M O M S M O N E Y I D
Santai

Sinopsis Drama Korea The 8 Show, Drakor Baru Ryu Jun Yeol di Netflix

Sinopsis Drama Korea The 8 Show, Drakor Baru Ryu Jun Yeol di Netflix
Reporter: Christ Penthatesia  |  Editor: Christ Penthatesia


MOMSMONEY.ID - Sebelum nonton, intip dulu sinopsis dan jadwal tayang drama Korea terbaru berjudul The 8 Show di sini.

Penggemar drama Korea thriller kembali akan dimanjakan dengan hadirnya drakor terbaru berjudul The 8 Show.

The 8 Show adalah drakor adaptasi webtoon dengan judul Money Game karya Bae Jin Soo yang digarap oleh sutradara Han Jae Rim.

Drama Korea The 8 Show yang tayang di Netflix ini dibintangi oleh Ryu Jun Yeol, Chun Woo Hee, dan Park Jeong Min.

Sebelum tayang di Netflix, coba intip dulu sinopsis drama The 8 Show berikut ini.

Baca Juga: Solid, 6 Drama Korea Ini Punya Kisah tentang Hubungan Bromance dalam Ceritanya

Cerita drama ini bermula dengan delapan orang yang hidupnya menderita.

8 orang yang membutuhkan uang diundang untuk tampil di reality show Money Game demi memperebutkan hadiah uang.

Kedelapan orang tersebut pun nantinya akan menginap di studio yang hanya terdiri dari dinding beton.

Jika mereka mampu bertahan di sana selama 100 hari, semua peserta dapat membagi hadiah kemenangan sebesar 44,8 miliar won secara merata.

Sebagai tantangan, kehidupan mereka di studio tersebut tidak dilengkapi dengan makanan, air, dan listrik.

Baca Juga: Ada Film dan Drama Korea, Ini Daftar 6 Tontonan yang Dibintangi Byun Yo Han

Para peserta juga diberikan kebebasan untuk membeli kebutuhan sehari-hari namun dengan harga seribu kali lebih mahal dari harga normal.

Nantinya, jumlah uang yang dihabiskan untuk memenuhi kebutuhan hidup mereka itu tadi akan dipotong dari hadiah pemenang.

Drama Korea The 8 Show sendiri dijadwalkan tayang di Netflix mulai tanggal 17 Mei 2024.

Ada total 8 episode yang menceritakan kehidupan para peserta ini dan bisa ditonton secara langsung di Netflix.

Itulah tadi sinopsis dan jadwal tayang drama Korea The 8 Show di Netflix. Tonton juga trailernya berikut ini agar makin penasaran dengan kelanjutan ceritanya.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

TERBARU

7 K-Show Traveling Korea Wajib Tonton Sekarang, Seketika Ingin Piknik!

K-Show traveling Korea ini bikin Anda langsung terdorong merencanakan liburan. Saksikan petualangan seru para bintang di berbagai negara!

7 Film Fantasi Korea Terbaik, Temukan Rekomendasi Seru di Sini

Film fantasi Korea kini populer karena ceritanya memikat. Dari sci-fi hingga horor, ada rekomendasi yang pas untukmu.

Infinix Hot 50 Pro+: HP Gaming Tertipis, Kuasai Game Tanpa Lag

Infinix Hot 50 Pro+ diklaim HP gaming tertipis di dunia. Desain rampingnya menyimpan performa buas MediaTek Helio G100.

Pengguna Threads Wajib Tahu: Feed Bakal Penuh Iklan Mulai Sekarang

Pengguna Threads akan melihat iklan hingga video mulai pekan depan. Meta tawarkan verifikasi pihak ketiga. Apa artinya? Cek selengkapnya di sini.

Promo Wingstop Beli 8 Ayam Gratis 8 dengan 9 Rasa Favorit, Hematnya Dobel!

Membeli 8 Crunchy Wings kini bisa dapat 8 lagi. Promo Wingstop Buy 8 Get 8 ini berlaku hingga 1 Februari. Jangan sampai terlewat!

Katalog Promo JSM Alfamart Spesial Gajian Periode 30 Januari-1 Februari 2026

Promo JSM Alfamart Spesial Gajian hadir 30 Januari-1 Februari 2026. Beragam produk rumah tangga dan kebutuhan dapur diskon besar.

Promo JSM Superindo 30 Januari-1 Februari 2026, Kiwi Green-Sirup ABC Diskon 40%

Cek promo JSM Superindo hari ini periode 30 Januari-1 Februari 2026 untuk belanja hemat di Superindo terdekat akhir pekan ini.

Promo JSM Indomaret 30 Januari-1 Februari 2026, Cadburry-Kecap Sedaap Diskon 25%

Promo JSM Indomaret tawarkan diskon besar untuk kebutuhan harian Anda. Cek cara dapatkan ekstra diskon dari ShopeePay hingga Binadigital.

Jangkauan Instagram Melejit: Algoritma 2026 Ungkap Cara Terbarunya

Algoritma Instagram 2026 kini fokus pada interaksi dan waktu tonton. Unggahan Anda bisa menjangkau lebih banyak orang dengan trik sederhana ini. 

Jadwal Thailand Masters 2026, 12 Wakil Indonesia Tanding untuk Tiket Semifinal

Jadwal Thailand Masters 2026 Babak Perempatfinal Jumat (30/1), 12 wakil Indonesia bertanding untuk melaju ke partai semifinal.