MOMSMONEY.ID - Ingin bikin es doger yang menyegarkan, tetapi malas menyerut es? Coba ikuti tipsnya berikut ini, yuk!
Es doger adalah salah satu jenis minuman manis yang menyegarkan khas Nusantara, tepatnya asal Cirebon, Jawa Barat.
Menu es doger itu sendiri biasanya terdiri atas kelapa serut, tape ketan hitam, tape singkong, serta diberi santan yang dicampur dengan kental manis dan sirup sehingga tampilannya jadi berwarna warni.
Untuk cuaca panas seperti ini, es doger sangat pas jadi sajian menu minuman menyegarkan untuk Anda. langsung saja simak yang berikut ini.
Simak resep es doger ala kaki lima berikut ini, dikutip dari buku "Street Food Trendy: Sexy Drinks, Minuman Segar dan Menggoda" (2014) karya Ide Masak terbitan PT Gramedia Pustaka Utama.
es doger
Bahan
250 ml santan
100 gram gula pasir
1/8 sdt pewarna merah
1/2 butir kelapa setengah tua, serut halus
Pelengkap
50 gram tapai singkong, buang sumbunya, potong dadu 1 cm
50 gram tapai ketan hitam, siap pakai
100 ml susu kental manis
Cara membuat es doger
Rebus santan dan gula, sambil diaduk hingga mendidih.
Tambahkan pewarna, aduk rata. Angkat, aduk hingga dingin.
Simpan ke dalam freezer hingga agak beku, keruk-keruk dengan sendok, lalu kocok dengan mixer. Lakukan hingga dua sampai tiga kali agar teksturnya lembut.
Pada kocokan terakhir, masukkan kelapa serut, aduk rata.
Penyajian: Letakkan tape singkong dan tapai ketan hitam dalam gelas saji, tambahkan kerukan es santan. Tuang susu kental manis. Sajikan es doger yag manis dan menyegarkan
Dinamakan sebagai Es Doger Otomatis karena cara membuatnya hanya memerlukan blender saja, tanpa harus diserut. Mari intip resepnya yang disadur dari kanal Youtube Galeri Rasa by Rudy Choirudin
Bahan 1
300 g es kepruk
4 sdm santan kental
2 sdm skm
3 sdm sirup pisang ambon/frambosen
20 g tape singkong
1/8 sdt garam
Bahan 2
100 g tape singkong potong dadu
100 g tape ketan hitam
200 g kelapa muda di serut
1 sdm selasih di rendam
4 sdm skm
4 sdm sirup pisang ambon/ frambosen
Cara Membuat Es Doger Otomatis
Masukan semua bahan kedalam blender kemudian hidupkan blender speed 2 dan tekan tekan dengan sendok sayur (harus nonton tayangan) hingga tercampur rata dan beku
Masukan kedalam gelas kemudian beri bahan 2 berturut turut dari tape singkong hingga sirup pisang ambon