CLOSE [X]
M O M S M O N E Y I D
Santai

5 Manfaat Pakai Lip Balm Saat Puasa, Tak Cuma Bikin Bibir Lembap

5 Manfaat Pakai Lip Balm Saat Puasa, Tak Cuma Bikin Bibir Lembap
Reporter: Christ Penthatesia  |  Editor: Christ Penthatesia


MOMSMONEY.ID - Bantu atasi bibir kering saat puasa, sudah tahu manfaat pakai lip balm?

Lip balm adalah pelembab bibir yang bisa memberikan banyak manfaat untuk kesehatan bibir. Apalagi bagi yang sedang berpuasa.

Berpuasa rentan membuat bibir menjadi kering dan pecah-pecah karena berkurangnya asupan air ke dalam tubuh.

Namun, dengan menggunakan lip balm, risiko bibir kering dan pecah-pecah bisa diatasi loh.

Bagi yang belum tahu, ini dia sederet alasan dan manfaat mengapa penting menggunakan lip balm untuk bibir di bulan puasa:

Baca Juga: 4 Manfaat Olahraga di Sore Hari, Bisa Bikin Tidur Makin Nyenyak

Melembapkan bibir

Tentu saja, manfaat utama dari menggunakan lip balm adalah untuk melembapkan bibir. Saat puasa, bibir menjadi rentan kering karena berkurangnya hidrasi ke dalam tubuh.

Dengan menggunakan lip balm secara rutin, maka kelembapan bibir bisa lebih terjaga. Ditambah, lip balm bisa membuat bibir menjadi lebih kenyal dan tentunya lembut.

Mengatasi bibir pecah-pecah

Manfaat lain dari menggunakan lip balm adalah bisa membantu mengatasi bibir yang pecah-pecah. Dengan rutin menggunakan lip balm, maka bibir yang pecah-pecah bisa menjadi lembap dan ternutrisi kembali.

Sebab lip balm juga bisa digunakan untuk eksfoliasi yang bermanfaat untuk menghilangkan kulit mati pada area bibir. Hasilnya, bibir menjadi lebih cerah, kenyal, segar, dan tidak terlihat kering.

Baca Juga: Ini 4 Cara Aman Coba Skincare Baru Agar Kulit Tidak Rusak

Melindungi dari sinar UV

Dengan semakin berkembangnya jaman, banyak lip balm yang kini sudah dilengkapi dengan sun protection.

Menurut laman My Glamm, area bibir juga rentan terpapar sinar UV yang kemudian membuat kulit di sekitar bibir mengalami hyperpigmentasi dan menjadi kering. 

Menggunakan lip balm dengan tambahan kandungan sunscreen bisa membantu untuk melindungi kulit bibir dari sinar UV dan tetap ternutrisi dengan baik walau sedang berpuasa.

Digunakan sebagai primer lipstick

Sering kali lipstick menjadi lebih mudah geser dan tidak awet. Bahkan terkadang lipstick bisa membuat bibir menjadi lebih kering setelah digunakan.

Lip balm bisa menjadi jawabannya. Lip balm bisa digunakan sebagai primer lipstick sebelum mengaplikasikan lipstick di bibir.

Dengan begitu, lipstick bisa lebih mudah diaplikasikan di bibir karena bibir sudah berada di kondisi lembap. Tak perlu khawatir, lip balm juga bisa membantu meningkatkan coverage lipstick di bibir.

Melindungi pertumbuhan sel kulit baru

Lip balm bagus digunakan ketika menjelang tidur saat mengaplikasikan skincare malam. Hal tersebut disebabkan karena ketika tidur banyak sel-sel dalam tubuh yang beregenerasi.

Laman We Heart This menjelaskan, regenerasi sel kulit bisa terjadi ketika tubuh tetap terhidrasi dengan baik. Maka dari itu, jika ingin menjaga pertumbuhan sel kulit baru di bibir, cobalah gunakan lip balm secara rutin sebelum tidur.

Itulah sederet alasan dan manfaat menggunakan lip balm terutama di bulan puasa ini. Mulai rutin gunakan, yuk.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

TERBARU

Apakah Ceker Ayam Mengandung Kolesterol atau Tidak? Cari Tahu di Sini

Banyak ditanyakan, apakah ceker ayam mengandung kolesterol atau tidak, ya? Ini dia jawabannya!      

5 Manfaat Minum Jus Apel secara Rutin bagi Kesehatan Tubuh

Apa saja manfaat minum jus apel secara rutin bagi kesehatan tubuh, ya? Ulasan lengkapnya ada di sini!  

6 Dampak Konsumsi Makanan Ultra Proses Terlalu Sering bagi Tubuh

Penting untuk diketahui! Ini dia beberapa dampak konsumsi makanan ultra proses terlalu sering bagi tubuh.

Mau Liburan ke Luar Negeri? Yuk, ke Klook Travel Fest 2025

Klook Travel Fest 2025 hadir perdana di Indonesia, ajak wisatawan Unlock Your Dream Holiday.         

The Rain Ciptakan Single Baru Cerita yang Tersimpan Jelang Ulang Tahun ke-24

The Rain merilis single baru berjudul Cerita yang Tersimpan. Grup Band ini masih berformasi lengkap sejak awal berdiri

6 Alasan Minum Air Putih Menurunkan Gula Darah Tinggi secara Alami

Ada beberapa alasan minum air putih menurunkan gula darah tinggi secara alami. Yuk, simak pembahasannya di sini.

Begini Tren Penipuan Lowongan Kerja, Catat Kategori Pekerjaan yang Jadi Target Penipu

SEEK merilis temuan terbaru mereka soal tren penipuan lowongan di dunia kerja di seluruh Asia Pasifik.       ​

11 Tren Rumah yang Diprediksi bakal Menghilang di 2026, Ini Dia Cara Menjaganya

Simak tren rumah yang diprediksi akan hilang pada 2026 agar dekorasi tetap relevan dan sesuai kebutuhan hunian masa kini.

Tren Warna Netral Rumah Ini Hadir di 2026, Intip Cara Sesuaikan untuk Hunian Anda

Simak beberapa tren warna netral baru untuk rumah Anda di tahun 2026 yang akan naik daun lagi dan cari tahu cara memadukannya.

Cek Tabel Angsuran KUR 2025 dan Cara Pilih Cicilan yang Tepat untuk UMKM

Berikut ini informasi terbaru soal tabel angsuran KUR 2025 yang lengkap dengan syarat, cara ajukan, dan kisaran cicilan untuk UMKM.