CLOSE [X]
M O M S M O N E Y I D
Santai

Viral di Media Sosial, Apa Itu Dopamine Detox? Berikut Penjelasannya

Viral di Media Sosial, Apa Itu Dopamine Detox? Berikut Penjelasannya
Reporter: Christ Penthatesia  |  Editor: Christ Penthatesia


MOMSMONEY.ID - Sedang jadi obrolan populer di media sosial, apa itu sebenarnya dopamine detox?

Jika Anda sadari, semakin banyak orang yang lebih menyukai untuk menghabiskan waktu dengan bermain media sosial, menonton televisi, dan bahkan bermain gim.

Kegiatan tersebut ternyata bisa memicu kondisi buruk yang baru-baru ini tengah menjadi topik hangat dan berkaitan dengan dopamine detox.

Baca Juga: 4 Tips Membangun Kepercayaan terhadap Pasangan, Yuk Diterapkan!

Ide besar dari dopamine detox adalah beristirahat dari aktivitas seperti menggunakan media sosial, bermain game, dan berbelanja online, untuk mengatur ulang tingkat dopamin di otak.

Mengutip laman Very Well Mind, Dr. Cameron Sepah adalah pencipta puasa dopamin atau dopamine detox.

Tujuannya adalah menggunakan terapi perilaku kognitif (CBT) untuk membatasi perilaku adiktif atau bermasalah yang kerap dialami banyak orang.

Beberapa perilaku adiktif yang diklasifikasi oleh Dr. Cameron Sepah, melansir Medical News Today, ada enam, yaitu:

Baca Juga: 4 Alasan Dating App Mulai Ditinggalkan Gen Z dan Milenial, Tidak Laku Lagi?

1. Makan emosional (Emotional eating)

2. Penggunaan internet dan permainan yang berlebihan (Excessive internet usage and gaming)

3. Perjudian dan belanja (Gambling and shopping)

4. Pornografi dan masturbasi (Porn and masturbation)

5. Pencarian sensasi dan kebaruan (Thrill and novelty seeking)

6. Narkoba (Recreational drugs)

Baca Juga: Ini Loh 5 Manfaat Tidur Telanjang, Bisa Redakan Stres

Lalu, apa itu sebenarnya dopamin?

Dopamin adalah sejenis neurotransmitter di otak dan diproduksi secara alami oleh tubuh sebagai pembawa pesan kimiawi.

Hormon ini mempengaruhi banyak fungsi perilaku dan fisik. Seperti fungsi belajar, motivasi, tidur, mood, dan perhatian.

Tujuan dilakukannya dopamine detox adalah untuk mengurangi aktivitas dan perilaku yang maladaptif.

Sebab kebanyakan aktivitas ini seringkali sangat sulit dihentikan karena membuat orang merasa nyaman dan terlibat di dalamnya dalam jangka waktu selama mungkin.

Nah, itulah tadi penjelasan singkat tentang apa itu dopamine detox yang kini tengah menjadi topik pembicaraan hangat.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

TERBARU

Pasar Kripto sedang Extreme Fear, Ini Saran Bagi Investor Kripto

 Tidak semua fase extreme fear akan langsung berujung pada pembalikan harga dalam waktu dekat.       

Ramalan Zodiak Keuangan dan Karier Besok Kamis 20 November 2025: Waktunya Bersinar

Berikut ramalan zodiak besok, Kamis 20 November 2025, di mana energi kolaborasi mendominasi dalam urusan karier dan keuangan seluruh bintang. 

7 Dampak Minum Soda Terlalu Banyak Bagi Tubuh

Punya rasa yang nikmat dan segar, apa saja dampak minum soda terlalu banyak bagi tubuh, ya? Cari tahu di sini!

16 Menu Diet Cepat Kurus yang Sehat dan Enak, Coba Konsumsi yuk!

Ini beberapa menu diet cepat kurus yang sehat dan enak. Pejuang diet wajib catat, ya!               

Daftar Menu Sarapan Pagi Pembakar Lemak untuk Turunkan Berat Badan

Inilah daftar menu sarapan pagi pembakar lemak untuk turunkan berat badan. Ada apa saja, ya?         

18 Cara Mengecilkan Perut Buncit yang Efektif, Layak Dicoba!

Bagaimana cara mengecilkan perut buncit yang efektif, ya? Yuk, intip pembahasan lengkapnya di sini! 

Klinik Lokal Ini Jadi Pilihan Banyak Figur Publik, Ini Alasannya

​Beberapa figur publik mengungkap alasan mereka memilih perawatan JAC karena hasil natural hingga kenyamanan selama bertahun-tahun.

Promo Alfamart Home Care 16-30 November 2025, Downy-Mama Lemon Diskon hingga 40%

Manfaatkan promo Alfamart Home Care periode 16-30 November 2025 untuk belanja hemat kebutuhan rumah tangga.

Apakah Kacang Tanah Mengandung Kolesterol? Ini Jawabannya

Banyak ditanyakan, apakah kacang tanah mengandung kolesterol atau tidak? Cari tahu jawabannya di sini, yuk!

Promo Alfamart Serba Gratis 16-30 November 2025, Beli 1 Gratis 1 dan Beli 2 Gratis 1

Manfaatkan Promo Alfamart Serba Gratis Periode 16-30 November 2025 untuk belanja lebih hemat. Ada Beli 1 Gratis 1 hingga Beli 3 Gratis 1.