CLOSE [X]
M O M S M O N E Y I D
Keluarga

5 Tips Makeup Kacamata Friendly, Tetap Cetar Meski Pakai Kacamata

5 Tips Makeup Kacamata Friendly, Tetap Cetar Meski Pakai Kacamata
Reporter: Ana Risma  |  Editor: Ana Risma


MOMSMONEY.ID - Inilah 5 tips makeup kacamata friendly untuk para wanita berkacamata.

Penggunaan kacamata bukan berarti harus dijadikan sebagai alasan bagi Anda untuk abai terhadap penampilan mata. Pasalnya, mata indah Anda yang seharusnya terekspos akan terlihat mengkhawatirkan jika tidak dihiraukan.

Oleh sebab itu, makeup mata menjadi satu hal yang tidak boleh luput dari perhatian Anda. Tak perlu berlebihan, Anda hanya perlu mempraktikkan tips eye makeup dasar jika ingin mata Anda terlihat hidup meski terhalangi kacamata.

Melansir Bustle, inilah 5 tips makeup kacamata friendly yang patut dipraktikkan oleh para wanita berkacamata. Yuk, simak baik-baik!

Baca Juga: Jahe Bisa Mengobati Asam Lambung? Cek Faktanya Berikut

1. Gunakan eyeshadow terang

Tips makeup kacamata friendly yang pertama yaitu menggunakan eyeshadow terang.

Semakin terang dan netral warna kelopak mata, maka semakin baik. Sebaliknya, menggunakan eyeshadow berwarna gelap hanya akan memperjelas tampilan gelap di sekitar mata. Akibatnya, mata pun akan terlihat lelah dan bengkak.

Gunakanlah eyeshadow dengan aksen shimmery tepat di tengah kelopak mata dan highlighter di bagian tulang alis. Dengan begini, mata Anda akan terlihat lebih cerah dan terbuka meski dihalangi kacamata.

2. Pakai eyeliner yang lebih terang dari frame kacamata

Tips makeup kacamata friendly yang kedua yaitu memakai eyeliner yang lebih terang dari frame kacamata.

Supaya garis mata tidak tenggelam dari pandangan orang-orang, sangat direkomendasikan bagi Anda untuk mengaplikasikan eyeliner yang memiliki warna 1-2 tingkat lebih terang dari warna frame kacamata Anda.

Selain itu, ketebalan eyeliner juga harus Anda perhatikan. Jika frame kacamata Anda tebal, maka tebalkan juga eyeliner Anda, begitu pula sebaliknya. Ini akan memastikan penampilan mata Anda tidak terkalahkan oleh kacamata yang Anda kenakan.

3. Aplikasikan eyeliner putih di atas water line

Tips makeup kacamata friendly yang ketiga yaitu mengaplikasikan eyeliner putih di atas water line.

Penggunaan eyeliner putih di atas water line atau garis air mata bawah akan menciptakan ilusi mata yang lebih besar. Ini juga akan sangat membantu jikalau Anda menderita rabun jauh yang mana mengharuskan Anda untuk menyipitkan mata.

Apabila eyeliner putih dirasa terlalu mencolok, Anda juga bisa menggunakan eyeliner berwarna beige atau krem.

Baca Juga: Inilah Minuman yang Bagus untuk Asam Lambung Anda, Sudah Coba?

4. Gunakan penjepit bulu mata

Tips makeup kacamata friendly yang keempat yaitu menggunakan penjepit bulu mata.

Bukan hanya disarankan untuk wanita tanpa kacamata, penjepit bulu mata juga sangat disarankan untuk digunakan oleh Anda yang tidak bisa jauh dari kacamata.

Pasalnya, penjepit bulu mata akan melengkungkan bulu mata Anda dan memungkinkan mata untuk mendapatkan lebih banyak cahaya. Ketika cahaya yang mencapai mata lebih banyak, itu akan membuat mata Anda terlihat lebih besar sekaligus lebih cerah.

5. Jangan lupa concealer

Tips makeup kacamata friendly yang kelima yaitu menggunakan concealer.

Sebagai wanita berkacamata, apakah Anda tetap suka menggunakan concealer atau justru enggan menyentuhnya? Jika Anda memercayai bahwa frame kacamata dapat menggantikan peran concealer untuk menyembunyikan lingkaran di bawah mata, maka stop pemikiran yang demikian sekarang juga.

Faktanya, bayangan yang tercipta dari frame kacamata hanya akan memperburuk kehitaman di area mata Anda. Dengan melewatkan penggunaan concealer, mata Anda pun akan terlihat lebih lelah dan jauh dari kata hidup. Oleh sebab itu, tetaplah menggunakan concealer dan set dengan bedak supaya mata Anda terlihat bersemangat di balik kacamata.

Demikian 5 tips makeup kacamata friendly. Semoga bermanfaat dan jangan lupa dicoba ya, Moms.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

TERBARU

Hasil Australian Open 2025: Ke Final, 2 Wakil Indonesia Ini Lolos World Tour Finals

Hasil Australian Open 2025 Babak Semifinal Sabtu (22/11), dua wakil Indonesia berikut ini tembus final dan lolos ke BWF World Tour Finals 2025.

Bikin Mikir, 6 Tontonan Misteri Investigasi Netflix Ini Penuh Teka-Teki Semua

Dengan cerita penuh teka-teki, ini rekomendasi tontonan misteri di Netflix yang dijamin bikin penonton mikir.​  

Tonton 6 Tayangan Thriller Politik Penuh Aksi Seru Ini di Netflix

Ini dia beberapa tontonan rekomendasi dengan genre thriller politik yang bisa ditonton di Netflix.  

7 Rekomendasi Lagu Romantis Beragam Genre dari Pop sampai RnB

Bagi penggemar lagu romantis, berikut ini ada beberapa rekomendasi lagu romantis yang wajib masuk dalam daftar putar, ya.​

Hasil Semifinal Australian Open 2025: Indonesia Segel Juara Ganda Putra dan Putri

Hasil Australian Open 2025 Babak Semifinal Sabtu (22/11), Indonesia menyegel gelar juara ganda putra dan ganda putri.

Rekomendasi 6 Film Romantis Tapi Realistis Seperti Kisah Cinta Asli

Berikut ini adalah beberapa rekomendasi film-film romantis yang memiliki cerita relatable dan realistis dengan dunia nyata.​  

7 Cara Efektif Atasi Batuk dan Pilek yang Layak Dicoba

Adakah cara efektif atasi batuk dan pilek yang layak dicoba? Yuk, intip pembahasan lengkapnya di sini!

Hasil Semifinal Australian Open 2025: Indonesia Pastikan Gelar Juara Ganda Putra

Hasil Australian Open 2025 Babak Semifinal Sabtu (22/11), Indonesia memastikan gelar juara ganda putra setelah terjadi all Indonesian final.

5 Zodiak Ini Paling Cepat Jatuh Cinta pada Lawan Jenis, Jangan Dibikin Baper Deh

Sudah tahu belum jika ada beberapa daftar zodiak yang mudah jatuh cinta dengan cepat? Ini daftarnya.

7 Rekomendasi Film Romantis Asal Tiongkok dengan Cerita Manis

Berikut beberapa rekomendasi film China yang manis dan menyentuh yang cocok ditonton penggemar film dari Tiongkok.​