M O M S M O N E Y I D
Keluarga

Resep Nasi Goreng Jawa Komplit Ala Restoran, Praktis Bisa Dibikin di Rumah

Resep Nasi Goreng Jawa Komplit Ala Restoran, Praktis Bisa Dibikin di Rumah
Reporter: Raissa Yulianti  |  Editor: Raissa Yulianti


MOMSMONEY.ID - Sedang kehabisan akal ingin membuat masakan yang praktis dan tetap nikmat di lidah untuk menu buka puasa ataupun sahur? Mari masak Nasi Goreng Jawa saja.

Nasi Goreng Jawa memiliki ciri khas berupa rasanya yang manis dan diberi bumbu terasi. Menu Nasi Goreng Jawa dimasak dengan aneka bahan yang super banyak seperti kol, tauge, hingga sawi hijau.

Pada resep Nasi Goreng Jawa kali ini, Anda bisa menyajikan 1 porsi Nasi Goreng Jawa.

Langsung saja intip resep Nasi Goreng Jawa yang dilansir dari Rudy dan Sahabat TV, selengkapnya.

Baca Juga: Resep Nasi Goreng Seafood Ala Solaria, Porsinya Jumbo dengan Aneka Bahan Pelengkap

Bahan 1:

  • 4 sdm minyak goreng
  • 4 siung bawang putih, memarkan & cincang kasar
  • 4 buah bawang merah cincang
  • 1 batang daun bawang prei, rajang ½ cm

Bahan 2:

  • 2 sdt terasi goreng
  • 2 buah bawang merah, rajang halus

Bahan 3:

  • ½ sdt garam
  • ½ sdt gula pasir
  • ½ sdt merica bubuk

Baca Juga: Resep Ikan Goreng Sambal Matah Khas Bali, Pedasnya Nendang di Lidah

Bahan 4:

  • 2 sdm air
  • 2 butir telur
  • 75 gram suwiran ayam goreng
  • 75 gram kol, rajang kasar
  • 50 gram taoge
  •  50 gram sawi hijau, rajang 2 cm
  • 500 gram nasi

Bahan 5:

  • 1 sdm kecap manis
  • 1 sdm kecap asin
  • 2 sdm saus tomat

Bahan pelengkap:

  • Bawang goreng, kerupuk, sambal, dan acar

Baca Juga: Resep Opor Panggang Ayam Kampung, Dua Perpaduan Cara Memasak yang Unik

Resep Nasi Goreng Jawa Komplit
Resep Nasi Goreng Jawa Komplit

Baca Juga: 5 Masakan Olahan Daging Sapi Khas Lebaran. Pilih yang Mana?

Cara Memasak Nasi Goreng Jawa:

  1. Campur gula, merica bubuk, dan garam, aduk rata lalu sisihkan.
  2. Campur kecap manis, kecap asin, dan saus tomat, aduk rata lalu sisihkan.
  3. Tumis bawang putih hingga menguning. Tambahkan bawang merah & daun bawang prei. Tumis kembali sampai matang dan harum.
  4. Masukkan cabe & terasi, aduk cepat sampai harum sekali.
  5. Masukkan campuran gula, merica bubuk, dan garam beserta campuran kecap. Tambahkan telur, masak orak-arik hingga tercium aroma telur yang tergoreng.
  6. Masukkan air, aduk hingga semua bahan tercampur rata.
  7. Masukkan suwiran ayam goreng, tauge, kol, dan sawi hijau, lalu aduk cepat sampai harum.
  8. Masukkan nasi, aduk sampai nasi tercampur rata dengan bumbunya.
  9. Setelah tercium aroma harum nasi yang tergoreng, angkat dan sajikan Nasi Goreng Jawa dalam keadaan panas.
  10. Sajikan Nasi Goreng Jawa dengan bawang goreng, kerupuk, emping, sambal, dan acar.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

TERBARU

Promo Holland Bakery Diskon Spesial 20% untuk Menu Baru

Promo Holland Bakery menawarkan diskon spesial sebesar 20% untuk dua menu baru, Snow White Milk Bund dan Korean Salt Bread.

Daftar 6 Film China Paling Sedih dengan Cerita Mengharukan

Jika suka film-film melodrama dengan cerita sedih dan menyentuh, maka film asal China bisa dipilih sebagai alternatifnya.

8 Promo Minuman dan Makanan Hari Ini 7 Januari 2026, Starbucks sampai McD Lebih Hemat

Sederet promo minuman dan makanan favorit hadir dengan penawaran spesial pada 7 Januari 2026. Dari Starbucks hingga McD berikan harga lebih hemat.

Promo Alfamart Noodle Fair Periode 1-15 Januari 2026, Paldo Bibimmen Beli 1 Gratis 1

Manfaatkan promo Alfamart Noodle Fair periode 1-15 Januari 2026 untuk belanja kebutuhan mi instan lebih untung.

Promo Indomaret Harga Spesial 1-12 Januari 2026, Mama Lemon-Autan Diskon hingga 55%

Promo Indomaret Harga Spesial Periode 30 Desember 2025-12 Januari 2026. Cek dan manfaatkan untuk belanja hemat.

7 Aktor Korea Ini Bintangi Film Dewasa dan Beradegan Panas dengan Lawan Main

Ini dia daftar nama aktor Korea yang dengan berani membintangi film dewasa dan beradegan panas dengan lawan main.

Bikin Pengen Jalan-Jalan, Ini 7 Rekomendasi Film Tentang Travelling Penuh Petualangan

Dijamin jadi auto pengen jalan-jalan, simak beberapa rekomendasi film yang bertema travelling berikut ini.

Sinopsis People We Meet on Vacation, Film Romantis Adaptasi Novel Tayang di Netflix

Simak dulu sinopsis lalu jadwal tayang dan daftar pemain film People We Meet on Vacation sebelum tayang di Netflix. 

Promo CFC Paket Rame Lewat Ojol, Makan Berdua sampai Berempat Mulai Rp 33.000-an

CFC hadirkan promo Paket Rame melalui ojol kesayangan. Tersedia paket makan berdua hingga berempat mulai Rp 33.000-an saja.

Angka Pasien Kanker Serviks Masih Tinggi, Radioterapi Jadi Satu Pilar Utama Terapi

Kasus kanker serviks di Indonesia masih tinggi. Salah satu metode pengobatan utama adalah radioterapi.