M O M S M O N E Y I D
Santai

Rekomendasi 6 Film Romantis Adaptasi Novel Klasik Populer Barat

Rekomendasi 6 Film Romantis Adaptasi Novel Klasik Populer Barat
Reporter: Christ Penthatesia  |  Editor: Christ Penthatesia


MOMSMONEY.ID - Berikut ini adalah beberapa film romantis yang ceritanya diadaptasi dari novel literatur klasik barat populer.

Film-film populer kerap mengambil cerita yang diadaptasi dari buku novel romantis klasik dengan beragam tema.

Buku-buku novel klasik banyak dipilih untuk difilmkan karena dianggap memiliki cerita yang berkualitas, manis, romantis, dan legendaris.

Nah, bagi penggemar film romantis, jangan lupa tonton film-film romantis adaptasi novel klasik barat ini, ya.

Baca Juga: 6 FIlm Romantis Tentang Friendzone yang Menyakitkan

Pride and Prejudice

Merupakan salah satu film klasik yang populer, Pride and Prejudice juga diadaptasi dari novel literatur klasik karya penulis Jane Austen. Ceritanya mengisahkan tentang hubungan percintaan yang terjalin dari dua orang dengan beda kelas sosial.

Kedua orang yang sama-sama jatuh cinta ini harus menghadapi rintangan agar tetap bersama sebagai sepasang kekasih.

Romeo + Juliet

Pecinta buku klasik tentunya sudah tidak asing lagi dengan cerita literatur klasik yang ditulis oleh William Shakespeare berjudul Romeo and Juliet.

Saking populernya, cerita cinta Romeo dan Juliet banyak dibuat dalam beberapa versi baru dalam beberapa tahun. Salah satu yang populer adalah Romeo + Juliet dari tahun 1996 yang dibintangi oleh Leonardo DiCaprio dan Claire Danes.

Baca Juga: Rekomendasi 4 Film Netflix tentang Hubungan Palsu tapi Romantis

The Great Gatsby

Leonardo DiCaprio kembali membintangi film yang ceritanya diadaptasi dari novel literatur klasik.The Great Gatsby adalah film yang diangkat dari novel dengan judul sama karya F. Scoot Fitzgerald.

Film ini mengikuti kisah seorang veteran perang yang tertarik dengan kehidupan tetangganya Jay Gatsby yang penuh rahasia dan karisma.

Emma

Emma merupakan film yang diadaptasi dari buku penulis novel klasik populer yaitu Jane Austen. Film dengan genre drama komedi romantis ini mengambil latar kehidupan di Inggris pada tahun 1800-an.

Mengikuti kehidupan seorang perempuan kaya raya bernama Emma Woodhouse. Dalam kesenjangan sosial yang terjadi di sekitarnya, ia harus melalui serangkaian petualangan untuk menemukan cinta sejatinya.

Baca Juga: 5 FIlm Jepang Romantis Populer Ini Bakal Bikin Baper Penontonnya

Little Women

Film Little Women yang disutradarai oleh Greta Gerwig ini merupakan film adaptasi dari buku novel klasik karya Louisa May Alcott.

Film ini menceritakan tentang kehidupan empat bersaudara March, yang memiliki kepribadian dan kehidupan yang berbeda. Namun, keempatnya hidup bersama secara kompak dan mendukung satu sama lain.

Cerita romantis juga tak ketinggalan turut disajikan dalam film ini.

Persuasion

Film Dakota Johnson ini merupakan film yang ceritanya diadaptasi dari buku novel populer di tahun 1817 karya Jane Austen. Memiliki judul novel dan film yang sama, Persuasion menceritakan tentang kisah cinta lama yang bersemi kembali. 

Dua pasangan sejoli harus putus lantaran perbedaan kelas sosial. Kini mereka dipertemukan kembali dalam situasi dan keadaan yang berbeda. Ditambah sang mantan kini menjadi idaman perempuan lain.

Demikianlah beberapa judul film romantis yang ceritanya diadaptasi dari novel klasik barat yang legendaris. Sudah nonton semua?

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

TERBARU

IHSG Ada Peluang Lanjut Menguat, Ini Rekomendasi Saham BNI Sekuritas Rabu (28/1)

IHSG diproyeksikan melanjutkan penguatan pada perdagangan hari ini, Rabu (28/1/2026).​ Simak rekomendasi saham pilihan BNI Sekuritas​ hari ini.

Asal Usul Es Gabus yang Viral Lagi, Intip Resep Praktisnya di Rumah

Fenomena es gabus berbahan spons viral, tapi bagaimana dengan yang asli? Ungkap asal usul dan resep sederhana untuk es gabus jadul Anda.

IHSG Berpotensi Terkoreksi, Simak Rekomendasi Saham MNC Sekuritas Rabu (28/1)

IHSG masih rawan mengalami koreksi pada perdagangan Rabu (28/1/2026). Berikut rekomendasi saham pilihan MNC Sekuritas​ hari ini.

HP Murah buat Ngojol: Baterai 6500 mAh & Awet 5 Tahun, Bikin Ngojol Makin Cuan

Kaget melihat HP murah bisa sekuat ini? Temukan 5 rekomendasi ponsel tahan banting dan air yang cocok untuk driver ojol. 

Wajib Tonton! 9 Drama Kerajaan Korea Penuh Sejarah hingga Romansa

Sarat budaya dan sejarah, drakor kerajaan Korea atau sageuk ini sajikan intrik politik, romansa, dan komedi. Pilih tontonan Anda malam ini!

Ini 4 Tanda Tak Terduga Hormon Seks Tinggi pada Tubuh Anda

Jerawat dan rambut berlebihan bisa jadi tanda hormon seks tinggi pada Anda. Ketahui selengkapnya untuk membedakan dengan hiperseksualitas.

Rahasia Instagram! Matikan Balasan Story Cuma Butuh 3 Menit

Ingin Story Instagram bebas dari komentar tak diinginkan? Cukup dengan cara ini, Anda bisa mengontrol siapa yang bisa membalas Story Anda.

Kepercayaan Tak Datang Instan, Ini 4 Kunci Bangun Fondasi Hubungan Aman

Membangun kepercayaan tak mudah, bahkan butuh waktu lama. Psikolog Sabrina Romanoff jelaskan kunci hubungan aman.

Sinopsis Film Sim F, Surat untuk Masa Mudaku Ungkap Cara Berdamai dengan Masa Lalu

Kisah tak terduga antara remaja dan pengurus panti. Film Surat untuk Masa Mudaku ajak Anda menyusuri perjalanan hidup.

Jari Sering Terkunci? Kenali Trigger Finger dan Cara Atasinya Sekarang

Jari terkunci saat ditekuk atau diluruskan? Itu tanda trigger finger lo. Pahami penyebab, gejala, & langkah pencegahan agar tangan tetap optimal.