Santai

Tak Bebas Visa ke Australia, Begini Syarat Ajukan Visa Liburan di Indonesia!

Tak Bebas Visa ke Australia, Begini Syarat Ajukan Visa Liburan di Indonesia!

MOMSMONEY.ID - Yuk simak syarat ajukan visa liburan ke Australia di Indonesia bagi pemegang paspor Indonesia!

Melansir situs resmi Kedutaan Besar Australia, visa liburan ini bisa Anda gunakan untuk mengunjungi keluarga, teman, liburan hingga belajar dan pelatihan selama tiga bulan. Namun untuk khusus pendidikan, sebaiknya gunakan visa pelajar. 

Baca Juga: Viral di Media Sosial, Apa Itu Dopamine Detox? Berikut Penjelasannya

Visa liburan masuk ke Australia ini sifatnya sementara. Pemerintah Australia akan menentukan berapa lama visa Australia Anda berlaku sesuai dengan temuan lapangan mereka. 

Namun biasanya visa liburan ke Australia ini berlaku untuk tiga bulan. Namun biasanya bagi orang tua dari penduduk atau permanent residen Australia bisa mendapatkan masa berlaku visa hingga 12 bulan.

Adapun biaya pengajuan visa Australia yaitu sebesar AUD 190. Untuk syarat membuat visa Australia adalah membuat akun ImmiAccount pada link ini .

Baca Juga: Tak Bebas Visa, Ini Syarat Liburan ke Korea Selatan!

Jika sudah membuat akun, beberapa dokumen yang perlu Anda siapkan adalah paspor Indonesia yang masih berlaku, bukti tes kesehatan yang diperlukan, KTP, halaman depan paspor Indonesia, laporan bank selama tiga bulan atau laporan pajak hingga kartu kredit dan slip gaji. 

Khusus tes kesehatan yang perlu dilakukan, Anda bisa melihatnya pada akun immi yang sebelumnya sudah Anda buat. Adapun laporan kondisi keuangan juga dibutuhkan untuk memastikan bahwa Anda memiliki cukup uang untuk tinggal di Australia. 

Demikian informasi mengenai syarat membuat visa ke Australia. Semoga informasi ini bermanfaat bagi Anda!

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News