MOMSMONEY.ID - Rosemary oil tidak hanya berguna untuk memasak dan pengobatan, berikut 4 manfaat rosemary oil untuk kulit.
Rosemary oil diambil dari pucuk daun rosemary (Rosmarinus officinalis) yang berbunga. Tanaman rosemary sendiri merupakan salah satu jenis pohon cemara kecil yang termasuk bagian dari keluarga tanaman mint, seperti kemangi dan sage.
Rosemary oil mengandung asam fenolik yang disebut asam rosmarinat. Zat ini terbukti memiliki sifat antibakteri, antivirus, antioksidan, dan anti-inflamasi, sehingga menjadikannya sebagai bahan perawatan kulit alami yang luar biasa.
Melansir Clearstem, ada 4 manfaat rosemary oil untuk kulit. Apa sajakah itu? Simak penjelasannya di bawah ini.
Baca Juga: Mengenal Penyakit Kanker Otak, Berikut Ulasannya
1. Mengontrol produksi minyak
Manfaat rosemary oil untuk kulit yang pertama adalah mengontrol produksi minyak.
Salah satu penyebab jerawat adalah produksi minyak atau sebum berlebih. Meskipun sebum penting untuk kesehatan kulit, namun jika jumlahnya terlalu banyak dapat menyumbat pori-pori dan menciptakan tempat berkembang biaknya bakteri.
Untungnya, rosemary oil memiliki efek astringen dan antibakteri yang dapat membantu menyeimbangkan kulit berminyak sekaligus mengurangi jerawat dengan melarutkan residu minyak dan membuka pori-pori yang tersumbat.
Juga, meningkatkan hidrasi kulit yang dapat membantu menenangkan kelenjar sebum yang terlalu aktif serta membunuh bakteri penyebab timbulnya jerawat.
2. Mengurangi peradangan
Manfaat rosemary oil untuk kulit yang kedua adalah mengurangi peradangan.
Jika Anda memiliki jenis kulit sensitif atau kondisi seperti eksim dan rosacea, tentu Anda tahu betapa frustasinya menghadapi kulit yang merah, gatal, atau bersisik. Kabar baiknya, rosemary oil dapat membantu.
Penelitian pada tikus menunjukkan bahwa rosemary oil dapat secara signifikan mengurangi lesi yang disebabkan oleh dermatitis atopik.
Rosemary oil juga dapat mengunci kelembaban, mencegah kekeringan, dan meningkatkan elastisitas kulit. Pada gilirannya, fungsi skin barrier akan meningkat sekaligus lebih tahan terhadap iritasi maupun peradangan.
Bahkan, rosemary oil juga bisa melindungi kulit dari kerusakan akibat sinar UV, lho. Penelitian telah menemukan bahwa suplemen rosemary mampu membantu melindungi kulit dari kemerahan yang disebabkan oleh radiasi UV.
Baca Juga: Seperti Apa Ciri-Ciri Diabetes pada Wanita? Yuk, Ketahui Selengkapnya di Sini
3. Memudarkan bekas jerawat dan dark spot
Manfaat rosemary oil untuk kulit yang ketiga adalah memudarkan bekas jerawat dan dark spot.
Bagi banyak orang, bekas luka dan perubahan warna yang ditinggalkan oleh jerawat hampir sama mengganggunya dengan jerawat itu sendiri. Dan, rosemary oil memiliki beberapa khasiat yang dapat membantu mengatasinya.
Dengan merangsang aliran darah dan meningkatkan pergantian sel, rosemary oil dapat memudarkan bekas jerawat dan dark spot serta menggantinya dengan sel-sel yang segar dan sehat.
Adapun khasiat anti-inflamasi dalam rosemary oil dapat mengatasi kemerahan, bengkak, dan iritasi, sehingga jerawat tidak terlalu sakit dan tidak terlalu terlihat.
Sementara itu, khasiat antibakteri dan antijamur yang dimiliki rosemary oil dapat membantu menjaga kulit tetap bersih. Artinya, jerawat baru akan sembuh lebih cepat dan kecil kemungkinannya untuk meninggalkan bekas luka.
4. Melindungi kulit dari radikal bebas
Manfaat rosemary oil untuk kulit yang keempat adalah melindungi kulit dari radikal bebas.
Salah satu faktor terpenting dalam menjaga kesehatan kulit adalah mengurangi kerusakan akibat radikal bebas. Radikal bebas sendiri adalah molekul tidak stabil yang terbentuk di dalam tubuh akibat paparan sinar matahari, polusi, racun, dan stres.
Ancaman mikroskopis ini dapat merusak kesehatan kulit di tingkat sel, merusak DNA, serta menyebabkan timbulnya jerawat, kerutan, kulit kendur, bintik hitam, dan masih banyak lagi.
Untuk membantu menetralkan radikal bebas dan mencegahnya merusak sel-sel, maka antioksidan sangat diperlukan. Anda bisa mendapatkan antioksidan melalui makanan, suplemen, dan perawatan topikal, termasuk rosemary oil.
Faktanya, beberapa penelitian pada hewan dan manusia menemukan bahwa ekstrak rosemary efektif dalam mengurangi peradangan dan iritasi kulit yang disebabkan oleh radikal bebas.
Itulah 4 manfaat rosemary oil untuk kulit. Guna mengurangi risiko iritasi, pastikan Anda mengencerkan atau mencampurkan rosemary oil dengan carrier oil seperti argan oil, sunflower oil, grapeseed oil, atau hemp oil.
Secara umum, orang dewasa harus mengencerkan essential oil termasuk rosemary oil hingga mencapai kekuatan 2-4% sebelum mengoleskannya ke kulit. Itu berarti sekitar 3-6 tetes rosemary oil per sendok teh carrier oil.
Selanjutnya: Rainbow Tubulars Manufacture Targetkan Pabrik Kedua Beroperasi pada Kuartal III-2025
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News