M O M S M O N E Y I D
Keluarga

Resep Samgyetang atau Sup Ayam Ala Korea yang Bisa Tingkatkan Stamina

Resep Samgyetang atau Sup Ayam Ala Korea yang Bisa Tingkatkan Stamina
Reporter: Widya Oktaviana  |  Editor: Widya Oktaviana


MOMSMONEY.ID - Bagi Moms pecinta drama Korea Selatan, pasti sudah familiar dengan samgyetang bukan? Kali ini ada resep samgyetang ala rumahan yang bisa Moms buat sendiri di rumah dengan mudah.

Samgyetang sendiri adalah sup ayam dengan perpaduan beras ketan, ginseng, jujube dan bawang putih yang dimasukkan ke dalam perut ayam. Sup ini biasanya dikonsumsi saat musim panas yang dipercaya mampu memulihkan stamina.

Rasa sup yang gurih dan hangat benar-benar menyegarkan di tiap suapannya. Dalam hidangan Korea sendiri, Samgyetang biasanya dikonsumsi dengan bumbu cocolan barupa campuran garam, merica, biji wijen dan minyak wijen.

Resep samgyetang atau sup ayam ala Korea ini cocok sekali untuk dinikmati bersama keluarga tercinta. Memberikan kehangatan dan kenikmatan yang menjadikan hidangan ini begitu spesial.

Baca Juga: Jjajangmyeon dan Bibimbap Homemade, Resep Simpel untuk Pecinta Kuliner Korea

Berikut ini resep samgyetang atau sup ayam ala Korea, yang dikutip dari channel YouTube Devina Hermawan, yang bisa Moms simak.  

Resep samgyetang

Bahan:

  • 700 gram ayam negeri
  • 1/2 sdt garam
  • 4 siung bawang putih
  • 3 buah jujube
  • 5 sdm beras ketan putih, rendam di air

Bahan lain:

  • 500 ml air
  • 100 gram lobak, potong besar
  • 1 batang daun bawang, iris
  • 1/4 buah bawang bombai, potong besar
  • 4 siung bawang putih
  • Rempah herbal (paket rempah sup herbal yang dibeli online)

Baca Juga: Resep Danmuji atau Acar Lobak Korea dan Ragam Manfaatnya Bagi Kesehatan

Cara membuat:

  1. Bersihkan ayam dengan membuang lemak dan gumpalan darah, lalu keringkan.
  2. Lumuri ayam dengan garam, lalu masukkan sebagian beras ketan, bawang putih utuh, batang ginseng, sebagian beras ketan, bawang putih, jujube dan sisi beras ketan ke dalam ayam.
  3. Lubangi bagian samping ayam, lalu selipkan paha ayam secara menyilang.
  4. Masukkan ayam, lobak, bawang bombai, bawang putih utuh, akar ginseng dan air ke dalam slow cooker atau panci.
  5. Masak selama 4 jam atau sampai matang.
  6. Samgyetang hangat siap dinikmati.

Itu dia resep samgyetang atau sup ayam ala Korea yang hangat dan lezat untuk sajian spesial. Selamat mencoba.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

TERBARU

12 Buah yang Bisa Turunkan Kolesterol dengan Cepat

Apa saja buah yang bisa turunkan kolesterol dengan cepat, ya? Cek selengkapnya di sini!             

Loteng Jadi Kamar Tidur? Solusi Hemat Ruang Ini Bikin Rumah Anti Sempit

Simak yuk, inspirasi rumah mungil modern yang cerdas, nyaman, dan relevan untuk hunian modern kamu dengan ruang terbatas.

Film Ghost in the Cell Karya Joko Anwar Terpilih di Berlinale 2026

Film terbaru dari Joko Anwar, Ghost in the Cell, resmi terpilih dalam Berlin International Film Festival (Berlinale) 2026​.

Mengejutkan! Denah Terbuka Ditinggalkan, Desain Ruang Tertutup Kembali Primadona

Yuk cek tren desain rumah 2026 yang menghidupkan kembali fitur lama agar rumah Anda terasa hangat, fungsional, dan kekinian.

8 Jenis Sayur yang Bisa Turunkan Kolesterol dengan Cepat

Intip daftar jenis sayur yang bisa turunkan kolesterol dengan cepat berikut, yuk! Tertarik mencobanya?

Strategi Pensiun Dini: Karyawan Swasta Wajib Tahu 4 Kunci Keuangan Ini, Simak Yuk

Simak cara cerdas menyiapkan pensiun dini agar keuangan tetap aman dan stabil, berikut strategi yang relevan untuk kondisi saat ini.

Warna Netral Dominasi Rumah 2026, Intip Palet Hijau Zaitun dan Biru Tua

Simak tren dekorasi rumah 2026 ini yang fokus pada kehangatan, warna natural, dan desain berkarakter agar hunian makin nyaman.

Wajib Tahu! Ini 6 Ikan untuk Ibu Hamil yang Rendah Merkuri Aman Bagi Janin

Kekurangan Omega-3 saat hamil berisiko menghambat perkembangan otak janin. 6 jenis ikan ini terbukti kaya nutrisi penting.  

Jenuh Hidup? Tonton 6 Film Petualangan Ini, Kisah Pelarian Penuh Makna

Bosan dengan rutinitas? Dapatkan inspirasi kebebasan dari beberapa film bertema petualangan berikut ini.

7 Promo HokBen Exclusive Deals dari Bank Saqu hingga BSI Diskon sampai 50%

Selama Januari 2026, sederet promo HokBen dengan beberapa partner hadirkan promo spesial. Mulai dari Bank Saqu sampai BSI beri diskon sampai 50%.