang kecanduan seks memiliki potensi melakukan tindakan seksual tanpa memikirkan dampaknya terhadap diri sendiri dan orang lain.

Risiko ini dapat menimbulkan masalah serius, seperti infeksi menular seksual, kehamilan yang tidak diinginkan, atau melakukan hal-hal ilegal dalam berhubungan seks.

Sering masturbasi

Meski masturbasi merupakan cara sehat untuk mengeksplorasi tubuh dan melepaskan ketegangan seksual, namun menurut laman Web MD, masturbasi berlebihan bisa menjadi tanda kecanduan seksual.

Masturbasi berlebihan adalah ketika Anda tidak bisa berhenti melakukan masturbasi dalam satu hari. Seperti dilakukan pada waktu yang tidak tepat, atau melakukannya terlalu sering sehingga menjadi tidak nyaman atau mulai terasa sakit.

Baca Juga: 5 Aktivitas Foreplay biar Hubungan Seks Makin Panas, Berikan Obrolan Nakal

Selingkuh

Kecanduan seksual mungkin membuat Anda merasa perlu terus-menerus mencari orang baru untuk diajak berhubungan seks. Bahkan ketika Anda sudah berada dalam satu hubungan.

Hal ini mungkin melibatkan telepon seks, ruang obrolan, one night stand, atau menggunakan jasa pekerja seks. Dari situlah kemudian potensi perselingkuhan muncul dan dapat menyebabkan hilangnya kepercayaan hingga keintiman dengan pasangan.

Sulit mengontrol perilaku seksual

Seseorang yang kecanduan seks tidak memiliki kendali dan dapat mudah menyerah pada dorongan seksualnya.

Seperti halnya orang yang kecanduan narkoba, orang yang kecanduan seks tidak bisa berhenti melakukan aktivitas seksual berisiko. Bahkan ketika mereka tahu bahwa perilaku tersebut tidak aman dan merugikan dirinya secara keseluruhan.

Demikianlah tadi beberapa tanda seseorang yang mengalami kecanduan seks. Jangan lupa minta bantuan pada ahli jika merasakan beberapa tanda tersebut, ya.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

TERBARU

Kunci Sukses Diet Asam Urat: Turunkan Berat Badan dan Redakan Serangan

Ingin menurunkan kadar asam urat sekaligus berat badan? Ketaatan pada diet yang berfokus pada makanan utuh dan rendah purin adalah kuncinya.

Strategi Sukses YouTube 2026: Riset, Produksi, dan Optimasi Konten

Temukan strategi E-E-A-T dalam pembuatan konten YouTube 2026. Fokus pada perencanaan konten, teknik SEO dan thumbnail yang memikat penonton.

Aurelie Moeremans Ungkap Child Grooming, Ini Definisi dan Modusnya

Artis Aurelie Moeremans mengungkapkan soal child grooming yang perlu Anda tahu. Kenali tipe hubungan yang sering digunakan pelaku.

Beasiswa GKS 2026 Dibuka Februari, Mahasiswa Indonesia Bisa Kuliah Gratis di Korea

Beasiswa GKS 2026 akan dibuka Februari-Maret. Ketahui daftar lengkap benefit fantastis di artikel ini.

Rekomendasi Lipstik Wardah Long Lasting, Bikin Bibir Cantik Seharian

Cari lipstik yang awet dan cantik? Simak Rekomendasi lipstik Wardah long lasting, mulai dari matte, glasting, hingga shade untuk kulit sawo matang

Promo Terbaru A&W Combo Curry, 3 Paket Pilihan Spesial Harga Hemat

Promo A&W terbaru: Beli paket hemat Curry, Rooty Mug gratis jadi milik Anda. Segera serbu paket A, B, atau C sebelum stok habis.

Tanaman Ajaib! Kenali 5 Pohon Penyelamat Lingkungan dari Banjir, Ada Beringin

Bambu dan mahoni bukan hanya untuk furnitur. Ternyata 5 tanaman ini adalah pahlawan yang cepat menyerap air hujan. Kenali peran vitalnya.

7 Tren Rambut Wanita 2026: Pilih Sleek Long Cut atau Soft Layered Cut? Cek Bedanya

Membosankan dengan gaya rambut lama? Ini tren rambut 2026 dari wolf cut hingga shaggy modern. Temukan gaya yang sesuai identitas diri Anda.

Promo Superindo Weekday 12-15 Januari 2026, Pear Pakam-Brokoli Import Diskon 40%

Cek promo Superindo Weekday hari ini periode 12-15 Januari 2026 untuk belanja hemat di Superindo terdekat awal pekan ini.

Ramalan 12 Zodiak Keuangan dan Karier Hari Ini Senin 12 Januari 2026

Berikut ramalan zodiak keuangan dan karier hari ini Senin 12 Januari 2026, lengkap dengan peluang kerja, kepemimpinan, dan kolaborasi.