MOMSMONEY.ID - Pasar aset kripto rontok seiring harga Bitcoin dan sebagian besar kripto ambles dalam 24 jam terakhir. Apa saja aset kripto yang menghuni kripto top gainers maupun top losers?
Mengutip coinmarketcap.com, dalam 24 jam terakhir hingga Jumat (30/1) pukul 18.57 WIB, nilai kapitalisasi pasar atau market cap kripto global ambles 5,56% menjadi US$ 2,81 triliun. CMC Crypto Fear & Greed Index, yang mengindikasikan sentimen investor, turun ke level 28 alias zona fear.
Coinmarketcap.com merangking kripto top gainers dan top losers dari antara aset kripto yang volume transaksinya di atas US$ 50.000 selama 24 jam. Top gainers merujuk pada aset kripto yang naik paling tinggi. Sebaliknya, top losers yaitu koin dan token yang turun paling dalam.
Di pasar yang sedang turun tajam, hanya segelintir aset kripto yang mampu naik. Canton (CC), salah satu yang menghuni kripto top gainers 24 jam terakhir.
Canton adalah jaringan blockchain publik dengan izin (public permissioned) yang dikembangkan oleh Digital Asset Holdings. Berbeda dengan blockchain publik yang bisa diakses siapa saja, Canton dirancang khusus untuk institusi keuangan, bank dan perusahaan investasi yang ingin bertransaksi di blockchain, tapi tetap menjaga kerahasiaan data.
Baca Juga: Bitcoin Ambles Hampir 6%, Sinyal Bearish atau Volatilitas Jangka Pendek?
Berikut ini daftar kripto top gainers dan top losers dalam 24 jam terakhir:
5 kripto top gainers
- Canton (CC) naik 3,47% menjadi US$ 0,1729.
- DoubleZero (@Z) naik 2,60% menjadi US$ 0,124.
- LayerZero (ZRO) naik tipis 0,17% menjadi US$ 1,96.
- Unus Sed Leo (LEO) naik 0,12% menjadi US$ 9,21.
- MORPHO naik 0,10% menjadi US$ 1,19.
5 kripto top losers
- RIVER turun 27,21% ke US$ 37,85.
- Lighter (LIT) turun 11,78% ke US$ 1,63.
- PancakeSwap (CAKE) turun 10,68% ke US$ 1,66.
- Story (IP) turun 9,37% ke US$ 1,82.
- DASH turun 9,30% ke US$ 51,79.
Baca Juga: Bitcoin cs Tiarap karena Sikap The Fed, Investor Disarankan Lakukan Ini!
Pergerakan harga aset kripto sangat volatil. Maka, aset kripto top gainers, ada risiko berbalik arah turun. Sebaliknya, tak menutup peluang kripto top losers, memantul naik.
Selanjutnya: Nonton Drakor Chocolate, Ini Sinopsis & Link Nonton Subtitle Indonesia
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News