M O M S M O N E Y I D
Bugar

Pahami 5 Fakta Kulit Orang Asia yang Harus Anda Tahu

Pahami 5 Fakta Kulit Orang Asia yang Harus Anda Tahu
Reporter: Rizka Noveliana  |  Editor: Rizka Noveliana


MOMSMONEY.ID - Setiap kulit wajah seseorang itu unik, Anda perlu memahami fakta kulit orang Asia di sini. Bukan lagi rahasia bahwa kulit orang Asia indah dan cerah. Namun, banyak orang Asia masih mencoba produk skincare yang ternyata tidak cocok ke kulitnya.

Sebaiknya, Anda memang menggunakan produk skincare yang diproduksi oleh negara-negara Asia untuk mendapatkan hasil yang maksimal. 

Dilansir dari blog.avoskinbeauty.com, simak fakta-fakta kulit orang Asia di bawah ini, yaitu: 

1. Kulit Mudah Berminyak

Pertama, fakta kulit orang Asia adalah kulit mudah berminyak. Kulit orang Asia cenderung akan memproduksi lebih banyak minyak alami atau sebum.

Hal ini karena orang Asia memiliki lebih banyak kelenjar sebasea yang mengontrol produksi sebum pada kulit wajah. Kulit orang Asia memiliki kelenjar lebih banyak jadi tidak heran jika lebih berminyak daripada orang Kaukasia.

Selain itu, suhu dan cuaca serta kelembapan udara di Asia jauh lebih tinggi daripada negara wilayah Barat. Tingkat kelembapan yang tinggi ini menyebabkan kelenjar sebasea memproduksi minyak lebih banyak.

Hal ini menyebabkan kulit wajah orang Asia lebih cenderung berjerawat karena pori-pori tersumbat.

Baca Juga: Simak Cara Membuat Masker Alpukat di Rumah, Tidak Sulit!

2. Mudah Terkena Iritasi

Fakta kulit orang Asia selanjutnya adalah mudah terkena iritasi. Kulit orang Asia lebih sensitif tidak heran jika sering mengalami masalah iritasi.

Kulit orang Asia lebih rentan terhadap iritasi dibandingkan dengan jenis kulit orang Kaukasia. Hal ini karena stratum corneum tipis, ini adalah lapisan terluar dari epidermis kulit.

Pelindung kulit tipis ini yang menyebabkan suhu dan zat kimia yang rusak dan iritasi kulit bisa masuk dengan mudah. Untuk menghindari iritasi, Anda perlu berhati-hati dalam memilih produk perawatan kulit.

Selain itu, Anda juga perlu mengetahui produk perawatan kulit yang cocok untuk kulit sensitif.

3. Luka Mudah Membekas di Kulit Wajah

Kemudian, luka orang Asia mudah membekas di kulit wajah. Lapisan stratum corneum adalah lapisan terluar epidermis yang berfungsi melindungi kulit dari suhu di luar.

Kulit orang Asia ini memiliki lapisan yang sangat tipis, jika terkena luka tentu akan menyebabkan bekas luka yang sulit dihilangkan. Luka karena bekas jerawat atau yang lainnya akan lebih mudah membekas.

Karena memiliki lapisan kulit yang tipis, kulit orang Asia membutuhkan waktu yang lama untuk memudarkan atau menghilangkan bekas luka.

Namun, Anda tidak perlu khawatir, karena ada banyak produk perawatan kulit yang bermanfaat untuk memudarkan bekas luka atau bekas jerawat. Anda bisa menggunakan produk dengan kandungan aloe vera untuk mengatasi masalah ini.

Baca Juga: 4 Manfaat Masker Lumpur untuk Wajah yang Harus Anda Pahami

4. Lebih Tahan dengan Tanda Penuaan Kulit

Kulit orang Asia juga lebih tahan dengan tanda penuaan kulit. Anda sebagai orang Asia bisa bersenang hati karena wajah orang Asia tidak cepat keriput.

Tidak heran kalau orang Asia bisa terlihat lebih muda meskipun usianya sama. Alasannya karena orang Asia memiliki lapisan stratum corneum yang lebih tipis daripada kulit orang Kaukasia dan kulit wajah orang Asia memiliki lapisan dermal lebih tabel.

Lapisan ini digunakan kulit untuk menyimpan  elastin dan kolagen yang berfungsi membuat kulit tetap elastis sehingga garis halus tidak cepat terbentuk.

Karena orang Asia memiliki kolagen dan elastin dengan jumlah lebih banyak, proses penuaan kulit pada orang Asia terjadi sangat lambat dibandingkan kulit orang Kaukasia

5. Rentan Terkena Hiperpigmentasi

Fakta kulit orang Asia lainnya adalah rentan terkena hiperpigmentasi. Masalah hiperpigmentasi dialami banyak orang tidak peduli siapapun dan jenis kulit apa.

Kalau Anda suka melakukan kegiatan outdoor dalam waktu lama, hiperpigmentasi mudah menyerang kulit. Hal ini diakibatkan oleh tingginya jumlah melanin yang diproduksi oleh melanosit.

Sebenarnya, setiap jenis kulit memiliki jumlah sel melanosit yang sama dan pembedanya jumlah produksi melanin.

Kulit orang Asia akan memproduksi lebih banyak melanin jika dibandingkan dengan kulit orang Kaukasia. Hal ini dikarenakan melanin digunakan untuk melindungi kulit dari bahaya sinar UV.

Sebenarnya hal ini baik untuk menjaga kesehatan kulit tetapi produksi melanin yang berlebihan akan membuat kulit lebih rentan dengan masalah pigmentasi. Tidak heran ya orang Asia cenderung lebih rentan mengalami hiperpigmentasi.

Nah, itulah beberapa fakta kulit orang Asia yang harus Anda tahu. Rawat kesehatan kulit dengan tepat dan sejak dini. 

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

TERBARU

8 Khasiat Minum Jus Wortel secara Rutin untuk Kesehatan Tubuh

Ada beberapa khasiat minum jus wortel secara rutin untuk kesehatan tubuh. Mari intip selengkapnya berikut ini!

Jangan Sampai Ketinggalan! Ini Tren Dekorasi 2026 yang Bisa Ubah Tampilan Rumah Anda

Tren dekorasi rumah 2026 makin hangat dan natural, cek inspirasi desain terbaru yang cocok untuk hunian modern saat ini. Catat ulasannya, yuk.

Kenyamanan Kamar Mandi 2026: Ubah Tampilan Jadi Spa Pribadi, Rasakan Manfaatnya!

Cek tren spa rumahan terbaru yang bikin kamar mandi makin nyaman, relevan untuk gaya hidup modern, dan bantu jaga kesehatan mental.

Kualitas Hidup Meningkat: Ide Desain Perpustakaan Rumah Wajib Anda Coba

Cek ide desain perpustakaan rumah ini yang nyaman, estetik, dan relevan untuk gaya hidup modern, yuk buat sudut baca impianmu.

4 Cara Menurunkan Berat Badan 10 Kg dalam Sebulan, Tidak Mustahil!

Mau berat badan turun 10 kg? Cari tahu 4 cara menurunkan berat badan 10 kg dalam sebulan di sini, Moms.

8 Daftar Rebusan Daun yang Bisa Bantu Turunkan Kolesterol Tinggi

Intip daftar rebusan daun yang bisa bantu turunkan kolesterol tinggi berikut ini, yuk! Apa saja?         

Fatwa MUI Ungkap Keunikan Tabungan Emas Non-Tunai, Kok Bisa Halal? Simak Yuk

Yuk simak, tabungan emas syariah jadi cara aman menabung emas halal secara digital dengan akad jelas dan sesuai fatwa.

Gula Darah Tinggi? Ternyata Air Putih Bisa Jadi Solusi Alami Tak Terduga

Banyak yang tak sadar, kurang minum air putih picu lonjakan gula darah. Pahami risiko dehidrasi dan cara kerjanya sebelum terlambat.

Awas Rugi! Jangan Salah Hitung Bunga Deposito, Ini Panduannya

Kesalahan hitung bunga deposito bisa bikin rugi. Cek panduan  cara menghitung bunga bersih dan pajak agar ekspektasi keuntungan tidak meleset.

Uang Terasa Cepat Habis? Hindari Risiko Ini dengan Pisahkan Rekening Anda Sekarang

Rekening giro dan tabungan punya fungsi berbeda. Yuk cek cara memanfaatkannya agar keuangan lebih rapi dan siap menghadapi kebutuhan hidup.