Keluarga

Sadari Isyarat Kecil Ini, Ketahui 5 Gestur Cinta dari Wanita yang Harus Pria Tahu

Sadari Isyarat Kecil Ini, Ketahui 5 Gestur Cinta dari Wanita yang Harus Pria Tahu

MOMSMONEY.ID - Sering tak peka dengan berbagai kode yang diisyaratkan wanita saat mereka tertarik padamu? Agar tak lagi bingung, inilah beberapa gestur cinta dari wanita yang harus pria ketahui.

Bersumber dari Marriage dan Times of India, intip artikelnya berikut ini.

Memperhatikan Anda

Perhatian penuh adalah salah satu gestur cinta dari wanita yang harus para pria tahu. Apabila wanita lebih suka memainkan HP-nya dibanding mengobrol dengan Anda, itu artinya ia sedang tak tertarik padamu.

Sebaliknya, mengobrol denganmu dan menghindari HP mencerminkan gestur bahwa doi lebih memprioritaskanmu.

Maka dari itu, penting dilakukan untuk selalu menghindari HP ketika tengah berdua bersamanya.

Baca Juga: Jangan Buta Akan Cinta, Ketahui 6 Tanda Belum Siap Menikah yang Jarang Disadari

Meminta nasihat padamu

Jika wanita tiba-tiba curhat dan meminta nasihat padamu, janganlah kaget dan menghindarinya. Cara tersebut merupakan salah satu gestur cinta yang ia buat.

Sebab, manusia cenderung meminta nasihat pada orang yang ia suka dan telah dipercaya.

Dengarkan semua keluh kesahnya dan berilah solusi jika diminta. Itulah cara terbaik untuk membuktikan bahwa Anda juga menghargai perasaannya.

Memujimu pada momen yang random

Gestur cinta dari wanita yang harus pria ketahui adalah sering memuji. Jika wanita kedapatan seringkali memuji Anda di momen apapun secara random dan tiba-tiba, maka itulah salah satu gestur cinta yang tengah ia berikan padamu.

Sadarilah isyarat kecil ini, karena pujian adalah salah satu pemanis dalam hubungan.

Baca Juga: Menjelang Hari Valentine, Ini 7 Nasihat Pernikahan yang Patut Anda Simak

Mengingat detail kecil

Salah satu gestur cinta dari wanita yang harus pria ketahui adalah bahwa wanita selalu mengingat setiap detail tentangmu.

Jika wanita benar-benar cinta padamu, ia tak ragu mengingat hal-hal detail yang ada padamu. Ia juga akan mengingat setiap cerita yang pernah Anda ungkapkan padanya.

Sebab, itulah tanda cinta yang sedang ia ungkapkan secara samar-samar.

Baca Juga: Pasutri Wajib Tahu, Ini 5 Makanan yang Menghambat Kesuburan Bikin Susah Hamil

Berdandan cantik

Salah satu gestur cinta dari wanita yang harus pria ketahui adalah bahwa wanita rela berdandan demi dipandang cantik di depan orang yang ia sukai.

Bagi wanita, berdandan adalah salah satu cara meningkatkan kepercayaan diri. Jadi, pria setidaknya harus tahu bahwa sebenarnya wanita sedang ingin mencuri perhatian darimu. Puji dan apresiasi kerja kerasnya berdandan untuk hari ini.

Itulah beberapa gestur cinta dari wanita yang harus pria ketahui. Kini, tak ada lagi kata “tak peka” karena sekarang Anda jadi tahu bagaimana gestur wanita jika sedang jatuh cinta.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News