M O M S M O N E Y I D
Santai

Sinopsis A Good Day To Be A Dog, Drakor Baru Cha Eun Woo di Viu

Sinopsis A Good Day To Be A Dog, Drakor Baru Cha Eun Woo di Viu
Reporter: Christ Penthatesia  |  Editor: Christ Penthatesia


MOMSMONEY.ID - Merupakan drama Korea terbaru, ini sinopsis drama Korea A Good Day to be A Dog.

A Good Day to be A Dog adalah salah satu drama Korea terbaru yang tayang di bulan Oktober 2023 ini.

Drakor A Good Day to be A Dog diadaptasi dari webtoon dengan judul sama yang disutradarai oleh Kim Dae Woong.

Selebriti papan atas seperti Park Gyu Young, Cha Eun Woo, dan Lee Hyun Woo tercatat membintangi drakor A Good Day to be A Dog.

Baca Juga: Super Kuat, 6 Drakor Ini Punya Karakter Perempuan Tangguh di Ceritanya

Han Hae Na (Park Gyu Young) adalah perempuan lajang yang mengajar di sebuah SMA.

Ia nampak memiliki kehidupan yang normal namun keluarganya memiliki rahasia yang telah turun temurun.

Gara-gara kesalahan nenek moyangnya, keluarga Han Hae Na dikutuk dari generasi ke generasi.

Kutukannya adalah ketika mereka mencium seseorang, mereka akan berubah menjadi anjing di tengah malam selama 6 jam.

Setelah itu, kehidupan mereka berjalan normal kembali hingga mereka menemukan satu orang yang menjadi penawar kutukan tersebut.

Baca Juga: 5 Drakor Seol In Ah, Pemeran Utama di Drama Twinkling Watermelon

Hingga suatu hari, Han Hae Na yang tengah mabuk, tanpa sengaja mencium Jin Seo Won (Cha Eun Woo).

Jin Seo Won merupakan guru yang bekerja di sekolah yang sama dengan Han Hae Na namun tidak memiliki kedekatan dengan Han Hae Na.

Han Hae Na yang panik berusaha meminta Jin Seo Won untuk menciumnya agar kutukan bisa hilang.

Di sisi lain, Jin Seo Won punya ketakutan terhadap anjing karena trauma di masa lalu.

Baca Juga: Sering Muncul di Drakor, Ini 8 Slang Bahasa Korea Populer

Ia juga merupakan guru berkarisma yang populer di antara para murid dan guru di sekolah tersebut.

Apakah Han Hae Na bisa menghilangkan kutukan tersebut dengan bantuan Jin Seo Won? Apakah Jin Seo Won bisa menghilangkan trauma dan ketakutannya dengan anjing?

Bagi yang penasaran dengan cerita lanjutannya, jangan lupa tonton drama Korea A Good Day to be A Dog.

A Good Day to be A Dog dijadwalkan tayang tanggal 11 Oktober 2023 yang bisa ditonton di Viu.

Itulah tadi sinopsis drama Korea A Good Day to be A Dog dan juga jadwal tayangnya. Jangan lupa tonton, ya.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

TERBARU

Hujan Lebat Guyur Jabodetabek hingga 23 Januari, Kata BMKG Ini yang Jadi Penyebab

Hujan lebat mengguyur wilayah Jabodetabek dan menyebabkan banjir di sejumlah daerah. Ini yang menjadi penyebab menurut BMKG.

Peringatan Dini BMKG Cuaca Besok (19/1) Jabodetabek Hujan Sangat Lebat di Daerah Ini

Peringatan dini BMKG cuaca besok Senin (19/1) dan Selasa (20/1) di Jabodetabek dengan status Siaga hujan sangat lebat dan Waspada hujan lebat 

10 Manfaat Konsumsi Tape Singkong untuk Kesehatan Tubuh yang Jarang Diketahui

Ini dia manfaat konsumsi tape singkong untuk kesehatan tubuh yang jarang diketahui. Apa saja?               

Perencana Keuangan: Ini 3 Keunggulan Manusia yang Tak Dimiliki Teknologi AI

Cek perbandingan pakar keuangan dan AI, ini kelebihan, risiko, serta solusi paling aman untuk mengelola keuangan kamu kedepan.

Kartu Kredit Ditolak Lagi? Cek 5 Risiko Ini Sebelum Moms Ajukan Ulang

Pengajuan kartu kredit Moms sering ditolak? Cek penyebab paling umum dan solusi logis agar peluang disetujui bank makin besar, yuk.

Bikin Kulit Glowing, Ini 4 Manfaat Buah Kiwi Jika Dikonsumsi Setiap Hari

Suka buah kiwi? Ada 4 manfaat buah kiwi jika dikonsumsi setiap hari. Simak sampai akhir, berikut informasi selengkapnya.  

7 Makanan yang Kandungan Lemak Sehatnya Tinggi, Apa Saja?

Ternyata ini, lho, beberapa makanan yang kandungan lemak sehatnya tinggi. Intip selengkapnya di sini!

Harga Emas Galeri 24 dan UBS di Pegadaian Minggu (18/1/2026) Kompak Turun

Harga emas Galeri 24 dan UBS di Pegadaian Minggu (18/1) kompak turun. Emas Galeri 24 1 gram (gr) jadi Rp 2.688.000, emas UBS 1 gr Rp 2.739.000

Android 17 Rilis Fitur App Lock, Bisa Sembunyikan Detail Chat Saat HP Dipinjam

Terobosan privasi terbaru! Android 17 bakal otomatis sensor isi chat di bilah notifikasi. Tak perlu lagi takut pesan pribadi diintip orang.

Sudut Belajar Minim Distraksi Jadi Fokus Utama Kamar Anak di Tahun 2026

Simak tren desain kamar anak 2026, mulai dari warna alami, furnitur fleksibel, hingga konsep aman yang mendukung tumbuh kembang anak.