Keluarga

Waspada Cuaca Ekstrem Hujan dan Angin Kencang di Sumatera, Jawa, & Kalimantan!

Waspada Cuaca Ekstrem Hujan dan Angin Kencang di Sumatera, Jawa, & Kalimantan!

MOMSMONEY.ID - Yuk simak penjelasan BMKG mengenai cuaca ekstrem angin kencang dan hujan lebat selama sepekan ke depan!

Baru-baru ini wilayah Gunung Kidul, DI Yogyakarta alami bencana angin kencang yang menumbangkan banyak pohon hingga rumah. Ternyata peristiwa ini sudah diperingatkan oleh BMKG lantaran adanya pola pertemuan angin di sekitar wilayah Sumatera, Jawa, dan Kalimantan. 

Baca Juga: Cerita Jadi Kunci Pengembangan Bisnis HMNS

Lebih lanjut BMKG menjelaskan hingga 10 Januari 2024 beberapa wilayah di Indonesia terutama bagian barat perlu waspada adanya cuaca ekstrem. Penyebabnya karena Monsun Dingin Asia membuat pertumbuhan awan hujan yang cukup intens. 

Selain itu aktivitas Madden Julian Oscillation (MJO) saat ini sudah memasuki wilayah Indonesia. Lalu aktivitas gelombang Rossby Ekuator di wilayah Indonesia bagian barat terlihat hingga 5 hari ke depan. 

Oleh karena itu Moms perlu waspada potensi hujan hingga lebat di sebagian wilayah:

  • Aceh
  • Sumatera Utara
  • Sumatera Barat
  • Riau
  • Kepulauan Riau
  • Bengkulu
  • Jambi
  • Kepulauan Bangka Belitung
  • Sumatera Selatan
  • Lampung
  • Banten
  • DKI Jakarta
  • Jawa Barat
  • Jawa Tengah
  • DI Yogyakarta
  • Jawa Timur
  • Kalimantan Barat
  • Kalimantan Tengah 
  • Kalimantan Utara
  • Kalimantan Timur
  • Kalimantan Selatan
  • Sulawesi Barat
  • Sulawesi Selatan
  • Sulawesi Tengah
  • Gorontalo
  • Sulawesi Utara
  • Maluku
  • Papua Barat
  • Papua

Baca Juga: Ini 10 Benda yang Sebaiknya Tidak Dicuci dengan Sabun!

Khusus di wilayah Jabodetabek, waspada potensi hujan hungga lebat di wilayah:
Siang-malam

  • Jakarta Timur
  • Jakarta Selatan
  • Depok
  • Kabupaten Bogor
  • Kota Bogor
  • Tangerang Selatan
  • Kabupaten Tangerang Selatan
  • Kabupaten Bekasi bagian selatan
  • Kepulauan Seribu

Malam-dini hari

  • Jakarta Utara
  • Jakarta Pusat
  • Jakarta Timur bagian utara
  • Jakarta Barat bagian utara
  • Kabupaten Bekasi bagian utara
  • Kabupaten Tangerang bagian utara

Waspada potensi cuaca ekstem berupa hujan sedang hingga lebat disertai kilat dan angin kencang selama sepekan ke depan. Daerah bertopografi curam atau rawan longsor dan banjir juga perlu waspada banjir, tanah longsor, jalan licin, pohon tumbang, dan berkurangnya jarak pandang. 

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News