CLOSE [X]
M O M S M O N E Y I D
Bugar

Waspada Perut Buncit! Bisa Jadi Ada Kista dalam Perut, Pahami Gejala

Waspada Perut Buncit! Bisa Jadi Ada Kista dalam Perut, Pahami Gejala
Reporter: Helvana Yulian  |  Editor: Helvana Yulian


MOMSMONEY.ID - Inilah beberapa gejala yang ada pada perut buncit yang dicurigai ada kista dalam perut yang perlu Anda ketahui.

Perut buncit yang Anda miliki belum tentu karena obesitas atau kurang olahraga. Namun, penyakit kista ovarium juga ditandai dengan perut buncit disertai gejala lainnya.  

Kista ovarium adalah kondisi ketika cairan menumpuk di dalam kantong tipis yang ada di ovarium. Ukurannya bisa kecil hingga besar, ada yang berbahaya dan ada yang tidak. 

Kebanyakan kista ovarium berukuran kecil dan tidak berbahaya. Ini dapat terjadi pada wanita di segala usia dan terjadi kapanpun. 

Selain itu, menurut ahli onkologi ginekologi di Weill Cornell Medicine dan New York-Presbyterian, AS, kebanyakan wanita mengalami kista di bawah 10 sentimeter. 

Tapi, beberapa bisa tumbuh menjadi sangat besar hingga seukuran buah semangka. Nah, pertumbuhan kista tersebut menyebabkan perut buncit.  

Selain itu, seperti dirangkum dari Cancer Care, bila perut buncit disertai oleh gejala-gejala berikut sebaiknya segera periksakan diri ke dokter: 

Baca Juga: Selain Gejala Kanker, Inil Penyakit yang Ditandai dengan Benjolan

1. Sakit punggung atau kaki

Adanya ruang di panggul tidak terlalu besar, jadi tergantung di mana letak pertumbuhannya di panggul, kista ovarium bisa menyebabkan nyeri punggung atau kaki. 

Pertumbuhan massa abnormal tersebut bisa menekan saraf yang berjalan di sepanjang bagian belakang panggul Anda. 

2. Nyeri saat berhubungan intim

Bila Anda merasa nyeri saat berhubungan intim, hal itu kemungkinan juga bisa disebabkan oleh kista ovarium. 

Pada beberapa kasus, ketika kista membesar, ia bisa jatuh di belakang rahim atau tepat di dekat leher rahim. Hal itu bisa membuat wanita merasa nyeri saat penetrasi yang dalam. 

Baca Juga: Lawan Kanker Sejak Dini, Ini Cara Mencegah Kanker Ovarium yang Perlu Anda Ketahui

3. Sakit perut

Gejala kista ovarium yang paling umum adalah nyeri di sisi kanan bawah atau kiri panggul bawah, tepat di mana ovarium berada. 

Rasa sakit tersebut biasanya konstan dan akan tetap terasa bahkan setelah siklus menstruasi Anda berakhir. 

Ketika kista membesar dan bergerak berputar ke dalam dirinya sendiri, kantung tersebut bisa memutus suplai darah yang menyebabkan rasa sakit yang parah. 

4. Selalu ingin buang air kecil

Kista ovarium juga bisa menekan kandung kemih, sehingga pengidapnya lebih sering ingin buang air kecil. 

Pada beberapa wanita, mereka ingin buang air kecil tapi tidak bisa atau sulit melakukannya karena penyumbatan kista.  

Baca Juga: Jangan Buru-Buru Panik, Kenali Dulu Penyebab Benjolan pada Vagina

5. Perut begah

Kista adalah massa yang menempati ruangan di mana ia bertumbuh. Pada kista ovarium, hal itu bisa memberi Anda perasaan penuh atau berat di perut. 

Gejala ini mirip seperti perasaan sembelit. Tapi, kista ovarium biasanya muncul di salah satu ovarium, sehingga perasaan penuh hanya akan terasa di salah satu sisi pinggul. 

Itulah beberapa gejala yang muncul menyertai perut buncit yang sedang Anda alami. Segera periksa ke dokter agar bisa mendeteksi lebih dini dan mendapatkan penanganan yang tepat. 

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

TERBARU

Ramalan Karier Shio Tahun 2026, Promosi dan Kenaikan Gaji Menanti Shio Ini!

Setelah ramalan cinta dan keuangan, kali ini MomsMoney akan membagikan ramalan karier shio tahun 2026.  

Ini Cara Bank Sampah dan Wings Dorong Pilah Sampah di Masyarakat

Yayasan Wings Peduli dan bank sampah dari berbagai daerah mendorong minat pilah sampah di masyarakat.

Transaksi di LazMall Melonjak Saat Lazada 11.11, Ini Kategori dengan Performa Kuat

Lazada Indonesia mencatat ada lonjakan sebesar 23 kali lipat saat Lazada 11.11 dibandingkan dengan hari biasa.​

Pengiriman Cepat dan Transparan Jadi Tuntutan 2026, UMKM Wajib Tahu

​Survei Lalamove menunjukkan, konsumen Indonesia semakin menuntut pengiriman cepat dan transparan.  

Hasil Australian Open 2025, 4 Ganda Indonesia Lolos ke Babak 16 Besar

Hasil Australian Open 2025 Babak 32 Besar hari pertama Selasa (18/11), empat ganda Indonesia lolos ke babak selanjutnya.

Promo Alfamart Paling Murah Sejagat 16-23 November 2025, Sarden ABC Rp 9.700

Manfaatkan promo Alfamart Paling Murah Sejagat periode 16-23 November 2025 untuk belanja lebih hemat.

Ramalan Zodiak Keuangan dan Karier Besok Rabu 19 November 2025: Momentum Bangkit

Berikut ramalan zodiak besk Rabu, 19 November 2025 dinamika profesional tampak bergerak lebih intens dalam hal karier dan keuangan Anda.

Promo Indomaret Ice Cream Fair November 2025, Aice Histeria Beli 2 Gratis 1

Promo Indomaret Ice Cream Fair Periode November 2025. Cek dan manfaatkan untuk belanja es krim favorit.

Pasar Kripto Ambles, Segelintir Kripto Ini Menempati Top Gainers

Market cap kripto global anjlok 4,8% dalam 24 jam terakhir. Simak daftar aset kripto yang bertahan naik dan menempati top gainers!

Promo Hypermart Weekday 18-20 November 2025, Beli 1 Gratis 1 Es Krim Aice-Haagen Dazs

Cek dan manfaatkan katalog promo Hypermart Weekday periode 18-20 November 2025 untuk belanja hemat di hari kerja.