M O M S M O N E Y I D
Keluarga

Ragunan Sediakan Sarana Rekreasi, Mulai dari Gajah Tunggang Hingga Kereta Keliling

Ragunan Sediakan Sarana Rekreasi, Mulai dari Gajah Tunggang Hingga Kereta Keliling
Reporter: Nina Dwiantika  |  Editor: Nina Dwiantika


MOMSMONEY.ID – Di kebun binatang Ragunan, Anda tidak hanya melihat satwa-satwa secara langsung, namun Anda juga bisa sekaligus rekreasi bersama keluarga. Soalnya, Ragunan menyediakan banyak sarana rekreasi yang bisa Anda nikmati bersama keluarga lho.

Jika Anda ingin menikmati rekreasi denagn menaiki satwa, Ragunan menyediakan rekreasi gajah tunggang dan onta tunggang. Namun, jika Anda hanya ingin berkeliling taman Ragunan, Anda bisa naik kereta keliling dana menyewa sepeda di tempat penyewaan sepeda.

Tak perlu khawatir soal tarif, karena biaya yang Ragunan dikenakan sangat ramah di kantong. Berikut detail sarana rekreasi di Ragunan :

Baca Juga: Jadwal Makan Satwa Di Ragunan, Ada Gajah dan Komodo

  1. GAJAH TUNGGANG

Menunggang gajah bisa menjadi suatu tantangan tersendiri bagi anda. Satwa yang berukuran besar dan tinggi ini bisa menjadi sangat jinak bersama perawat sehingga pengunjung dapat merasakan berkeliling dengan nyaman dan aman.

Atraksi ini hanya akan anda jumpai pada hari Minggu dan Libur Nasional saja. Coba dan rasakan sensasi menunggang gajah hanya dengan tiket Rp. 7.500 per orang.

  1. ONTA TUNGGANG

Tidak perlu pergi ke Arab Saudi atau ke Mesir untuk bisa merasakan nikmatnya naik Onta. Cukuplah di Taman Margasatwa Ragunan anda bisa menunggang Onta. Terbayang hamparan pasir yang luas saat anda mengendarai Onta punuk satu ini. Untuk harga tiket naik Onta Rp. 7.500,-

  1. KERETA KELILING

Mengelilingi Taman Margasatwa Ragunan seluas 147 hektar akan membuat lelah. Kereta keliling akan mengantar anda mengelilingi luas Taman Margasatwa Ragunan dan menjumpai satwa di sepanjang rute kereta keliling dengan harga tiket kereta Rp. 7.500,-

  1. PENYEWAAN SEPEDA

Bersepeda keliling Taman Margasatwa Ragunan akan lebih menyenangkan dibandingkan hanya jalan kaki saja. Tersedia penyewaan sepeda dengan dua model sepeda yaitu sepeda tunggal ( satu kayuh ) dan sepeda ganda ( dua kayuh ). Untuk menyewa sepeda Rp. 10.000 (sepeda tunggal) per jam dan Rp. 15.000 ( sepeda ganda).

Baca Juga: Tarif Masuk Ragunan Jakarta, Mulai dari Rp 3.000 per Orang

  1. TAMAN PERAHU ANGSA

Taman perahu merupakan kolam besar, membentang dari utara ke selatan seluas 2.000 m2 , terdapat beberapa pulau di tengahnya. Pulau-pulau buatan ini menambah indahnya perjalanan anda mengelilingi dengan menggunakan perahu angsa. Untuk menikmati perahu angsa anda dikenakan tiket Rp. 15.000,-

  1. PENTAS SATWA

Atraksi satwa seperti kakatua bermain gelang warna warni, beruang bersepeda, dan tentu saja dikemas dalam atraksi yang lucu dan akan membuat anda tertawa dengan tingkah satwa-satwa ini. Loket dibuka pukul 10.00 – 15.00 WIB. Tiket masuk yang berlaku Rp 4000 perorang.

  1. KUDA BENDI

Kendaraan tradisional ini menjadi alat angkutan yang unik dan sudah langka. Namun masih akan anda jumpai di Taman Margasatwa Ragunan pada saat liburan .Loket buka pukul 10.00 – 15.00 WIB. Harga tiket Rp. 10.000 per bendi dengan penumpang maksimal 4 orang.

  1. KUDA TUNGGANG

Tidak seperti kuda pacu. Kuda di sini adalah kuda pony yang tidak terlalu besar. Anda akan didampingi perawat kuda untuk mengelilingi area taman satwa anak. Tiket naik kuda hanya Rp. 5000,- per orang untuk satu kali putaran.

Baca Juga: Dua Wilayah di Yogyakarta Diguyur Hujan Ringan, Simak Ramalan Cuaca Besok

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

TERBARU

Hari Pertama Tayang, Film Agak Laen: Menyala Pantiku! Catat 272.846 Penonton

Di hari pertama penayangannya di bioskop pada 27 November, film Agak Laen: Menyala Pantiku! mencatatkan 272.846 penonton.​

Persija Jakarta vs PSIM Yogyakarta (28/11), Atmosfer Panas Perayaan HUT Persija ke-97

Prediksi Persija vs PSIM di BRI Super League, Jumat 28 November 2025 pukul 19.00 WIB di GBK, live Indosiar dan Vidio, duel sengit seru.

5 Ide Penyimpanan Tersembunyi di Ruang Tamu agar Rumah Selalu Rapi dan Nyaman

Berikut cara bikin ruang tamu makin rapi dan nyaman lewat ide penyimpanan tersembunyi yang simpel, kreatif, dan cocok untuk rumah kamu.

8 Ide Dekorasi Teras Natal DIY Mudah Dibuat dan Tahan Lama untuk Musim Liburan

Simak ide dekorasi teras Natal DIY yang mudah, cantik, dan hemat biaya untuk sambut tamu dengan meriah tanpa renovasi besar. Catat poin-poinnya.  

7 Ide Plafon POP Dapur Modern yang Disetujui Ahli dan Cocok untuk Rumah Masa Kini

Berikut ide plafon dapur POP modern yang bikin dapur makin estetik dan fungsional, simak inspirasi terbaik untuk hunian kamu sesuai masa kini.  

Investasi Modal Kecil yang Aman dan Menguntungkan di 2025, Cocok untuk Pemula

Berikut rekomendasi investasi modal kecil yang aman dan menguntungkan. Cocok untuk pemula atau kamu yang ingin bangun masa depan finansial.  

Pensiun Usia 62 Tahun Apakah Sudah Tepat? Ini Panduan Agar Tidak Salah Langkah

Panduan santai dan lengkap soal pensiun usia 62 tahun agar keputusan tepat aman secara finansial dan tidak menyesal. Simak selengkapnya.  

Strategi Keuangan Anti Boncos untuk Gen Z dan Cara Bangun Masa Depan Finansial

Gaya hidup konsumtif makin marak di kalangan Gen Z. Yuk cek cara kelola uang yang cerdas biar masa depan aman dan bebas stres finansial.

Promo JSM Alfamidi 27-30 November 2025, So Good Chicken Wings Beli 2 Gratis 1

Ada promo JSM Alfamidi Spesial Gajian yang dapat Anda manfaatkan dengan baik. Promo ini berlaku sampai 30 November 2025.

Ramalan Zodiak Keuangan dan Karier Besok Sabtu 29 November 2025, Kuncinya Kolaborasi

Ramalan Zodiak karier dan keuangan besok Sabtu 29 November 2025 hadir dengan energi kolaboratif yang kuat di hampir semua zodiak.