M O M S M O N E Y I D
Santai

Strategi Kompak dengan Atasan ala Drakor Good Partner

Strategi Kompak dengan Atasan ala Drakor Good Partner
Reporter: Jane Aprilyani  |  Editor: Jane Aprilyani


MOMSMONEY.ID - Good Partner bukan sekadar drama Korea tentang kehidupan pengacara. Drakor yang tayang di Viu hari Jumat dan Sabtu ini penuh dengan pelajaran berharga tentang dunia kerja dan cara beradaptasi dengan berbagai tantangan di kantor.

Dengan akting memukau dari Jang Na Ra dan Nam Ji Hyun, serta plot yang relevan dengan kehidupan sehari-hari, Good Partner menjadi tontonan wajib buat Anda yang ingin nonton drama dengan cerita yang seru dan bermakna.

Han Yu Ri (diperankan oleh Nam Ji Hyun) adalah seorang pengacara muda yang bekerja di tim perceraian di Firma Hukum Daejeong. Di kantor ini, dia harus menghadapi Cha Eun Kyung (diperankan oleh Jang Na Ra), seorang bos wanita yang terkenal workaholic dan pintar.

Meskipun banyak yang tidak tahan dengan gaya kepemimpinan Cha Eun Kyung, Han Yu Ri justru berhasil membangun hubungan kerja yang kompak dengan atasannya.

Menjadikan tugas sebagai tantangan

Hubungan Han Yu Ri dan Cha Eun Kyung menggambarkan bagaimana seorang bawahan dapat bertahan di bawah tekanan dari atasan yang menuntut. Han Yu Ri harus menemukan cara untuk memenuhi ekspektasi Cha Eun Kyung, sambil tetap mempertahankan integritas dan keyakinannya sendiri.

Solusinya adalah ia selalu selesai bekerja tepat waktu dan tidak mudah mengeluh. Kesiapannya dalam menangani kasus-kasus perceraian juga sangat besar pengaruhnya dalam menjadikan tugas sebagai tantangan. 

Baca Juga: Kasus yang Dipecahkan Song Seung-hoon dalam The Player 2: Master of Swindlers

Pintar memilah konflik

Plot dalam Good Partner yang menggambarkan dinamika tim dan hubungan atasan-bawahan berkaitan dengan pelajaran berharga yang bisa diterapkan di dunia nyata, terutama saat konflik muncul di tempat kerja.

Konflik bisa membuat motivasi kerja menurun dan menyebarkan aura negatif ke rekan-rekan lainnya. Tapi, beruntungnya, Cha Eun Kyung adalah atasan yang jago menangani konflik, sehingga masalah yang ada tidak sampai mengganggu komunikasinya dengan tim.

Han Yu Ri juga bisa bersikap netral saat konflik terjadi. Dia berusaha tidak memihak dan tidak terlibat dalam drama. Karena keduanya fokus pada masalah dan solusinya, mereka bisa tetap objektif dalam menilai situasi.

Tidak suka bergosip

Han Yu Ri mempunyai kedisiplinan dan kemampuan untuk tetap fokus pada tujuan akhir. Ia juga tidak suka bergosip. Hal ini membantu dirinya bisa menjaga suasana kerja tetap profesional dan tidak terpengaruh oleh desas-desus negatif di sekitarnya.

Dengan tidak terlibat dalam gosip apapun, termasuk gosip tentang Cha Eun Kyung, Han Yu Ri bisa mempertahankan fokus pada pekerjaannya, menjaga reputasinya, dan membangun kepercayaan dengan atasannya.

Han Yu Ri punya trik jitu untuk tetap profesional di tempat kerja, yaitu dia selalu memisahkan urusan pribadi dari pekerjaan. Walaupun tekanan sering datang bertubi-tubi, dia tetap fokus menjalankan tugas dengan baik tanpa membiarkan emosinya ikut campur.

Ia juga berusaha keras untuk memahami cara pandang Cha Eun Kyung, meskipun kadang tidak mudah. 

Baca Juga: Deretan Kisah-Kisah Asmara di Serendipity's Embrace

Komunikasi yang Efektif

Han Yu Ri dan Cha Eun Kyung mempunyai gaya komunikasi yang jujur dan to the point, tanpa membiarkan emosi mengaburkan pesan yang mau disampaikan. Ini adalah cara ampuh untuk menghindari salah paham dan memastikan semua orang mengerti apa yang diharapkan.

Meski ada ketegangan, komunikasi mereka tetap lancar karena mereka menghargai pandangan satu sama lain. Cha Eun Kyung mungkin tegas, tetapi dia mau mendengarkan pendapat Han Yu Ri, dan Han Yu Ri juga tidak segan untuk bicara kalau merasa ada yang penting.

Dengan komunikasi dua arah ini, mereka bisa mencari solusi bersama-sama, walaupun berbeda pendapat.

Drama ini penuh dengan contoh nyata tentang cara membangun hubungan kerja yang sehat dan produktif, bahkan saat berada di bawah tekanan.

Dengan melihat bagaimana Han Yu Ri dan Cha Eun Kyung berinteraksi dan menyelesaikan masalah bersama, penonton bisa mendapatkan inspirasi untuk memperbaiki hubungan di lingkungan kerja.

Daya tarik utama Good Partner jelas ada di chemistry antara Nam Ji Hyun dan Jang Na Ra. Keduanya berhasil menciptakan interaksi yang begitu hidup dan penuh emosi, sehingga penonton benar-benar tenggelam dalam cerita.

Jadi, tunggu apa lagi? Langsung saja tonton Viu Original Good Partner sekarang dan temukan inspirasi untuk membuat hubungan kerja kamu makin oke.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

TERBARU

Wajib Tonton Deretan Film Horor Asia Netflix Terbaru, Bikin Adrenalin Terpacu

Netflix punya deretan film Asia paling menyeramkan. Temukan yang pas untuk uji nyali Anda di artikel ini.  

6 Drakor Penyamaran Terbaik, Siap Ungkap Misteri dan Teka-Teki?

Pilihan drakor penyamaran ini jamin adegan mendebarkan. Dari murid sekolah hingga suami istri, siapakah yang paling lihai?

Jerawat Cepat Kempis, Ini Rahasia Pakai Obat Totol yang Benar

Ingin jerawat cepat hilang? Memakai obat totol yang salah justru bisa memperparah. Temukan panduan lengkap agar hasilnya maksimal.  

Indonesia Masters 2026 Terapkan Time Clock, Apa Itu dan Bagaimana Pengaruhnya?

Mulai hari pertama, Indonesia Masters 2026 menerapkan time clock. Ini dia detail aturan baru yang membatasi waktu antar reli permainan.

Simak Rekomendasi Teknikal Mirae Sekuritas untuk AMRT, SMDR & GOTO Rabu (2/1)

Mari simak rekomendasi teknikal dari Mirae Sekuritas untuk saham AMRT, SMDR & GOTO hari ini Rabu (2/1).

Detail Kamera HP Oppo 2 Jutaan: Mana yang Paling Cocok untuk Anda?

Beli HP Oppo 2 jutaan pekan ini? Jangan terpaku megapiksel! Sensor kamera lebih besar kunci kualitas foto. Pahami bedanya sebelum menyesal.

Simak Tips Berikut biar Proses Pengajuan Visa Lebih Lancar

VFS Global memberikan sejumlah tips bagi para pemohon visa agar proses pengajuan visa bisa berjalan lebih lancar.​

Wajib Serbu! Promo Tsuka Ramen Diskon 100% & Ramen Ya! Punya Paket Berdua Hemat

Diskon 100% Tsuka Ramen bikin heboh! Dapatkan ramen gratis dengan pembelian minuman. Ada juga paket makan berdua hemat di Ramen Ya!.

Naik Gila-gilaan, Harga Emas Antam Hari Ini Rabu 21 Januari 2026 Rekor Tertinggi

Harga emas Antam hari ini ukuran 1 gram dibanderol Rp 2.772.000 Rabu (21/1/2026), naik Rp 67.000 dibanding harga Selasa (20/1/2026).

Promo CGV Buy 1 Get 1 Tiket Penunggu Rumah Buto Ijo, Cuma 19-22 Januari 2026

Film Penunggu Rumah Buto Ijo dan Papazola ada promo Buy 1 Get 1 di CGV & TIX ID. Ketahui detail cara klaimnya agar tak terlewat.