Keluarga

4 Manfaat Sahur di Akhir Waktu, Bantu Cegah Penyakit!

4 Manfaat Sahur di Akhir Waktu, Bantu Cegah Penyakit!

MOMSMONEY.ID - Inilah 4 manfaat sahur di akhir waktu yang harus Anda tahu. Cari tahu informasi selengkapnya di sini.

Sebelum menunaikan ibadah puasa Ramadan, umat Muslim disunahkan untuk bersahur. Dan, sebaik-baiknya waktu sahur ialah di akhir waktu.

Hal tersebut berdasarkan hadis yang diriwayatkan oleh Anas bin Malik radhiyallahuanhu, "Segeralah berbuka dan akhirkanlah sahur."

Meskipun hukum sahur adalah sunah, namun terdapat keutamaan sahur khususnya di akhir waktu.

Baca Juga: 7 Cara Menyembuhkan Asam Urat dengan Cepat, Simak Penjelasannya!

Melansir laman Baznas, inilah 4 manfaat sahur di akhir waktu yang harus Anda tahu.

1. Fisik menjadi lebih bertenaga

Manfaat sahur di akhir waktu yang pertama yaitu fisik menjadi lebih bertenaga.

Melaksanakan ibadah puasa, bukan berarti mengurangi kuantitas maupun kualitas dari aktivitas sehari-hari. Oleh sebab itu, sahur sangat dianjurkan untuk menjaga tubuh tetap bertenaga.

Sahur di akhir waktu bisa mempersingkat waktu lapar selama berpuasa. Bandingkan jika Anda sahur setelah salat tarawih, mungkin di siang hari tubuh Anda sudah kehilangan tenaga. 

2. Terhindar dari lalainya salat subuh

Manfaat sahur di akhir waktu yang kedua yaitu terhindar dari lalainya salat subuh.

Jika Anda sahur di akhir waktu (mendekati subuh), itu akan membuat jarak antara waktu sahur dengan waktu subuh menjadi tidak jauh.

Adapun hal tersebut memungkinkan Anda untuk segera melakukan salat subuh di awal waktu.

Baca Juga: Atasi Kejahatan Digital, Bank Neo Ajak Masyarakat Terapkan 5 Langkah Cyber Hygiene

3. Terhindar dari berbagai penyakit

Manfaat sahur di akhir waktu yang ketiga yaitu terhindar dari berbagai penyakit.

Sebagian orang mungkin pernah mengalami ketiduran setelah sahur. Salah satunya dikarenakan jarak antara waktu sahur dengan subuh terlalu lama.

Faktanya, tidur setelah makan dapat memicu sejumlah masalah kesehatan. Oleh sebab itu, sangat dianjurkan untuk sahur di akhir waktu atau mendekati subuh. 

4. Mengikuti kebiasaan Rasulullah SAW

Manfaat sahur di akhir waktu yang keempat yaitu mengikuti kebiasaan Rasulullah.

Dalam surat Al-Ahzab ayat 21, dijelaskan bahwa Rasulullah SAW memiliki teladan terbaik. Dan, barangsiapa yang mengikuti jejaknya niscaya akan selamat dan beruntung.

Dalam hal sahur, Rasulullah SAW bersahur di akhir waktu. Berdasarkan kesaksian Hudzaifah, ia pernah makan sahur bersama Rasulullah SAW saat menjelang subuh, (HR Ibnu Majah). 

Kesaksian Hudzaifah tersebut diperkuat oleh pengakuan Zaid bin Tsabit. Zaid pernah sahur bersama Rasulullah SAW kemudian setelah itu salat berjamaah. Ketika ditanya berapa lama jarak antara selesai makan dan salat, Zaid menjawab, “Kisaran membaca lima puluh ayat,” (HR Ibnu Majah). 

Itulah 4 manfaat sahur di akhir waktu. Selain mengikuti kebiasaan Rasulullah SAW, sahur di akhir waktu juga menyimpan banyak manfaat. Jadi, usahakan untuk sahur di akhir waktu ya, Moms.

 

Selanjutnya: THR ASN Cair pada 17 Maret 2025

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Survei KG Media

TERBARU

Resep Talam Singkong Gula Merah yang Manis dan Lembut, Cocok Jadi Suguhan Pengajian

Resep talam singkong gula merah sangat mudah dibuat. Meski sederhana, namun rasa manis, gurih, dan tekstur lembutnya menggugah selera.

Ini Cara Menyusun Konsep Bisnis yang Jelas dan Profesional

Berikut adalah langkah-langkah untuk menyusun konsep bisnis yang jelas dan lebih profesional untuk usaha Anda. Yuk, simak sampai selesai.

Lewat Paylater, Kredivo Tebar Promo Ramadan

Kredivo hadirkan kampanye #SALEturahmi yang menawarkan berbagai promo mulai dari bebas cicilan 1 bulan hingga cashback Rp 1 juta. ​

Fabil Natural Perkenalkan Serum untuk Mengencangkan Kulit, Botox Tanpa Suntikan

F​abil Natural memperluas lini produk perawatan kulitnya dengan meluncurkan serum terbaru yang diklaim memiliki efek lifting instan.

5 Hal yang Harus Diperhatikan saat Merenovasi Rumah dengan Budget Terbatas

Ingin merenovasi rumah dengan budget terbatas? Simak 5 hal yang harus Anda perhatikan sebelum merenovasi rumah dengan minim biaya.

Peluas Akses Digitalisasi Dana Pensiun, DPLK BRI Kerjasama dengan Bank Raya

Kolaborasi ini dilakukan oleh DPLK BRI untuk memperluas akses dan memperkuat penetrasi program pensiun iuran pasti ke kalangan generasi muda,

Promo Bakmi GM Paket Berkat Hemat, Harga Spesial Bakmi Soto Ayam dan Teh Botol Sosro

Bakmi GM hadirkan promo Paket Berkat hingga 31 Maret 2025. Paket hemat Bakmi Soto Ayam dan Teh Botol Sosro hanya Rp 42.000-an.

Promo KFC Super Berkah hingga 6 April, Tersedia 2 Paket Hemat Mulai Rp 49.000-an Saja

KFC hadirkan promo Super Berkah untuk buka puasa hingga 6 April. Tersedia 2 paket hemat berisi 4 menu spesial mulai Rp 49.000-an.

Harga Emas Antam Melonjak Rp 23.000 Hari Ini 12 Maret 2025

Mengutip situs Logam Mulia, harga emas Antam hari ini mengalami kenaikan Rp 23.000 pada perdagangan Rabu (12/3) dibanding Selasa (11/3).​

Sentuhan Kasih di SLB, Ini Salah Satu Program Makanan Bergizi untuk Anak Istimewa

A​ksi nyata Cahaya Manthovani dan Pelita Bangsa di SLB Negeri 7 membuktikan, setiap anak berhak atas nutrisi dan pendidikan yang layak.