M O M S M O N E Y I D
Santai

5 Penyebab Payudara Perempuan Mengecil, Bukan Cuma Karena Berat Badan lo

5 Penyebab Payudara Perempuan Mengecil, Bukan Cuma Karena Berat Badan lo
Reporter: Christ Penthatesia  |  Editor: Christ Penthatesia


MOMSMONEY.ID - Dipengaruhi oleh beberapa faktor, ternyata ini, lo, penyebab payudara bisa mengecil ukurannya.

Ukuran payudara yang mengecil tentu bisa menjadi hal yang mengurangi rasa percaya diri bagi sebagian wanita.

Ternyata, ada penyebab mengapa ukuran payudara bisa mengecil yang dipengaruhi oleh beragam faktor.

Simak beberapa penyebab ukuran payudara bisa mengecil berikut ini.

Baca Juga: Ide Aktivitas Self Care Berdasarkan Love Language, Dijamin Bikin Tenang

Berat Badan

Penurunan berat badan juga bisa menjadi penyebab payudara mengecil. Pasalnya, tubuh menjadi semakin kurus dan kehilangan banyak lemak.

Bagian payudara hampir semuanya terdiri dari lemak. Alhasil, jika lemak dalam tubuh berkurang karena penurunan berat badan, maka lemak dalam payudara pun juga bisa berkurang dan membuatnya mengecil.

Umur

Faktor penyebab utama ukuran payudara bisa mengecil adalah karena bertambahnya umur. Seiring bertambahnya umur, struktur dan jaringan sel pada bagian payudara juga akan berubah.

Soalnya, ada perubahan level hormon yang dipengaruhi oleh umur. Hasilnya, payudara akan kehilangan kekencangan dan juga ukurannya.

Baca Juga: Kepribadian Bisa Dilihat Dari Genre Musik, Loh! Cek Di Sini Yuk

Berkurangnya hormon esterogen

Penyebab lain ukuran payudara mengecil adalah berkurangnya hormon esterogen dalam tubuh. Dengan berkurangnya hormon esterogen dalam organ reproduksi, membawa pengaruh bagi kesehatan kulit di sekitar payudara.

Laman Web MD menjelaskan, karena hal tersebut terjadi, maka kulit di area payudara akan kehilangan elastisitasnya. Sehingga, tampilan payudara yang kendur bisa saja semakin terlihat.

Menopause

Menopause adalah proses natural di mana proses menstruasi tidak lagi terjadi pada wanita dewasa. Memasuki masa menopause ditandai dengan tidak adanya proses menstruasi selama 12 bulan, yang menyebabkan perubahan hormon.

Dan, hampir semua proses mengecilnya payudara terjadi pada masa menopause.

Penyebab lainnya

Melansir dari laman Health Line, ada penyebab lain yang menyebabkan ukuran payudara mengecil. Salah satunya adalah karena operasi pengangkatan rahim.

Bagi orang-orang yang pernah mengalami operasi pengangkatan rahim, maka ukuran payudara pun nantinya juga bisa berubah karena pengurangan hormon pada organ reproduksi wanita.

Nah, itu tadi adalah penyebab ukuran payudara mengecil. Untuk menjaga tampilan payudara yang kencang dan sehat, cobalah berolah raga dan konsumsi makanan sehat.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

TERBARU

Prakiraan BMKG Cuaca Besok (20/1) di Jakarta Hujan Petir di Daerah Ini

Simak prakiraan BMKG cuaca besok Selasa (20/1) di Jakarta berawan tebal hingga hujan petir.                  

Awas Hujan Ekstrem di Provinsi Ini, Cek Peringatan Dini Cuaca Besok (20/1) dari BMKG

BMKG merilis peringatan dini cuaca besok Selasa 20 Januari 2026 dan Rabu 21 Januari 2026 dengan status Awas hujan ekstrem di provinsi berikut ini.

5 Ciri-Ciri Tas Charles & Keith Palsu, Jangan Tergiur Harga Murah!

Kali ini MomsMoney akan membagikan informasi tentang 5 ciri-ciri tas Charles & Keith palsu. Simak sampai akhir.  

Paylater Vs Kartu Kredit: Bunganya Jauh Beda, Kok Banyak yang Salah Pilih?

Moms pilih paylater atau kartu kredit? ini panduan santai memahami perbedaan, risiko, dan cara memilihnya agar keuangan tetap aman.  

6 Trik Cerdas Ini Bisa Maksimalkan Ruang, Rumah Moms Auto Rapi dan Nyaman

Yuk, cek trik santai menambah ruang penyimpanan rumah agar lebih rapi dan lega tanpa renovasi mahal, cocok untuk hunian modern.  

Aksesori Ruang Tamu Ini Jangan Dibeli Baru, Simak Kata Desainer Interior!

Cek yuk, alasan desainer interior menyarankan beberapa aksesori ruang tamu tidak dibeli baru agar rumah terasa lebih hidup.  

Terapkan Pola 50/30/20: Cara Simpel Buat Keuangan Moms Rapi dan Anti-Boros

Yuk simak, cara menabung yang simpel dan realistis agar keuangan lebih rapi, tidak boros, dan cocok dengan gaya hidup Moms sekarang.  

Moms Sudah Kerja Keras Tapi Uang Cepat Habis? Ini Cara Menghentikannya

Yuk simak, cara reset keuangan 2026 agar pengeluaran Moms lebih rapi, utang terkendali, dan tabungan makin aman untuk masa depan nyaman.  

Jonatan Christie Mundur dari Indonesia Masters 2026, Ginting Masuk dari Kualifikasi

Mundurnya Jonatan Christie memberi ruang untuk tunggal putra Anthony Sinisuka Ginting untuk masuk di ajang Daihatsu Indonesia Masters 2026.

5 Fungsi Color Corrector untuk Wajah, Mulai dari Warna Hijau hingga Ungu

Sering terlupakan, banyak yang belum tahu color corrector sepenting itu. Cari tahu 5 fungsi color corrector di sini.