M O M S M O N E Y I D
Santai

Poin Penting yang Wajib Dicantumkan dan Cara Membuat CV ATS Friendly

Poin Penting yang Wajib Dicantumkan dan Cara Membuat CV ATS Friendly
Reporter: Tiyas Widya Septiana  |  Editor: Tiyas Septiana


MOMSMONEY.ID - Simak poin penting dalam CV yang ATS friendly yang wajib ada serta cara mudah membuatnya untuk pekerja.

Curriculum vitae (CV) yang applicant tracking system (ATS) friendly sudah banyak digunakan oleh perusahaan.

Sistem ini bisa memudahkan pihak personalia atau human resource department (HRD) untuk memeriksa CV kandidat yang sesuai dengan kriteria yang dicari perusahaan.

Melansir dari Linkedin, ATS berfungsi untuk menyimpan data kandidat yang terdiri atas lamaran, resume, hingga catatan penting kandidat. 

ATS akan mengumpulkan data dan mengorganisir lamaran yang terbaik dan sesuai kriteria. 

Setelah terkumpul data yang sesuai, ATS akan mengirimkan data yang bisa digunakan personalia untuk melanjutkan ke tahap berikutnya. 

Baca Juga: Persyaratan Mendaftar Jalur UM Undip 2023 dan Jadwal Pendaftarannya

Karena pengumpulan data dilakukan oleh kecerdasan buatan, beberapa CV yang tidak ATS friendly terpaksa tersingkir. Hal ini menyebabkan beberapa pelamar tidak bisa melanjutkan ke tahap selanjutnya. 

Namun demikian, Anda bisa mengakalinya dengan membuat CV atau resume yang ATS friendly

Cara membuat CV yang ATS friendly

Agar CV yang dibuat bisa lolos screening ATS tools sebuah perusahaan, ada beberapa tips tentang cara membuat CV yang ATS friendly atau ramah ATS. 

Apa saja tips tersebut? Berikut ini cara-cara yang bisa digunakan saat membuat CV agar lolos penyaringan aplikasi ATS, dirangkum dari The Muse:

  • Menggunakan kata kunci yang tepat

Karena menggunakan kecerdasan buatan, ATS memiliki cara tersendiri untuk menyeleksi CV. Untuk membuat CV yang tepat, Anda harus mencantumkan kata kunci yang benar. 

Semisal dalam lowongan kerja dicari SEO specialist. Saat Anda menulis CV pastikan ada kata-kata SEO specialist di dalam CV. 

Taruh kata kunci tersebut pada deskripsi skill Anda. Namun perlu diperhatikan, gunakan kata kunci secara wajar dan tidak berlebihan. 

Baca Juga: Calon Mahasiswa, Ini Kuota Jurusan Soshum dan Saintek Jalur Mandiri UNair 2023

  • Menggunakan font yang tepat

Sekarang banyak situs dan aplikasi yang membantu pencari kerja untuk membuat CV yang menarik. Ada beragam fitur yang memudahkan masyarakat membuat CV secara online dan gratis.

Selain fitur yang mudah digunakan, ada banyak variasi template CV hingga font tulisan. 

Membuat CV yang menarik dengan font yang unik boleh-boleh saja, namun tidak semua template dan font bisa terbaca oleh sistem ATS. 

Sebaiknya Anda menggunakan font standar seperti Times New Roman, Arial, hingga Georgia atau Cambria saat menulis CV. 

Jangan lupa gunakan bullet points atau numbering dalam CV Anda saat menulis poin-poin informasi. ATS akan lebih mudah mendeteksi CV dengan poin-poin informasi yang Anda tulis. 

  • Format yang tepat

Banyak pendapat jika PDF adalah format file yang terbaik karena file akan tetap dalam kondisi yang baik saat didownload dan dibaca melalui berbagai perangkat.

Meski begitu, format ini justru tidak bisa diuraikan dan terbaca dengan baik oleh sistem ATS.

Sebaiknya Anda menyimpan file CV dalam format Word Document atau dalam format .docx. Selain itu, hindari penggunaan foto dan grafik lainnya pada CV. 

Meskipun demikian, perhatikan kembali kriteria yang diinformasikan oelh perusahaan. Jika memang diminta menyerahkan dalam bentuk PDF, maka ubah file CV ATS friendly Anda dalam bentuk yang diminta perusahaan.

Sudah banyak situs penyedia CV yang menyediakan template CV yang ATS friendly. Anda cukup pilih template yang disukai dan mengisinya sesuai informasi diri. 

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

TERBARU

Mahasiswa & Pekerja Muda Wajib Baca: 7 Cara Optimalisasi Part Time

Ingin part time sukses? Temukan 7 kesalahan fatal yang harus dihindari untuk menjaga produktivitas, kesehatan, dan menambah pemasukan finansial.

Investasi & Hobi: Kunci Passive Income ala Pakar Keuangan

Cara menyiapkan passive income agar tujuan finansial lebih cepat tercapai dan masa depan makin aman tanpa bergantung pada satu penghasilan.

Investasi Saham: Pahami 5 Fakta Dividen agar Cuan Optimal

Bingung soal dividen? Pelajari 5 fakta  ini agar investasi saham Anda lebih mantap dan menghasilkan keuntungan optimal. Panduan lengkap pemula.

Rahasia Dapur Nyaman: Optimalkan Efisiensi Tanpa Renovasi

Ciptakan dapur fungsional dan rapi di rumah. Pelajari prinsip segitiga emas, zonasi, dan pemilihan alat agar aktivitas memasak lebih efisien.

Cara Cepat Merapikan Rumah Pakai Metode Decluttering 10-10 yang Cuma Butuh 30 Menit

Ini metode decluttering 10-10, cara cepat beresin rumah dalam hitungan menit. Praktis untuk semua usia dan cocok buat ruang kecil. Yuk coba!

Prediksi Manchester United vs Everton (25/11), Laga Penting di Old Trafford

Simak prediksi Manchester United vs Everton (25/11) pukul 03.00 WIB di Old Trafford. Lengkap dengan berita tim serta analisis terbarunya.

Potensi Hujan Ekstrem di Provinsi Ini, Cek Peringatan Dini BMKG Cuaca Besok (25/11)

BMKG mengeluarkan peringatan dini cuaca besok Selasa 25 November 2025 dan Rabu 26 November 2025 dengan status Awas hujan ekstrem.

Ramalan Zodiak Keuangan dan Karier Besok Selasa 25 November 2025

Berikut ramalan zodiak besok Selasa, 25 November 2025, berbagai dinamika karier dan keuangan setiap zodiak bergerak cukup signifikan.   

Tiket KA untuk Nataru Sudah Dijual, KAI Ingatkan Pelanggan Pesan Tiket Lebih Awal

Pemesanan tiket untuk masa Angkutan Natal 2025 dan Tahun Baru 2026 telah dibuka sejak 21 November 2025 melalui seluruh kanal penjualan KAI.

Kisah Bohopanna Luncurkan Kebutuhan Baju Olahraga Anak

Minat anak akan olahraga kian tinggi, Bohopanna meluncurkan baju olahraga dengan harga yang terjangkau