M O M S M O N E Y I D
Santai

Rekomendasi 6 Drama Korea Tentang Ibu dan Lika-Liku Masalahnya

Rekomendasi 6 Drama Korea Tentang Ibu dan Lika-Liku Masalahnya
Reporter: Christ Penthatesia  |  Editor: Christ Penthatesia


MOMSMONEY.ID -  Punya cerita yang menyentuh, berikut ini rekomendasi drama Korea yang bertema tentang kisah seorang ibu.

Drama Korea memiliki banyak pilihan tema yang menarik untuk ditonton. Salah satunya adalah yang bertema tentang ibu.

Dengan cerita mengharukan dan menyentuh, beberapa drakor bertema ibu menampilkan cerita sisi lain dari seorang ibu yang sering kali diabaikan.

Berikut ada beberapa rekomendasi drakor tentang ibu yang bisa ditonton dengan cerita menyentuh dan mengharukan:

Baca Juga: 6 Drama Korea Populer Bertema Single Mom, Para Ibu Tunggal Tonton yuk

Birthcare Center

Dalam cerita yang menarik dan penuh komedi, drakor ini mengisahkan tentang kisah para wanita yang bertemu di sebuah fasilitas kesehatan khusus ibu-ibu pasca melahirkan.

Di sini, kebutuhan para ibu-ibu yang baru saja melahirkan dapat terpenuhi dengan baik. Namun, beberapa kepribadian berbeda bertemu dan saling membagikan perasaannya setelah mereka melahirkan dan menjadi ibu.

Angry Mom

Drama dari tahun 2015 ini menampilkan Kim You Jung dan Kim Hee Seon sebagai pemeran utamanya. Kisahnya bercerita tentang seorang ibu yang mengetahui anaknya menjadi korban bullying di sekolah.

Dia kemudian memutuskan untuk kembali ke sekolah dan menjadi murid sekolah untuk melindungi anaknya dari murid-murid jahat yang merundung sang anak.

Baca Juga: Jadi Idol Populer di Lovely Runner, Ini 5 Drakor Byeon Woo Seok Lainnya

Under the Queen’s Umbrella

Drama Kim Hye Soo di tahun 2023 ini adalah drakor saeguk yang berjudul Under the Queen’s Umbrella. Dalam drama ini, Kim Hye Soo berperan sebagai seorang ratu yang penuh semangat dan memiliki anak laki-laki.

Namun, ia harus berusaha untuk mendidik anak laki-lakinya tersebut agar memiliki bekal sebelum menjadi raja Joseon di masa depan, sembari menyingkirkan orang-orang yang ingin mengambil tahta sang anak.

When The Camellia Blooms

Bersama dengan aktor Kang Ha Neul, Gong Hyo Jin turut membintangi drakor bergenre misteri romantis ini. Dalam drama ini, Gong Hyo Jin memerankan karakter Dong Baek.

Ia merupakan seorang yatim piatu yang tumbuh sebagai ibu tunggal bersama anak laki-lakinya. Dia kemudian pindah ke sebuah kota kecil dan membuka usaha bar yang mempertemukannya dengan Yong Sik, seorang polisi yang baik hati dan suka membantu.

Baca Juga: 5 Drama Korea On Going April 2024, Jangan Kelewatan Episode Baru Lovely Runner

Green Mothers’ Club

Drakor ini juga memiliki tema tentang ibu. Ceritanya mengikuti lima orang ibu yang tergabung dalam sebuah komunitas di sekolah anaknya.

Mereka memiliki masalahnya masing-masing yang membuat mereka kemudian menjadi bersahabat dan siap sedia untuk mengatasi permasalahan masing-masing.

Hi Bye Mama

Hi Bye Mama merupakan drakor dengan genre keluarga yang memiliki sad ending pada akhir episodenya. Drama ini menceritakan tentang kisah arwah ibu yang mendapat kesempatan untuk menjadi manusia dan mendapatkan kembali tempatnya dalam waktu 49 hari.

Tak hanya memiliki ending menyedihkan, secara keseluruhan drama ini memiliki cerita menyedihkan yang membuat penontonnya meneteskan air mata saat menonton drama ini.

Itulah tadi beragam pilihan drakor bertema ibu yang dijamin bakal bikin nangis. Jangan lupa ditonton semua.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

TERBARU

8 Khasiat Minum Jus Wortel secara Rutin untuk Kesehatan Tubuh

Ada beberapa khasiat minum jus wortel secara rutin untuk kesehatan tubuh. Mari intip selengkapnya berikut ini!

Jangan Sampai Ketinggalan! Ini Tren Dekorasi 2026 yang Bisa Ubah Tampilan Rumah Anda

Tren dekorasi rumah 2026 makin hangat dan natural, cek inspirasi desain terbaru yang cocok untuk hunian modern saat ini. Catat ulasannya, yuk.

Kenyamanan Kamar Mandi 2026: Ubah Tampilan Jadi Spa Pribadi, Rasakan Manfaatnya!

Cek tren spa rumahan terbaru yang bikin kamar mandi makin nyaman, relevan untuk gaya hidup modern, dan bantu jaga kesehatan mental.

Kualitas Hidup Meningkat: Ide Desain Perpustakaan Rumah Wajib Anda Coba

Cek ide desain perpustakaan rumah ini yang nyaman, estetik, dan relevan untuk gaya hidup modern, yuk buat sudut baca impianmu.

4 Cara Menurunkan Berat Badan 10 Kg dalam Sebulan, Tidak Mustahil!

Mau berat badan turun 10 kg? Cari tahu 4 cara menurunkan berat badan 10 kg dalam sebulan di sini, Moms.

8 Daftar Rebusan Daun yang Bisa Bantu Turunkan Kolesterol Tinggi

Intip daftar rebusan daun yang bisa bantu turunkan kolesterol tinggi berikut ini, yuk! Apa saja?         

Fatwa MUI Ungkap Keunikan Tabungan Emas Non-Tunai, Kok Bisa Halal? Simak Yuk

Yuk simak, tabungan emas syariah jadi cara aman menabung emas halal secara digital dengan akad jelas dan sesuai fatwa.

Gula Darah Tinggi? Ternyata Air Putih Bisa Jadi Solusi Alami Tak Terduga

Banyak yang tak sadar, kurang minum air putih picu lonjakan gula darah. Pahami risiko dehidrasi dan cara kerjanya sebelum terlambat.

Awas Rugi! Jangan Salah Hitung Bunga Deposito, Ini Panduannya

Kesalahan hitung bunga deposito bisa bikin rugi. Cek panduan  cara menghitung bunga bersih dan pajak agar ekspektasi keuntungan tidak meleset.

Uang Terasa Cepat Habis? Hindari Risiko Ini dengan Pisahkan Rekening Anda Sekarang

Rekening giro dan tabungan punya fungsi berbeda. Yuk cek cara memanfaatkannya agar keuangan lebih rapi dan siap menghadapi kebutuhan hidup.