M O M S M O N E Y I D
Keluarga

Tren Dekorasi Rumah 2025, Begini Prediksinya

Tren Dekorasi Rumah 2025, Begini Prediksinya
Reporter: Benedicta Prima  |  Editor: Benedicta Alvinta


MOMSMONEY.ID - Saat akan merenovasi rumah atau membangun rumah baru, ada baiknya untuk melihat tren dekorasi rumah 2025 supaya rumah Anda jadi terlihat lebih modern.

Melansir Forbes, prediksi tren dekorasi rumah 2025 ini diungkap oleh Houzz. Adapun Houzz adalah komunitas yang memiliki 70 juta anggota pemilik rumah dan para desainer rumah. 

Tren dekorasi rumah 2025

Dapur bergaya Inggris

Dapur bergaya English country yang klasik ini bisa mencitakan dapur yang nyaman dan mengundang. Gaya Inggris ini identik dengan kabinet kayu dan warna moody seperti biru dan hijau pekat. 

Sebagai tambahan, Anda bisa menggunakan bahan dari batu sabu atau talenan untuk permukaan meja, balok kayu pada plafon dan sebuah ceruk untuk area memasak. 

Baca Juga: Ini Cara Desain Rumah Minimalis yang Bikin Ruang Lebih Luas

Menggunakan bentuk furnitur yang bulat

Tren dekorasi rumah 2025 ini sejalan dengan tren furnitur yang sering Anda lihat di toko-toko saat ini. Banyak pemilk rumah mulai menggunakan perabotan dengan lengkungan yang halus dan bentuknya membulat. 

Meja kopi dan meha makan bundar dengan kaki silinder, sofa dan kursi aksen yang menonjol serta cermin lonjong muncul di mana-mana. 

Lengkungan

Lengkungan adalah tren lain yang sering muncul di komunitas Houzz. Lengkungan menambahkan sentuhan keceriaan dan membantu melembutkan sudut yang kasar untuk menghasilkan nuansa yang ramah dan nyaman. 

Para desainer rumah biasanya menggunakan lengkungan ini untuk pintu, jendela, lemari dan detail kecil pada kayu-kayu. 

Di tahun 2025, kita akan sering melihat cermin melengkung yang lebih rumit dan kepala tempat tidur bergaya  lengkungm serta siluet berlekuk pada kursi. 

Baca Juga: Ini Ide Kombinasi Warna Cat Plafon dan Dinding Cream saat Renovasi Rumah

Kamar mandi

Tren dekorasi rumah 2025 pada kamar mandi kini beralih pada ruangan yang sepenuhnya tertutup yang menciptakan tampilan dan nuansa spa yang intim. 

Menggunakan ceruk dapur

Jika biasanya area dapur dibuat apa adanya dengan tembok yang lurus dan hanya menggunakan backsplash maka tren 2025 akan berbeda. 

Banyak pemilik rumah kini menggunakan ceruk atau sebuah relung untuk tempat memasak. Ceruk ini seringkali diapit oleh meja dapur dan dinding samping. 

Baca Juga: Ini Kombinasi Warna Cat Plafon dan Dinding Cream

Menggunakan detail anyaman

Detail anyaman dan jaring juga menjadi tren dekorasi rumah 2025. Material anyaman ini akan menambahkan tekstur dan daya tarik visual. Selain itu, memberikan kesan yang lembut dan kontras yang hangat pada permukaan yang dingin. 

Biasanya material anyaman ini akan muncul pada meja rias, furnitur dan perlengkapan jendela. 

Kamar mandi basah

Banyak orang akan menyukai kehadiran kamar mandi basah yang menggabungkan shower dengan bath-tub. Namun jika biasanya model kamar mandi ini menggunakan ruangan yang besar, kini kamar mandi ini dibuat di ruangan yang lebih kecil. 

Itu tadi beberapa tren dekorasi rumah 2025 yang bisa Anda terapkan. Semoga informasi ini bermanfaat, ya, Moms.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

TERBARU

Darurat Virus Nipah di India, Waspadai Gejala & Bahaya Kematian yang Mengintai

Situasi darurat Virus Nipah di India memicu kekhawatiran. Ini gejala lengkap dari infeksi ringan hingga koma, serta bahaya yang mengintai.

Rekomendasi HP Oppo Termurah di Januari 2026: Mulai 1 Jutaan dan Performa Ciamik

Ingin HP Oppo murah tapi tangguh di 2026? Beberapa model hadir dengan sertifikasi IP54 dan daya tahan baterai hingga 5 tahun.

MSCI Ancam Saham Indonesia Masuk Frontier Market, Seberapa Buruk Dampaknya?

Penyebab utama penurunan IHSG dipicu pengumuman MSCI mengenai penentuan kriteria saham yang akan masuk indeks mereka. 

Dynamite Kiss dan 6 Drakor Ini Punya Adegan Ciuman Paling Intim, Berani Nonton?

Deretan drakor ini menyajikan adegan ciuman paling panas dan intim. Temukan rekomendasi drama dewasa yang wajib ditonton!

IHSG Diproyeksi Menguat, Cek Rekomendasi Saham BRI Danareksa Sekuritas Rabu (28/1)

IHSG berpeluang melanjutkan penguatan pada perdagangan Rabu (28/1/2026).​Cek rekomendasi saham pilihan BRI Danareksa Sekuritas​ hari ini.

Rekor Baru, Harga Emas Antam Hari Ini Rabu 28 Januari 2026 Melonjak Jadi Segini

Harga emas Antam hari ini ukuran 1 gram dibanderol Rp 2.968.000 Rabu (28/1/2026), naik Rp 52.000 dibanding harga Selasa (27/1/2026).

IHSG Ada Peluang Lanjut Menguat, Ini Rekomendasi Saham BNI Sekuritas Rabu (28/1)

IHSG diproyeksikan melanjutkan penguatan pada perdagangan hari ini, Rabu (28/1/2026).​ Simak rekomendasi saham pilihan BNI Sekuritas​ hari ini.

Asal Usul Es Gabus yang Viral Lagi, Intip Resep Praktisnya di Rumah

Fenomena es gabus berbahan spons viral, tapi bagaimana dengan yang asli? Ungkap asal usul dan resep sederhana untuk es gabus jadul Anda.

IHSG Berpotensi Terkoreksi, Simak Rekomendasi Saham MNC Sekuritas Rabu (28/1)

IHSG masih rawan mengalami koreksi pada perdagangan Rabu (28/1/2026). Berikut rekomendasi saham pilihan MNC Sekuritas​ hari ini.

HP Murah buat Ngojol: Baterai 6500 mAh & Awet 5 Tahun, Bikin Ngojol Makin Cuan

Kaget melihat HP murah bisa sekuat ini? Temukan 5 rekomendasi ponsel tahan banting dan air yang cocok untuk driver ojol.