M O M S M O N E Y I D
Bugar

Ini 3 Rahasia Sukses Lari 10K Menurut Sport Medicine Expert

Ini 3 Rahasia Sukses Lari 10K Menurut Sport Medicine Expert
Reporter: Francisca Bertha Vistika  |  Editor: Francisca bertha


MOMSMONEY.ID - Pelari pemula wajib tahu! Sport medicine expert membagikan rahasia sukses lari 10K atau sejauh 10 kilometer.

Ya, berlari 10 kilometer bisa jadi tantangan besar bagi pelari pemula.

Menurut Dokter Adrian Setiaji, Sp.KFR, AIFO-K, sport medicine expert dari Le Minerale Running Expert Team, kunci utama bukan hanya latihan keras, tapi juga keseimbangan antara kesiapan fisik, mental, dan hidrasi.

“Tujuan kami memastikan pelari bisa menyelesaikan race dengan aman. Program ini tak hanya soal latihan, tapi juga edukasi nutrisi, hidrasi, dan pencegahan cedera,” ujar dr. Adrian dalam keterangan resmi Senin (27/10). 

Baca Juga: Bakar Lemak Lebih Banyak, Ini 5 Manfaat Lari Pagi Saat Perut Kosong

Ia membagikan tiga hal penting bagi pelari 10K:

Pertama, pahami batas tubuh

Setiap pelari punya kapasitas berbeda, jadi jangan memaksakan pace alias kecepatan lari per menit demi target waktu.

Kedua, jaga keseimbangan latihan dan istirahat

Latihan rutin 3–4 kali seminggu efektif jika disertai pemulihan cukup agar otot bisa beradaptasi.

Baca Juga: 4 Makanan yang Baik Dikonsumsi Setelah Lari, Bantu Pemulihan Otot

Ketiga, pastikan hidrasi cukup

Hidrasi perlu dijaga sejak sebelum race atau lomba dan dimaksimalkan di setiap water station atawa pos penyedia minum.

Tips ini terbukti efektif diterapkan ratusan anggota Le Minerale Running Squad yang sukses menuntaskan kategori 10K hingga Full Marathon di Jakarta Running Festival 2025.

Head of Public Relations and Digital Le Minerale Yuna Eka Kristina menyebutkan, keberhasilan para pelari menjadi bukti komitmen Le Minerale dalam mendukung gaya hidup sehat.

“Kami ingin hadir bukan hanya sebagai air mineral berkualitas, tapi juga teman perjalanan para pelari untuk tetap sehat dan bersemangat,” ujarnya.

Selanjutnya: Strategi Pengusaha Tekstil dan Garmen untuk Tingkatkan Daya Saing

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Video Terkait

TERBARU

14 Inspirasi Warna Cat Dapur yang Bikin Mood Naik dan Ruangan Terlihat Lebih Cerah

Temukan inspirasi warna cat rumah yang bikin suasana makin hangat, cerah, dan modern agar hunian terasa lebih hidup dan nyaman setiap hari.

14 Warna Rumah yang Bikin Hunian Terasa Lebih Fungsional dan Modern

Simak cara sederhana menghindari dekorasi yang membuat rumah tampak kurang rapi agar hunian terasa lebih modern dan nyaman.

7 Alasan Mengapa Kartu Kredit Wajib Dibawa Saat Liburan ke Luar Negeri Tahun Ini

Berikut keuntungan pakai kartu kredit saat liburan luar negeri di 2025 agar lebih aman dan praktis di tengah kebutuhan zaman modern saat ini.

Prediksi Laga Jerman vs Slovakia (18/11), Adu Taktik Penentu Tiket Piala Dunia 2026

Simak prediksi pertandingan Jerman vs Slovakia di Red Bull Arena Leipzig, 18 November 2025 pukul 02.45 WIB di Kualifikasi Piala Dunia 2026.

Cara Mengatur Keuangan untuk Orang Tua Baru agar Tetap Aman

Berikut cara santai tapi efektif mengatur keuangan untuk orang tua baru agar lebih siap untuk menghadapi kebutuhan saat ini. Catat ulasannya, ya.

Buat Para Pekerja, Mengelola dan Mengembangkan Uang Tidak Harus Rumit lo

Para pekerja perlu memahami bahwa mengelola dan mengembangkan uang tidak harus rumit.                 

Ramalan Zodiak Keuangan dan Karier Besok Selasa 18 November 2025: Sangat Produktif!

Berikut ramalan zodiak besok Selasa 18 November 2025, dinamika pekerjaan dan kondisi keuangan setiap zodiak bergerak cukup dinamis. 

Panorama Jalur Jakarta-Bandung jadi Daya Tarik, Pelanggan KA Parahyangan Naik 41,75%

PT Kereta Api Indonesia (Persero) mencatat, sepanjang Januari-Oktober 2025 total pelanggan KA Parahyangan mencapai 728.949 orang.

BI Rate Diproyeksi Turun, Intip Rekomendasi Saham Pekan Ini dari IPOT

Investor pekan ini diperkirakan akan memburu sektor-sektor yang sensitif terhadap suku bunga.        

Pasar Karbon Kian Serius, Ini Proyek Unggulan Indonesia

​APP Group memperkenalkan dua proyek yaitu Riau Wetlands Heritage dan SEPaC Reserve di COP30 Belem, Brazil.