Keluarga

5 Ide Dekorasi Lamaran di Rumah, Hemat Biaya

5 Ide Dekorasi Lamaran di Rumah, Hemat Biaya

MOMSMONEY.ID - Jika punya rencana mengadakan acara lamaran dalam waktu dekat, jangan lupa mencari ide dekorasi lamaran di rumah yang mudah Anda terapkan dan hemat biaya. 

Melansir Orami, lamaran adalah sebuah acara formal di mana pasangan calon pengantin dipertanyakan ketersediaannya untuk melanjutkan ke proses pernikahan. Acara ini biasanya dihadiri oleh keluarga, pemuka agama, tetangga sekitar, dan teman terdekat. 

Nah, dalam acara lamaran, tentu Anda harus membuat orang yang hadir ikut merasakan suasana bahagia. Salah satunya, dengan membuat dekorasi lamaran.

Ide dekorasi lamaran di rumah tak perlu mahal, Anda bisa mendekorasi sendiri atau meminta bantuan ahlinya. 

Baca Juga: 7 Ide Cara Menata Cermin di Rumah untuk Tampilan Memukau

Ide dekorasi lamaran di rumah 

1. Gunakan dekorasi lamaran bertema putih
Dekorasi lamaran putih

Ide dekorasi lamaran di rumah yang satu ini cukup mudah Anda terapkan. Anda hanya perlu background berwarna putih, kemudian hias dengan bunga pada bagian atas. Untuk mempercantik dekorasi, pilih bunga dengan warna yang beragam. 

Dekorasi lamaran di rumah yang satu ini perlu Anda selaraskan dengan pemilihan furnitur berwarna putih, juga baju Anda dan pasangan yang berwarna putih. 

2. Gunakan dekorasi bertema pink pastel

Dekorasi lamaran warna pastel

Ide dekorasi lamaran di rumah ini membutuhkan gabus yang Anda bentuk melengkung dan diberi cat berwarna pink pastel, putih, dan cokelat kalem.

Kemudian hias dengan bunga berwarna pink, merah dan oranya. Warna-warna pastel ini akan membuat hari lamaran Anda jadi lebih estetik dan manis. 

Padukan ide dekorasi ini dengan hiasan kain furing yang ditempel pada kursi tamu. Pilih warna senada dengan background. Kemudian, Anda bisa menggunakan baju dengan tema pastel. 

Baca Juga: Inilah Perbedaan Skincare dan Make Up yang Harus Anda Tahu

3. Gunakan lampu neon dan padukan dengan backdrop bertema rumput hijau

Dekorasi lamaran lampu neon

Ide dekorasi yang satu ini sebenarnya lebih cocok untuk digunakan pada acara lamaran outdoor dan malam hari. Namun, jika lamaran Anda di dalam rumah dan siang hari juga tak masalah. 

Anda hanya perlu menambahkan backgroud rumput berwarna hijau gelap, kemudian pasang lampu neon berupa tulisan nama Anda dan pasangan. Untuk furnitur, Anda hanya membutuhkan meja kayu.

Sedangkan warna pakaian, usahakan yang berwarna terang supaya Anda tak tenggelam dengan background-nya.

4. Gunakan dekorasi bergaya rustic

Dekorasi lamaran rustic

Ide dekorasi bergaya rustic identik menggunakan dominan warna netral, seperti warna cokelat kayu dan putih, serta tanaman kering. Tapi, untuk hiasan bunga, Anda bisa memadukan dengan warna lain, tapi usahakan pilih warna yang tidak terlalu mencolok. 

Ide dekorasi ini bisa Anda padukan dengan pakaian berwarna pastel atau putih. Serta, gunakan furnitur kayu saja. 

Baca Juga: Lakukan Saat Valentine, Ini 5 Manfaat Pijat bersama Pasangan yang Sayang Dilewatkan

5. Gunakan dekorasi balon

Dekorasi lamaran balon

Nah, untuk ide dekorasi yang satu ini, Anda tak membutuhkan bunga. Anda cukup gunakan balon dengan memilih warna sesuai keinginan Anda.

Jika ingin terlihat glamour, pilih warna balon putih dan emas. Tapi, Anda juga bisa memilih warna lain seperti hijau atau merah. Untuk memudahkan dekorasi, gunakan warna dominan putih kemudian tambahkan warna lain yang Anda inginkan. 

Demikian 5 ide dekorasi lamaran di dalam rumah. Semoga informasi ini bermanfaat bagi Anda. 

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News