M O M S M O N E Y I D
Santai

Terus Berinovasi, Paris Baguette Luncurkan Hot Off The Pan

Terus Berinovasi, Paris Baguette Luncurkan Hot Off The Pan
Reporter: Jane Aprilyani  |  Editor: Jane Aprilyani


MOMSMONEY.ID - Terus berinovasi dan menjawab keinginan konsumen, Paris Baguette menghadirkan sajian-sajian menu baru yang sayang untuk dilewatkan, Hot Off the Pan.

Ya, hadir khusus untuk pelanggan di kota Jakarta, menu baru Paris Baguette ini menampilkan beragam pilihan kuliner spesial.

Sajian Hot Off the Pan diklaim menjadi simfoni citarasa yang menarik dan berkualitas tinggi, cocok untuk dinikmati bersama keluarga dengan harga terjangkau.

Pelanggan juga bisa memesan minuman dan cake atau roti populer untuk pengalaman paling memuaskan.

Paris Baguette menyajikan menu Hot Off the Pan yang menyajikan pilihan baru untuk kategori Hot Meal yang sering jadi incaran para penggemar.

Ada PB Ultimate Burger dengan lapisan daging sapi empuk, bacon sapi, keju, dan sayuran segar diantara 2 buah roti panggang Kouign Amann. Harga menu makanan ini dibanderol Rp 120.000 belum termasuk pajak. 

Baca Juga: Paris Baguette Hadirkan Aneka Menu Lotus Biscoff, Tertarik Mencoba?

Paris Baguette juga menghidangkan menu Slow-Roasted BBQ Half Chicken yang sudah dimarinasi dengan saus BBQ hingga lembut beraroma, dan Chicken Cordon Bleu, sebuah menu klasik dengan sentuhan herbal khas yang pasti disukai anak-anak.

Untuk menu Chicken Cordon Blue potongan dada ayam yang sudah dimarinasi berpadu dengan lelehan keju yang dijamin menambah selera makan anak-anak. Makanan ini dibanderol dengan harga Rp 95.000 belum termasuk pajak.

Selain 3 pilihan baru tersebut, masih banyak menu hits yang tidak boleh dilewatkan saat berkunjung ke Paris Baguette. Para pecinta salad wajib mencoba Spicy Shrimp Salad, yaitu hidangan sayuran segar dan udang berlumur saus pedas. Harganya Rp 90.000.

Menu salad juga cocok dipadu dengan French Onion Soup yang hangat menggoda dengan topping lumuran keju. Sajian French Onion Soup dijual dengan harga Rp 60.000. 

Tak lupa, menu Crispy Duck with Garlic Rice juga kian menambah jajaran menu favorit bagi setiap pengunjung. Harga menu ini Rp 135.000 belum termasuk pajak.

Baca Juga: Ide Parsel Lebaran dari Paris Baguette

Sesuai konsep one-stop dining & hangout spot, Paris Baguette menawarkan pilihan Hot Meal yang cocok disantap setiap saat, termasuk untuk sarapan, makan siang atau makan malam, dan juga teatime atau snacktime.

Setiap pilihan Hot Meal disajikan dalam porsi dan kelezatan khas, sekaligus pelayanan hangat di outlet café berinterior estetik.

Khusus peluncuran menu Hot Off the Pan, Paris Baguette siap memanjakan pelanggan dengan promo Hot Meal, Best Deal efektif tanggal 16 sampai 31 Mei 2024

Yakni, 1 Crispy Duck with Garlic Rice & 1 Spaghetti Aglio e Olio + 2 Pilihan Teh hanya Rp 195.000 per set.

Menu baru ini tersedia secara eksklusif untuk dine-in dan takeaway di beberapa outlet Paris Baguette pilihan: Ashta District 8 SCBD, Pondok Indah Mall 3, Senayan City, Gandaria City, Kota Kasablanka, PIK Avenue, dan Summarecon Mall Serpong.

Untuk informasi lebih lanjut dan reservasi, ikuti segera akun Instagram Paris Baguette di @ParisBaguette_ID.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

TERBARU

Hasil Thailand Masters 2026, 12 Wakil Indonesia Melaju ke Perempatfinal

Hasil Thailand Masters 2026 Babak 16 Besar Kamis (29/1), 12 wakil Indonesia menembus partai perempatfinal turnamen BWF Super 300 ini.

4 Tips Parenting Anak Gen Alpha, Bantu Anak Tumbuh Seimbang di Era Digital

Membesarkan anak Gen Alpha menghadirkan tantangan unik yang belum pernah dihadapi generasi orang tua sebelumnya.

Estetika Ruangan Semakin Meningkat Drastis, Ini Rekomendasi Model Tirai Modern

Cek tren tirai jendela yang sudah usang dan temukan solusi modern agar rumah terasa lebih terang, nyaman, dan relevan dengan gaya hidup sekarang.

Beberapa Kesalahan Fatal Ini Akan Hancurkan Keuangan Pengantin Baru, Catat Sekarang

Kesalahan mengatur keuangan sering dialami pengantin baru. Simak panduan ini agar finansial rumah tangga kamu lebih stabil sejak awal.  

Hujan Turun Sejak Subuh, Ini Prakiraan Cuaca Besok (30/1) di Jakarta dari BMKG

Cek prakiraan BMKG cuaca besok Jumat (30/1) di Jakarta dengan hujan intensitas sedang berpotensi kembali turun di subuh dan pagi hari.

Data Pribadi Kamu Terancam? Hindari 7 Kebiasaan Buruk saat Pakai Mobile Banking

Simak yuk, panduan agar transaksi mobile banking Anda tetap aman dari penipuan digital dan kebocoran data di era serba online.

Rumah Terlihat Kuno Tanpa Disadari? Ini 7 Detail Interior yang Perlu Segera Diganti

Rumah terasa jadul padahal tak direnovasi? Ini solusi cerdas mengganti detail interior yang bikin tampilan terlihat tua, yuk simak.

Kebutuhan Mendesak: KTA atau Multiguna, Mana yang Paling Tepat untuk Anda?

Punya aset tapi bingung mau jaminan atau tidak? Kredit multiguna tawarkan plafon besar. Hitung keuntungannya sebelum mengajukan.

Tren Warna Cat Rumah 2026 yang Diprediksi Mendominasi, Lebih Cozy dan Menonjol

Tren warna cat rumah 2026 hadir lebih hangat dan berani, yuk, cek inspirasi lengkapnya agar hunian Anda terasa hidup dan kekinian.

4 Fakta Menarik Tentang Gen Z, Generasi Blak-Blakan yang Peduli Kesehatan Mental

Gen Z punya 4 fakta menarik yang tak banyak diketahui. Pelajari cara mereka mengubah tren pasar dan komunikasi global.