M O M S M O N E Y I D
HOME, Santai

Simak Harga Infinix Hot 12 yang Meluncur Hari Ini

Simak Harga Infinix Hot 12 yang Meluncur Hari Ini
Reporter: Ragil Nugroho  |  Editor: Ragil Nugroho


MOMSMONEY.ID - Infinix kembali menggebrak pasar smartphone di Tanah Air. Merek smartphone asal Hongkong ini menghadirkan Infnix Hot 12 yang diluncurkan hari ini, Rabu 15 Juni 2022.

Sebagai seri khusus yang menyasar segmen para gamers, Infinix Hot 12 mengusung layar IPS berukuran 6,82 inci, resolusi HD+ atau 720 x 1612 piksel dan refresh rate 90Hz. Smartphone ini diperkuat chipset MediaTek Helio G85 yang dipasangkan dengan RAM 6GB dan ROM 128GB. RAM itu bisa ditambahkan menjadi total 11GB, sementara ROM juga bisa diperluas lewat slot Micro SD hingga 512GB.

Untuk kapasitas baterai, Infinix membenamkan baterai berkapasitas 5.000mAh yang dipasangkan dengan charger 18W. Sementara sistem operasinya adalah Android 12 dengan tampilan XOS ala Infinix.

Baca Juga: Infinix Hadirkan Infinix Note 12 VIP, Harga Cuma Rp 3 Juta-an Infinix Hadirkan Infinix Note 12 VIP, Harga Cuma Rp 3 Juta-an

Lalu bagaimana kamera smartphone ini? Infinix Hot 12 membawa kamera utama 13MP, kamera sekunder 2MP, dan kamera Artificial Intelligence (AI) di bagian belakang. Sedangkan kamera depannya berukuran 8MP.

Harga Infinix Hot 12 di Indonesia mulai Rp 2,1 juta dan bisa didapatkan di beberapa toko online mulai hari ini. Tertarik?

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

TERBARU

Kebiasaan Hemat di 2026 yang Membuat Keuangan Lebih Aman Tanpa Terlihat Pelit

Berikut kebiasaan hemat di 2026 yang bisa bantu jaga keuangan tetap stabil, tenang, dan adaptif di tengah biaya hidup yang terus meningkat.  

Awas dengan Link Pembatalan Transaksi Palsu, Ini Cara Aman Hindari Modusnya

Yuk, simak link pembatalan transaksi palsu semakin banyak dan mengincar pengguna perbankan digital. Kenali ciri-cirinya supaya tidak jadi korban.  

8 Mitos tentang Kolesterol yang Tidak Perlu Dipercaya

Ini, lho, beberapa mitos tentang kolesterol yang tidak perlu dipercaya. Apa saja, ya? Intip selengkapnya di sini!

3 Manfaat Makan Bawang Putih saat Pilek, Apa Saja?

Ternyata ini, lho, beberapa manfaat makan bawang putih saat pilek. Kira-kira apa saja, ya?                 

Siapa Darren Fletcher? Ini Sosok Pelatih Sementara Manchester United di Liga Inggris

Simak arah baru Manchester United bersama Darren Fletcher, mulai taktik bermain hingga tantangan berat saat tandang ke Burnley.  

Ramalan Zodiak Keuangan dan Karier Besok Rabu 7 Januari 2026, Banyak Dinamika

Simak ramalan zodiak keuangan dan karier besok Rabu 7 Januari 2026, cek peluang kerja, dinamika tim, dan arah profesionalmu berikut ini.

Apakah Berhubungan Badan Bisa Menurunkan Tekanan Darah? Ini Jawabannya

Sebenarnya, apakah berhubungan badan bisa menurunkan tekanan darah atau tidak, ya? Intip jawabannya di sini, yuk!

Tiga Game Roblox yang Wajib Dicoba di POCO Pad M1

Popularitas platform game Roblox di kalangan Gen Z Indonesia terus meningkat​. Berikut tiga game Roblox yang wajib dicoba di POCO Pad M1​  

7 Bahaya Kadar Kolesterol Jahat yang Tinggi bagi Kesehatan

Tahukah bahwa ada beberapa bahaya kadar kolesterol yang tinggi bagi kesehatan. Apa sajakah itu?       

4 Manfaat Minum Coklat Hangat secara Rutin bagi Kesehatan Tubuh

Apa saja manfaat minum coklat hangat secara rutin bagi kesehatan tubuh, ya? Cari tahu di sini, yuk!