M O M S M O N E Y I D
Santai

Raih Penghargaan dari Kotak Game Award, UniPin Menjadi Best Top-Up Center

Raih Penghargaan dari Kotak Game Award, UniPin Menjadi Best Top-Up Center
Reporter: Francisca Bertha Vistika  |  Editor: Francisca bertha


MOMSMONEY.ID - UniPin mendapat penghargaan dari KotakGame Award 2023 sebagai Best Top-Up Center sebagai penyedia layanan pembayaran terbaik di 2023. 

Sekadar informasi, sebelumnya, UniPin diketahui telah menerima penghargaan ini sebanyak empat tahun berturut-turut sepanjang 2014 hingga 2017. Kemudian UniPin memenangkan kembali penghargaan KotakGame Awards ini di 2022.

KotakGame Awards sendiri merupakan acara tahunan yang diadakan untuk mengapresiasi dan memberikan penghargaan kepada para brand, game, dan nominasi-nominasi pilihan lainnya yang dianggap berkontribusi untuk industri game Indonesia, sekaligus menentukan juara terfavorit Indonesia dari tiap kategori penghargaan.

Fakry Naras selaku editor dan media relations dari KotakGame mengatakan bahwa UniPin terpilih karena UniPin selalu menghadirkan kemudahan akses dalam bertransaksi.

Baca Juga: UniPin Bagi-Bagi Promo Akhir Tahun, Banyak Bonus Menarik lo

“UniPin dinilai sebagai salah satu tempat top-up ternama, terpercaya dan memiliki produk voucher game dengan katalog terlengkap. UniPin juga rutin memberikan promosi serta menghadirkan kemudahan akses dalam transaksinya, baik offline maupun online,” ungkap Fakry dalam siaran pers yang diterima MOMSMONEY, Kamis (4/1)

Ashadi Ang selaku CEO UniPin mengaku penghargaan ini menjadi sebuah kebanggaan bagi kami di UniPin.

"Setelah lebih dari 12 tahun, UniPin masih menjadi pilihan bagi para gamer, bahkan terpilih menjadi yang terbaik. Ini merupakan bukti keunggulan UniPin di ranah penyediaan layanan hiburan digital, ” kata Ashadi.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

TERBARU

Pastikan Kanal Pemesanan Tiket Lebaran Stabil, KAI Lakukan Migrasi Sistem Besok

KAI akan melakukan migrasi dan penguatan kapasitas Rail Ticketing System (RTS) pada Rabu, 21 Januari 2026, pukul 00.00 hingga 04.00 WIB.​

Kenali 4 Kelebihan Lipstik Matte Dibandingkan Lipstik Lainnya

Ada 4 kelebihan lipstik matte dibandingkan lipstik lainnya yang perlu Anda tahu. Simak informasinya di sini.

Simak Daftar 5 Kripto Top Gainers saat Pasar Melemah

Di pasar yang sedang melemah, kripto Canton (CC) mampu naik dan menghuni puncak kripto top gainers. 

Peringatan Dini BMKG Cuaca Besok (21/1): Hujan Ekstrem di Provinsi Berikut

BMKG mengeluarkan peringatan dini cuaca besok Rabu 21 Januari 2026 dan Kamis 22 Januari 2026 dengan status Awas hujan ekstrem di provinsi ini.

Hujan Amat Lebat di Sini, Simak Peringatan dini BMKG (21/1) Cuaca Besok Jabodetabek

Peringatan dini BMKG cuaca besok Rabu (21/1) dan Kamis (22/1) di Jabodetabek dengan status Siaga hujan sangat lebat.

Hasil Daihatsu Indonesia Masters 2026, 3 Unggulan di Sektor Ganda Bertumbangan

Hasil Daihatsu Indonesia Masters 2026 Babak 32 Besar hari pertama, Selasa (20/1), tiga unggulan di sektor ganda bertumbangan.

Promo Hypermart Beli Banyak Lebih Hemat 16-22 Januari 2026, Delmonte Beli 2 Gratis 1

Selama 16-22 Januari 2026, Hypermart mengadakan promo Beli Banyak Lebih Hemat. Cek promonya di sini.

Ramalan Zodiak Keuangan dan Karier Besok Rabu 21 Januari 2026, Pengaruh Besar

Simak ramalan 12 zodiak keuangan dan karier besok Rabu 21 Januari 2026, fokus kolaborasi, strategi kerja, dan peluang profesional.

Hujan Turun Sepanjang Hari, Ini Prakiraan BMKG Cuaca Besok (21/1) di Jakarta

Cek prakiraan BMKG cuaca besok Rabu (21/1) di Jakarta hujan berpotensi mengguyur sepanjang hari, sejak dini hari hingga malam hari.

Hasil Indonesia Masters 2026: Ginting ke Babak 32 Besar, 2 Ganda Ini Maju ke 16 Besar

Hasil Indonesia Masters 2026, tunggal putra Indonesia Anthony Sinisuka Ginting lolos ke babak 32 besar dan dua ganda putra ini maju ke 16 besar.