M O M S M O N E Y I D
Bugar

5 Cara Ampuh Mengatasi Masalah Kesehatan Mulut Akibat Makanan

5 Cara Ampuh Mengatasi Masalah Kesehatan Mulut Akibat Makanan
Reporter: Helvana Yulian  |  Editor: Helvana Yulian


MOMSMONEY.ID - Ada beberapa cara ampuh mengatasi masalah kesehatan mulut akibat makanan. Makanan sering menjadi biang keladi masalah kesehatan gigi dan mulut.

Sisa-sisa makanan yang menempel dan tidak terangkut saat dibersihkan ini lama kelamaan dapat mengeras dan memicu masalah kesehatan. Sisa-sisa makanan yang tertinggal di sela-sela gigi misalnya, dapat memicu gigi berlubang, bau mulut sampai peradangan gusi.  

Supaya masalah kesehatan mulut ini tidak berkembang menjadi serius, sebaiknya Anda perlu melakukan tips di bawah ini secara konsisten. 

Dilansir dari Mayo Clinic, berikut ini beberapa cara ampuh mengatasi masalah kesehatan mulut akibat makanan:

1. Kunyah permen karet

Cara ampuh mengatasi masalah kesehatan mulut akibat makanan salah satunya dengan mengunyah permen karet.  

Penelitian menyebutkan kalau mengunyah permen karet dapat meningkatkan air liur dalam mulutmu. Peningkatan air liur inilah yang dapat mengeluarkan bakteri yang tertinggal dalam mulut. 

Namun, hindari memilih permen karet yang mengandung gula, karena dapat menyebabkan bakteri penyebab bau mulut semakin berkembang subur. 

Pilihlah permen karet dengan xylitol yang bermanfaat melawan bakteri dalam mulutmu.  

Baca Juga: Wajib Dihindari! Ini 4 Makanan yang Bisa Mengganggu Kesehatan Tulang

2. Minum teh hijau

Cara ampuh mengatasi masalah kesehatan mulut akibat makanan berikutnya adalah minum teh hijau.  

Kandungan polyphenols pada teh hijau ampuh untuk menetralisir bau akibat mengonsumsi makanan dengan aroma tajam. 

3. Berkumur dengan obat kumur

Menggosok gigi sering kali tidak cukup, kamu mungkin perlu berkumur lagi dengan obat kumur. 

Anda bisa berkumur dengan larutan povidone iodine yang bermanfaat untuk menghilangkan bakteri dalam mulut dan bau tidak sedap sampai sakit tenggorokan. 

4. Makan buah-buahan

Apel dapat membantu untuk mengatasi plak pada gigi. Ini karena teksturnya yang padat dan keras justru bisa membantu kesehatan gigi kamu. 

Jadi saat tiba waktu untuk makanan pencuci mulut, sebaiknya langsung saja pilih apel. 

Baca Juga: Lakukan Setiap Hari, Ini Sederet Manfaat Berjemur Pagi Hari untuk Kesehatan

5. Berhenti merokok

Tidak ada manfaat apa pun yang bisa kamu dapatkan dari merokok. Agar kesehatan gigi dan mulut maupun kesehatan secara keseluruhan tetap terjaga, hentikan kebiasaan merokok dan penggunaan produk apapun yang berbasis tembakau. 

Apabila permasalahan gigi dan mulut yang Anda alami semakin memburuk, jangan tunda untuk memeriksakan diri ke rumah sakit atau klinik terdekat. 

Itulah beberapa cara ampuh mengatasi masalah kesehatan mulut akibat makanan yang perlu Anda ketahui.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

TERBARU

Promo PSM Alfamart 15 November 2025, Attack Detergent Jumbo Hemat Banyak!

Manfaatkan promo PSM Alfamart periode 8-15 November 2025 untuk belanja lebih untung. Cari tahu produk-produk yang termasuk di sini.

Prediksi Laga Polandia vs Belanda di Kualifikasi Piala Dunia 2026, Siapa Puncak Grup?

Laga Polandia vs Belanda di Kualifikasi Piala Dunia 2026 digelar di Stadion Narodowy Warsawa, kick-off 15 November 2025 pukul 02.45 WIB.

Macam Kebutuhan Mendesak yang Sering Muncul dan Cara Menyikapinya Secara Cerdas

Berikut berbagai jenis kebutuhan mendadak yang sering muncul dan bagaimana cara mengatasinya tanpa membuat keuangan berantakan.​

Cara Simpel Isi Saldo, Transfer, dan Tarik Tunai LinkAja Tanpa Kartu di BRI

Begini kemudahan isi saldo, transfer, dan tarik tunai LinkAja lewat BRI tanpa kartu biar transaksi harian Anda makin lancar. Berikut ulasannya.

Mau Tidur Lebih Nyenyak? Kata Desainer, Ganti Warna Cat Kamar Ini Sekarang

Sering merasa gelisah atau susah rileks saat mau tidur? Jangan-jangan, biang keladinya adalah warna cat dindingnya. Yuk, cek warna kamar tidurmu.

Lactacyd Hadirkan Pameran “Museum of Speaking Skin” di Bintaro Jaya Xchange Mall 2

​Lactacyd hadirkan pameran perawatan kulit "Museum of Speaking Skin” di Bintaro Jaya Xchange Mall 2 yang digelar mulai tanggal 14-16 November 2025

Investasi Cerdas 2026: Ini 6 Fitur Rumah Paling Dicari Pembeli Saat Ini, Kata Zillow

Cek tren perumahan masa depan, jika Anda berencana menjual atau merenovasi rumah, fitur-fitur ini wajib Anda tahu. Simak ulasannya di sini.

Waspada Penipuan ATM Kripto dan Begini Cara Aman Melindungi Transaksi Anda

Cek cara mudah menghindari penipuan ATM kripto yang makin marak saat ini agar transaksi Anda tetap aman terkendali. Simak ulasannya di sini.

Strategi Menabung Cerdas agar Bisa Beli Motor Pertama Kamu, Sudah Siap?

Simak cara menabung cepat yang lebih terarah agar motor impian bisa kamu raih tanpa harus menunggu bertahun-tahun. Sudahkah Anda melakukannya?​

Ramalan Zodiak Keuangan dan Karier Besok Sabtu 15 November 2025: Waktunya Adaptasi

Berikut ramalan zodiak besok Sabtu 15 November 2025 membawa energi profesional yang menarik dalam urusan keuangan dan karier.