M O M S M O N E Y I D
Santai

Kisahkan Duo Pengacara Jang Na Ra dan Nam Ji Hyun, Ini Sinopsis Drakor Good Partner

Kisahkan Duo Pengacara Jang Na Ra dan Nam Ji Hyun, Ini Sinopsis Drakor Good Partner
Reporter: Christ Penthatesia  |  Editor: Christ Penthatesia


MOMSMONEY.ID - Bakal jadi drama Korea baru yang tayang Juli 2024, intip sinopsis drakor Good Partner berikut ini.

Munculnya drama Korea terbaru tentu semakin memanjakan para penggemar K-drama. Apalagi, jika drama tersebut dibintangi oleh sederet bintang papan atas Korea.

Salah satu drakor baru tersebut adalah drama Korea Good Partner yang dibintangi oleh duo aktris populer Korea Jang Na Ra dan Nam Ji Hyun.

Baca Juga: Bukan Cuma The Auditors, Tonton Lee Jung Ha di 5 Drakor Populer Ini Juga

Drakor Good Partner sendiri punya genre drama hukum yang berlatar di kehidupan kantor sebuah firma hukum.

Sebelum mulai nonton dramanya, baca dulu sinopsis drama Korea Good Partner di sini.

Cha Eun Kyeong (Jang Na Ra) adalah seorang pengacara bintang veteran 17 tahun di Firma Hukum Daejung. Ia adalah pengacara ahli di bidang perceraian.

Saat menangani kasus perceraian, dia pun menghadapi krisis perceraiannya sendiri.

Di sisi lain, di tempat kerjanya dia bekerja bersama pengacara pemula Han Yoo Ri (Nam Ji Hyun). Mereka sangat berbeda satu sama lain di mana Han Yoo Ri tidak bisa menerima ketidakadilan.

Baca Juga: Comeback di The Auditors, Ini 4 Drama Korea Shin Ha Kyun Lainnya

Sementara Cha Eun Kyeong percaya bahwa kepentingan firma hukum dan kliennya adalah yang utama, apa pun yang terjadi.

Karena perbedaan nilai dan pengalaman, mereka berselisih paham dalam segala hal.

Saat mengatasi perbedaan mereka, mereka berdua mengalami perubahan besar dalam hidup mereka.

Mereka juga bekerja sama dengan pengacara Jung Woo Jin (Kim Joon Han) dan pengacara Jeon Eun Ho (Pyo Ji Hoon) di Firma Hukum Daejung.

Menurut jadwalnya, drama Korea Good Partner akan tayang mulai 12 Juli 2024 di SBS dan Viu setiap hari Jumat dan Sabtu.

Jangan lupa tonton drama Korea Good Partner yang bakal punya total 16 episode seru ini, ya.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

TERBARU

Samsung Galaxy A55: Desain Mewah Mirip S24, Performa Ngebut di Kelas Menengah

Samsung Galaxy A55 hadir dengan desain bingkai logam dan layar OLED adaptif 120Hz, sangat mirip S24+.  

7 Khasiat Konsumsi Buah Melon untuk Kesehatan Tubuh yang Luar Biasa

Ternyata ini, lho, khasiat konsumsi buah melon untuk kesehatan tubuh yang luar biasa. Apa saja?        

Rekomendasi HP Kamera 200 MP: Pilihan Terbaik Januari 2026, Foto Sejernih DSLR

HP kamera 200 MP menjanjikan lompatan kualitas foto. Ketahui bagaimana teknologi ini akan mengubah pengalaman fotografi Anda.

Harga Emas Antam Sabtu 31 Januari 2026 Turun

Harga dasar emas batangan Antam ukuran 1 gram dibanderol Rp 2.860.000 Sabtu (31/1/2026), turun Rp 260.000 dibanding harga Jumat (30/1/2026).

Anjlok Parah Harga Emas Galeri 24 dan UBS di Pegadaian Hari Ini Sabtu (31/1/2026)

Harga emas Galeri 24 dan UBS di Pegadaian Sabtu (31/1/2026) kompak turun. Emas Galeri 24 1 gram jadi Rp 3.171.000, emas UBS Rp 3.186.000

Ramalan Zodiak Keuangan dan Karier Hari Sabtu 31 Januari 2026, Waktunya Refleksi

Simak ramalan keuangan dan karier 12 zodiak hari ini Sabtu 31 Januari 2026, lengkap dengan peluang kerja, kolaborasi, dan strategi profesional.

15 Rutinitas Pagi yang Bikin Berat Badan Turun, Apa Saja?

Ini dia beberapa rutinitas pagi yang bikin berat badan turun. Apa sajakah itu?                            

6 Film Romantis Ini Buktikan Benci Bisa Jadi Cinta

Mulai dari rekan kerja hingga beda kelas sosial, 6 film ini punya plot musuh jadi cinta paling ikonik.

8 Rekomendasi Makanan Sehat yang Bisa Mencegah Kanker

Intip beberapa rekomendasi makanan sehat yang bisa mencegah kanker berikut ini, yuk!                

8 Minuman yang Bagus untuk Penderita Asam Lambung Konsumsi

Ada beberapa minuman yang bagus untuk penderita asam lambung konsumsi. Apa saja? Cek di sini, yuk!