MOMSMONEY.ID - Menjelang perayaan Tahun Baru Imlek 2026 yang akan memasuki tahun Kuda, Royal Selangor menghadirkan koleksi terbaru yang penuh cerita dan simbol keberuntungan.
Brand pewter legendaris asal Malaysia ini meluncurkan “Autumn/Winter Collection 2025 and Chinese New Year 2026 -The Year of the Horse”, sekaligus merayakan 140 tahun perjalanan mereka dalam dunia seni logam.
Royal Selangor memperkenalkan tujuh koleksi terbaru, mulai dari The Year of the Horse 2026, Melon Tea Pot, Warisan II, hingga Marvel–Spiderman Plaque. Setiap karya diklaim menonjolkan keahlian tangan para pengrajin dalam memadukan tradisi dan desain modern.
Melon Teapot merupakan desain asli pendiri Royal Selangor dan menjadi simbol semangat abadi mereka dalam seni dan keahlian tangan. Koleksi ini dibuat terbatas hanya 200 buah di seluruh dunia, menjadikannya buruan para kolektor.
Baca Juga: Seni Memadukan Pola dalam Desain Interior, Kiat Praktis untuk Rumah Lebih Hidup
Untuk menyambut tahun Kuda, Royal Selangor juga mempersembahkan patung kuda dan plaque berlapis emas 24K yang menggambarkan energi, keberanian, dan ambisi.
Desainnya terinspirasi dari legenda Perlombaan Agung Kaisar Giok yang menempatkan kuda dalam jajaran zodiak Cina.
Menurut Fransiska Remila, Head of Commercial PT Royal Stardom Indonesia, produk Royal Selangor memang menyasar pecinta seni dengan apresiasi tinggi terhadap detail.
“Harga kami memang bukan untuk pasar massal, mulai dari sekitar Rp 7 jutaan hingga puluhan juta. Tapi setiap karya adalah investasi seni,” ujarnya Sabtu (8/11).
Menariknya, Royal Selangor berencana membuka toko kedua di Jakarta serta memperluas jangkauan ke Surabaya pada tahun depan.
Selanjutnya: Daftar 6 Drama Korea Thriller Legendaris Produksi OCN
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News